You are on page 1of 3

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Istilah taksonomi diciptakan oleh A.P. de Candolle, seorang ahli tumbuhan bangsa Swiss di herbarium Genewa, yang artinya teori tentang klasifikasi tumbuhan (Rideng, 1989). Secara etimologi taksonomi berasal dari bahasa Yunani: takson artinya unit atau kelompok, dan nomos artinya hukum; jadi hukum atau aturan yang digunakan untuk menempatkan suatu makhluk hidup pada takson tertentu. Kegiatan pokok taksonomi tumbuhan ada tiga yaitu penamaan, pertelaan ciriciri dan penggolongan. Taksonomi merupakan bagian dari sistematika Sistematika cakupannya lebih luas yaitu meliputi taksonomi, studi evolusi dan filogeni.1 Keanekaragaman hayati terutama tumbuhan dalam bentuk hutan yang membentuk ekosistem atau bioma memiliki fungsi/peranan yang banyak dan sangat penting bagi penanggulangan masalah lingkungan, seperti berfungsi dalam mengurangi terjadi pencemaran udara, berfungsi sebagai ekologis, hidrologis, orologis, klimatologis, menanggulangi kebocoran lapisan ozon dan pemanasan global bumi, serta mencegah bahaya banjir dan menyediakan udara pernapasan bagi semua makhluk hidup, juga menyediakan sumber plasma nutfah. Kita merana prihatin, beberapa jenis sumber daya alam hayati yang dulunya sebagai ciri khas daerah menjadi semakin langka dan ada yang sudah puna. Jadi keberadaan tumbuhan, terutama tumbuhan hijau sekecil apapun turut berperan penting dalam penanggulangan masalah lingkungan hidup dewasa ini.1 Mangga merupakan tanaman buah tahunan berupa pohon yang berasal dari Negara India. Tanaman ini kemudian menyebar ke wilayah Asia Tenggara termasuk Malaysia dan Indonesia. Jenis yang banyak ditanam di Indonesia Mangifera indica L. yaitu mangga arumanis, golek, gedong, manalagi dan cengkir dan Mangifera foetida yaitu kemang dan kweni.2 Mangga yang berkembang di Indonesia berasal dari India. Orang India mempunyai kepercayaan bahwa mangga adalah penjelmaan dewa Prajapati. Orang asing yang pertama melihat tanaman mangga adalah Alexander Agung pada tahun 327 SM. Sedangkan penulis pertama mengenai mangga adalah Huien Tsang pada tahun 632-445 SM. Kumphius (1741) ahli botani menyimpulkan bahwa tanaman mangga baru beberapa abad ditanam dikepulauan Asia. Dari India mangga menyebar kesemenanjung malayasia dan sekitarnya. Penyebaran itu dibawa oleh pedagang India dan penyebar agama budha dan hindu, sekitar abad ke 4-5 SM. Mangga mulai ditanam pertama kali dikepulauan Maluku pada tahun 1665. Sedangkan mangga okulasi baru diimpor dari India pada tahun 1911.3

Morfologi pohon mangga terdiri atas akar, batang, daun, bunga, bunga menghasilkan pelok yang secara generatif dapat tumbuh menjadi tanaman baru. Tanaman mangga tumbuh berupa pohon, berbatang tegak, bercabang dan banyak ranting bbertajuk rindang dan hijau sepanjang tahun tinggi pohon mangga bisa mmencapai 10-14 meter umur pohon bisa mencapai 100 tahun. Bisa juga secara vegetatif, yaitu dengan cara air layerage (cangkok), okulatie ( tempel), sambung maupun stek atau kultur jaringan.4 Tumbuhan mangga mungkin sering kita makan dan lihat setiap hari namun belum begitu banyak yang tahu secara jelas dan mendateil apa itu mangga, morfologinya dan bagaimana perkembangbiakan. Oleh karena itu kami mencoba untuk memaparkan secara lebih jelas tentang apa itu mangga dalam paper ini. 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang di atas, di dapatkan rumusan masalah sebagai berikut : 1. Apakah yang dimaksud dengan tumbuhan mangga? 2. Bagaimana perkembangbiakan mangga? 3. Apa saja jenis mangga yang beredar di pasar tradisional Badung? 1.3 Tujuan 1. Untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan tumbuhan mangga. 2. Untuk mengetahui bagaimana perkembangbiakan mangga. 3. Untuk mengetahui apa saja jenis mangga yang beredar di pasar tradisional Badung.

1) http:///E-Learning/TaksonomiTumbuhan/Textbook/BAHANAJARTaksonomiTumbuhan.htm (1 of 174) 20/10/2013 2) Rismunandar. 1990. Membudayakan Tanaman Buah-buahan. Sinar Baru Bandung 3) Bambang Marhijanto, Drs & Setiyo Wibowo. 1994. Bertanam Mangga. Arkola. Surabaya. 4) Pracaya, Ir. 1998. Bertanam Mangga. Penebar Swadaya. Jakarta 5) http://arlittaintan.blogspot.com/2013/05/makalah-keju.html 6) http://rahmannur58.blogspot.com/2012/11/karya-ilmiah-remaja-yogurt.html 7) http://aimarusciencemania.wordpress.com/2012/04/29/laporan-proyekpraktikum-pembuatanyoghurt/

You might also like