You are on page 1of 18

ANALISA KELAYAKAN USAHA

PERHATIAN!!!!
Milik siapa dana yang dipinjamkan kepada anggota? Apakah anda menjamin 100% dana tersebut kembali ke tangan anda? Bila tidak bisa menjamin, langkah apa yang akan anda ambil agar dana itu bisa kembali dengan aman & menguntungkan? Bila tak punya konsep, jangan lakukan pembiayaan!!.bila dilakukan juga, anda sedang melakukan upaya bunuh diri.

PRINSIP PEMBERIAN PEMBIAYAAN PRINSIP-PRINSIP 5 C


1. 2. 3. 4. 5. CHARACTER CAPACITY CAPITAL CONDITION OF ECONOMY COLLATERAL

CHARACTER (KEPRIBADIAN)
Apakah anda mengenal dia dengan baik? Bila belum mengenalnya, bagaimana cara anda mengenal wataknya? Bagaimana track record pembiayaan yg lalu? Pernahkah anda merekomendasikan nasabah yang belum anda kenal dengan baik? Pernahkah anda mencairkan kembali pembiayaan anggota yang track recordnya buruk?

CAPACITY
(KEMAMPUAN)
Bagaimana tingkat pendidikannya? Berapa lama mengelola usahanya? Pernahkah mengalami kegagalan? Pernahkah mengikuti pelatihan-pelatihan? Pernahkah merekomendasikan nasabah yang baru memulai usahanya?

CAPITAL
(MODAL)
Berapa modal awal memulai usaha? Berapa uang kas yang ada di tangan? Berapa nilai persediaan barang yang ada? Bagaimana status tempat usahanya? Berapa harga tempat usahanya? Berapa hutang barang kepada suplier? Berapa hutang kepada pihak lain?

CONDITION OF ECONOMY
(SITUASI PEREKONOMIAN)
Adakah kebijakan pemerintah yang akan mempengaruhi kondisi usaha masyarakat? Berapa laju inflasi terkini? Adakah hubungan usaha anggota dengan kondisi cuaca? Musim? Peristiwa khusus? Bagaimana tingkat saving anggota terkini?

COLLATERAL
(JAMINAN)
Apa yang menjadi jaminan anggota? Bagaimana status hukum jaminannya? Apakah laku dijual (Marketability)? Apakah punya standar harga tertentu (Ascertainability of value)? Apakah nilainya stabil di kemudian hari (Stability of Value)? Apakah mudah dipindahtangankan (Transferability)?

TAHAP PEMBERIAN PEMBIAYAAN


TAHAP PERSIAPAN TAHAP ANALISA TAHAP KEPUTUSAN TAHAP PELAKSANAAN/ADMINISTRASI TAHAP SUPERVISI DAN PEMBINAAN

TAHAP PERSIAPAN
Jelaskan secara umum produk-produk BMT! Jelaskan prosedur & persyaratan pembiayaan! Gali informasi umum tentang usaha anggota! -- pengalaman usaha -- kondisi usaha terkini -- Status tempat usaha & Usaha -- Jaminan yang dimiliki Apakah perlu ditindaklanjuti atau tidak?

TAHAP ANALISA
Aspek Manajemen & Organisasi Aspek Pemasaran Aspek Teknis Aspek Keuangan Aspek Hukum Aspek Sosial Ekonomi

ASPEK MANAJEMEN & ORGANISASI


Siapa pemilik usaha? Penentu kebijakan? Pendidikan terakhir? Adakah tenaga kerja yang diperbantukan? Bagaimana pengupahan tenaga kerja? Berapa lama menggeluti usahanya? Adakah pengaturan penggunaan uang kas? Apa rencana usahanya ke depan?

ASPEK PEMASARAN
Bagaimana tingkat persaingannya? Siapa yang menjadi pelanggannya? Bagaimana cara mendapatkan barangnya? Bagaimana cara penjualannya? Tunai? Kredit? Bagaimana cara promosinya? Apakah usahanya sangat bergantung pada kondisi alam?

ASPEK TEKNIS
Bagaimana lokasi usahanya? Status kepemilikan tempat usaha? Apakah berhubungan dengan suatu proses produksi barang? Bagaimana peralatannya? Bagaimana mendapatkan bahan bakunya? Apakah tempat usahanya cukup aman? Berapa modal kerja yg dibutuhkan? Dan berapa yang tersedia?

ASPEK KEUANGAN
Berapa modal barang saat ini? Berapa omzet harian? Adakah pendapatan di luar usaha? Berapa? Berapa biaya-biaya usaha? Berapa biaya-biaya rumah tangga? Adakah hutang ke pihak lain? Berapa? Berapa kemampuan nabung per hari? Berapa kemampuan angsuran per hari?

ASPEK HUKUM/YURIDIS
Siapa pemohon? Pribadi? Lembaga? Siapa pemilik usahanya? Bagaimana status kepemilikan usaha? Bagaimana tentang segala aspek jaminan /agunan? Perikatannya? Bagaimana tentang persyaratan lainnya?

ASPEK SOSIAL EKONOMI


Bagaimana kondisi perekonomian nasional berpengaruh terhadap usaha pemohon? Berapa jumlah tenaga kerja yg terserap? Bagaimana pengaruh usahanya terhadap lingkungan? Apakah usahanya tidak bertentangan dengan agama? Adat setempat?

REKOMENDASI-4
1. Selalu lakukan analisa pembiayaan sekecil apapun permohonan pembiayaan! 2. Sesuaikan analisa menurut kebutuhan, situasi dan kondisi usaha anggota! 3. Segera musyawarahkan hasil analisa dengan Komite Pembiayaan! 4. Selalu komitment dengan hasil musyawarah Komite Pembiayaan!

You might also like