You are on page 1of 2

ARTERIAL TROMBOSIS Definisi Trombosis arteri adalah pembekuan darah di dalam pembuluh darah arteri terutama sering terbentuk

pada sekitar orifisium cabang arteri dan bifurkasio arteri. Etiologi Ada 3 hal yang berpengaruh dalam pembentukan/ timbulnya trombus ini (trias Virchow) : 1. Kondisi dinding pembuluh darah (endotel) 2. Aliran darah yang melambat/ statis 3. Komponen yang terdapat dalam darah sendiri berupa peningkatan koagulabilitas Gambaran Klinis Gejala yang dapat muncul antara lain : 1. Gejala awal biasanya adalah nyeri pada daerah yang bersangkutan, bisa nyeri hebat apabila daerah yang terkena cukup luas. Pada pasien muda biasanya kejadiannya lebih akut, rasa nyeri lebi hebat, tetapi justru prognosisnya lebih baik karena keadaan pembuluh darah relatif lebih baik. Pada pasien yang lebih tua, dimana sudah terjadi kelainan kronis arteri, bila timbul trombosis akut biasanya tidak begitu jelas gejalanya dan nyerinya tidak begitu hebat, pada pasien seperti ini justru prognosisnya lebih buruk. 2. Kelemahan otot 3. Rasa seperti ditusuk-tusuk. Bila gejalnya lengkap/ komplit, maka di temukan 5 P, yaitu : - Pain - Paleness - Paresthesia - Paralysis - Pulsessness Penatalaksanaan Garis besar rencana perawatan dari trombosis arteri adalah : 1. Diagnosis dini dan tindakan segera. Dari anamnesis dan gejala klinis kita harus bisa menegakkan diagnosis. Bila ada fasilitas pemeriksaan penunjang, dapat dikerjakan tetapi jangan terlalu memakan banyak waktu yang mengakibatkan terapi/ tindakan menjadi terlambat. 2. Pasien harus istirahat baring/ dirawat dan diberikan analgetik. Pemberian antikoagulan seperti heparin dan LMWH penting untuk mencegah meluasnya proses trombosis, biasanya diberikan selama 10 hari, sesudah itu berangsurangsur diganti per oral. Pemberian terbaik adalah dengan pemberian langsung intraarterial. 3. Tindakan bedah berperan penting, karena trombus yang terjadi dikeluarkan melalui arteriotomi yang bisa dilakukan dengan anestesi lokal. Alat yang dipakai adalah kateter Fogarty yang mempunyai balon diujungnya. Setelah kateter menembus trombus, balom dikembangkan dan ditarik keluar untuk mengeluarkan trombus. Tindakan ini berhasil sangat baik bila kejadiannya benar-benar akut dan pasien yang relatif muda.

4. Setelah dilakukan trombektomi maka tindakan lain yang terus dilakukan terutama heparinisasi.

You might also like