You are on page 1of 2

Balsem Cap macan Balsem cap macan merupakan sediaan semisolid yang digunakan untuk mengatasi sakit otot,

nyeri, terkilir, dan keseleo. Balsem ini mengandung bahanbahan yang dapat menghasilkan efek menghangatkan bila diaplikasikan pada kulit, dan dapat merilekskan otot yang tegang. Obat ini tersedia dalam bentuk salep yang harus dioleskan pada kulit. Obat salep harus dijauhkan dari mata, membran mukosa, dan area yang sensitive terhadap obat Balsem cap macan hanya digunakan untuk pemakaian luar. Balsem ini memiliki dua jenis bahan aktif yaitu menthol dan camphor. Produk baru Balsem Cap macan baru yaitu Tigerbalm White menggunakan minyak eucalyptus untuk menggantikan minyak cajuput (kayu putih) Komposisi Menthol Camphor Dementholised mint oil Cajuput oil Clove bud oil : 8% 11 % 16 % 13 % 1,5 %

Cassia oil (untuk balsem cap macan merah) 5 % Petroleum jelly Paraffin base Formula balsam obat gosok adalah campuran dari bahan aktif yang larut atau tersuspensi di dalam basis salep. Sebagai bahan aktifnya biasanya digunakan minyak atsiri atau turunannya serta bahan lain yang mempunyai sifat panas seperti mentol, kamfer, dan timol. Bahan aktif yang terkandung dalam balsam harus bercampur sempurna dengan basis salepnya. Untuk balsem cap macan basis salepnya adalah Paraffin (Basis Salep I) yang bersifat hidrokarbon dan tidak mudah dicuci. Sehingga alasan balsem cap macan menggunakan basis salep paraffin adalah agar bertahan lebih lama dan tidak mudah dicuci walaupun terkena air, serta memberikan efek terapi lebih lama (efek menghangatkan) karena salep yang menempel lebih lama pada kulit. URAIAN KOMPOSISI RESEP menthol Pemerian : hablur berbentuk jarum atau prisma; tidak berwarna; bau tajam seperti minyak permen ; rasa panas dan aromatik diikuti rasa dingin

Kelarutan : sukar larut dalam air, sangat mudah larut dalam etanol 95%, dalam kloroform P dan dalam eter P; mudah larut dalam paraffin cair P dan dalam minyak atsiri Penyimpanan : dalam wadah tertutup Khasiat dan penggunaan : corrigens, antiiritant Untuk uraianbahan lain bsia dilihat di FI III teman teman Cara pembuatan (menggunakan metode pencampuran) : 1. Siapkan alat dan bahan 2. Paraffin dan petroleum jelly dipanaskan hingga mencair (campuran 10 3. Camphor, menthol, minyak peppermint, minyak cengkeh minyak cassa, dan dicampurkan hingga larut 4. Campuran 2 ditambhakan kedalam campran 1 dalam keadaan tidak terlalu panas. 5. Dalam keadaan masih cair dimasukkan kedalam cetakan 6. Tunggu hingga beku

You might also like