You are on page 1of 2

ABSTRAK Hubungan Pelaksanaan Teknik Relaksasi Nafas Dalam Dengan Intensitas Nyeri Pada Pasien Kateterisasi Urin Di Ruang

Flamboyan RSUD dr. R. Koesma Tuban Oleh : Muhammad Ridwansyah Tindakan kateterisasi merupakan tindakan invasif yang dapat menimbulkan rasa nyeri, setiap pemasangan kateter pasien dianjurkan mengambil nafas dalam (Potter dan Perry, 2006). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan teknik relaksasi nafas dalam dengan intensitas nyeri pada pasien kateterisasi urin di ruang Flamboyan RSUD dr. R. Koesma Tuban. Jenis penelitian ini merupakan penelitian Analitik Observasional dan pendekatan cross sectional dengan populasi 75 pasien sehingga didapatkan besar sampel 63 pasien. Teknik pengambilan sampel menggunakan simpel random sampling, variabel independen adalah teknik relaksasi nafas dalam, variabel dependen intensitas nyeri. Pengumpulan data menggunakan observasi, sedangkan uji statistik menggunakan Chi-square dengan nilai = 0,05. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan hampir seluruhnya 33 pasien (76,7%) mengalami nyeri ringan menggunakan teknik relaksasi nafas dalam yang benar sedangkan sebagian besar 11 pasien (55%) mengalami nyeri berat melakukan teknik relaksasi nafas dalam dengan salah. Berdasarkan uji Chi-square didapatkan nilai sig = 0,00. Artinya terdapat hubungan pelaksanaan teknik relaksasi nafas dalam dengan intensitas nyeri pada pasien kateterisasi urin. Dari uraian diatas dapat disimpulkan bahwa pasien kateterisasi urin yang melakukan teknik relaksasi nafas dalam dengan benar hampir seluruhnya mengalami nyeri ringan. Peran perawat untuk berkomunikasi dengan pasien sangat penting, sehingga diharapkan dapat membantu meningkatkan kualitas pengetahuan pasien dalam terapi keperawatan untuk mengurangi rasa nyeri pemasangan kateter. Kata Kunci : Teknik Relaksasi Nafas Dalam, Intensitas Nyeri

ii

ABSTRACT Implementation relations Breath Relaxation Techniques In Pain Intensity In Patients With Urinary Catheterization In Flamboyan Room dr. R. Koesma Tuban By: Muhammad Ridwansyah Catheterization is an invasive act that can cause pain, each patient's catheter is recommended to take a breather in (Potter and Perry, 2006). This study aims to determine the relationship of deep breathing relaxation techniques with pain intensity in patients with urinary catheterization in the Flamboyant dr. R. Koesma Tuban. This type of research is a research Analytic Observational and crosssectional approach with a population of 75 patients to obtain a sample size of 63 patients. Sampling techniques using simple random sampling, the independent variable is the technique of deep breathing relaxation, pain intensity dependent variable. Collecting data using observation, while the statistical test using the Chisquare value of = 0.05. Based on the results, almost all of the 33 patients (76.7%) had mild pain using relaxation techniques in the correct breathing while most of the 11 patients (55%) experienced severe pain in breathing relaxation techniques with one. Based on Chi-square test values obtained sig = 0.00. It means that there is a link implementation breathing relaxation techniques in pain intensity in patients with urinary catheterization. From the description above it can be concluded that urinary catheterization patients who do deep breathing relaxation techniques properly is almost entirely mild pain. The role of nurses to communicate with patients is very important, so it is expected to help improve the quality of patient knowledge in nursing therapy to reduce pain catheter. Keywords: Relaxation Techniques Breath In, Pain Intensity

iii

You might also like