You are on page 1of 1

Dalam persaingan bisnis diperlukan adanya perbedaan kualitas dengan produk pesaing.

Tidak hanya meningkatkan produktivitas dan menurunkan biaya , tetapi dapat meningkatkan nilai penjualan dari produk. Salah satu cara untuk mengembangkan kualitas adalah metode delapan dimensi kualitas (Garvin). Delapan dimensi itu antara lain, peformance (peformansi), realiability (keandalan), durability (daya tahan), serviceability (perawatan), aesthetic (estetika), features (fitur), perceive quality (persepsi kualitas), dan conformance to standard (kesesuaian dengan standar). Berikut akan dijelaskan secara singkat delapan dimensi kualitas dari produk speaker . Peformansi dari sebuah produk dapat dilihat dari kemampuan produk menjalankan fungsi utamanya. Pada produk speaker peformansinya dapat dilihat kemampuan menghasilkan kualitas suara yang bagus, jernih dan dapat menjangkau semua nada. Keandalan dari sebuah produk dapat dilihat seberapa sering produk tidak dapat digunakan dalam suatu waktu tertentu. Pada speaker seberapa sering produk tidak dapat menghasilkan suara seperti yang seharusnya. Bisa juga untuk dapat berfungsi dengan baik speaker harus digunakan dalam waktu tertentu terlebih dahulu. Daya tahan dari sebuah produk dapat dilihat dari seberapa lama produk dapat digunakan hingga benar-benar rusak atau tidak berfungsi dengan baik lagi. Pada speaker dapat digunakan sampai tidak berfungsi dengan baik, biasanya tidak dapat menghasilkan suara dengan baik atau tidak menghasilkan suara sama sekali. Perawatan dari sebuah produk dapat dilihat dari seberapa mudah pengoperasian produk dan perawatan apabila terjadi kerusakan. Pada speaker dapat dilihat seberapa mudah pengguna dengan sendiri melakukan perbaikan apabila terjadi kerusakan. Estetika dari sebuah produk dapat dilihat dari ukuran, bentuk, dan desain. Pada speaker biasanya semakin kecil ukuran maka terlihat bagus. Fitur dari produk dapat dilihat dari kelengkapan fitur-fitur tambahan. Pada speaker biasanya fitur berupa tuning untuk mengatur suara. Persepsi kualitas pada produk speaker dapat dilihat dari persepsi kualitas dari sisi konsumen terhadap merk speaker tertentu. Kesuaian dengan standar pada produk speaker dapat dilihat dari kesuaian produk yang dihasilkan spesifikasi yang ditentukan.
Referensi: David A Garvin, Competing on the Eight Dimensions of Quality, Harvard Business Review, November December 1987, pp. 101-109.

You might also like