You are on page 1of 11

Menu Sarapan Sehat Non Beras

Kategori: Kuliner
Diterbitkan pada Rabu, 06 November 2013 10:55
Ditulis oleh Miftahul Husna
Dilihat: 213
Pandawa FM, (Tanjungpinang)-- Mengapa sejak kecil ibu selalu mengingatkan kita untuk sarapan?
Karena makan pagi adalah salah satu waktu makan terpenting yang menunjang aktivitas kita dalam
satu hari. Sarapan memiliki andil 30% modal energi untuk beraktivitas sepanjang hari. Dengan
sarapan dalam takaran yang cukup Anda tidak akan makan berlebihan di waktu berikutnya,
sehingga berat badan jadi lebih terkontrol.
Tapi syaratnya, pilihan makanan untuk sarapan haruslah sehat! Kriteria sarapan sehat bagi Anda
yang kegiatan hariannya didominasi kegiatan berpikir dan olahraga idealnya mengandung
karbohidrat rantai kompleks dan kaya serat. Maksudnya? Karbohidrat yang terdiri dari struktur
kimia yang panjang dan kompleks, yaitu sebanyak 3 molekul gula atau lebih. Inilah yang akan
menghindarkan kita dari diabetes, yang biasa disebut karbohidrat dengan Indeks Glikemik rendah.
Karena karbohidrat yang rendah meningkatkan kadar gula secara perlahan dan memiliki sifat
penyerapan yang baik oleh pembuluh darah.
Berikut ini beberapa ide sarapan sehat untuk Anda yang aktif.
- Dadar telur isi sayur
Sebagai sumber protein, sarapan telur akan membuat Anda mengonsumsi lebih sedikit kalori
sepanjang siang hingga malam hari.

Bahan: telur, bawang bombay, daun bawang, bayam, garam, lada, dan mentega untuk
menggoreng.

Cara Membuat: Iris lembut bawang bombay, daun bawang, dan bayam. Lalu masukkan ke dalam
kocokan telur, tambahkan garam dan lada secukupnya. Panaskan margarin lalu goreng kocokan
telur hingga matang. Santap selagi hangat dengan saus tomat.
- Pancake Jagung
Jagung memiliki serat yang cukup tinggi, dapat memenuhi 18% kebutuhan serat harian seseorang.
Bahan: Sereal atau Havermout, tepung jagung, putih telur (kocok hingga kaku), kuning telur, susu
cari, butter (cairkan), jagung (sisir dagingnya), garam.
Cara membuat: Campur havermout, tepung jagung, gula pasir, kuning telur hingga rata. Kemudian
tuang susu cair dan butter lalu masukkan putih telur. Tambahkan jagung dan aduk hingga rata.
Tuang adonan ke dalam cetakan pancake, masak hingga matang.
- Sup Labu Parang Kacang Merah
Labu adalah salah satu karbohidrat kompleks yang rendah kalori dan kaya serat. Bahan: labu
(kukus dan haluskan), kacang merah (rebus dan haluskan), susu kedelai, bawang putih, bawang
bombay, daun bawang, garam dan lada.
Cara membuat: Panaskan mentega lalu tumis bawang putih dan bawang bombay. Masukkan labu,
kacang merah dan susu kedelai, aduk hingga rata. Tambahkan garam dan lada secukupnya.
Sajikan hangat dan taburi irisan daun bawang di atasnya.
- Bubur Jagung Suwir Ayam
2 buah Jagung rebus (sisir untuk mendapatkan jagung pipilan dan blender kasar), ayam suwir,
wortel, kacang polong, daun bawang, dan susu segar, bawang putih, lada, dan garam. Cara
membuat: Tumis bawang putih lalu masukkan suwiran daging ayam. Tambahkan daun bawang,
wortel dan kacang polong. Kemudian tuang susu, jagung yang telah diblender, tambahkan garam
dan lada. Aduk rata dan masak hingga mendidih. Santap selagi hangat!
- Roti Gandum Isi Campur Sehat
Roti gandum adalah pilihan roti yang paling sehat untuk sarapan sehat. Berserat tinggi dan memiliki
indeks glikemik (IG) rendah. Bahan: roti gandum, ikan tuna kaleng (suwir dagingnya), mentega,
selada, avokad, dan saus tomat/sambal. Cara membuat: Olesi roti dengan mentega lalu panggang
sebentar. Susun di atas roti: selada, tuna, avokad dan berikan toping saus di atasanya, lalu tutup
dengan roti. Siap untuk sarapan!
- Kentang Daging Kukus
Daripada makan nasi, sarapan kentang jauh lebih sehat dan tetap mengenyangkan kok. Sebagai
sumber karbohidrat kentang lebih banyak variasi nutrisi dan kaya serat dengan kalori lebih rendah
juga kaya vitamin C. Bahan: kentang (kukus dan haluskan), daging giling, bawang bombay,
bawang putih, mentega, garam, merica, gula pasir, dan saus tomat. Cara membuat: Campur
adonan kentang dengan mentega, garam, dan merica lalu aduk hingga rata. Tumis bawang
bombay, bawang putih dan daging giling, tambahkan saus tomat, garam, merica dan gula pasir,
masak hingga matang. Siapkan pinggan tahan panas dan olesi dengan mentega. Masukkan
sebagian adonan kentang, isi dengan tumisan daging lalu tutup dengan sisa adonan kentang.
Kusus hingga matang lalu sajikan hangat.
- Ubi Panggang Keju
Menyantap ubi manis, baik yang merah maupun putih, di pagi hari dapat memberikan asupan serat
yang bisa dibakar jadi kalori secara perlahan. Sumber energi terbaik untuk Anda yang aktif!
Bahan: Ubi merah/ubi ungu (kupas kulitnya), garam, brokoli (rebus dan potong kecil), daging asap
iris kecil, keju parut. Bahan saus: margarin, tepung terigu, susu cair, keju parut.
Cara membuat: Tusuk-tusuk ubi dengan garpu agar cepat matang sampai bagian dalam lalu
panggang setengah matang. Buat saus keju: panaskan margarin, tuang air dingin, masukkan terigu
aduk hingga mendidih lalu taung susu cair dan keju parut, aduk hingga mendidih dan mengental.
Kemudian belas bagian atas ubi, olesi margarin lalu isi dengan daging asap dan keju parut.
Panggang kembali hingga keju meleleh. Sajikan hangat!
CHEESE RICE SCHOTEL

Bahan :
1 piring nasi --> lebih enak pake yang baru matang
2 butir telur, kocok
4 sdm susu cair plain
50 gr keju cheddar, parut
3/4 sdt garam
1/2 sdt merica
50 gr keju yang gampang meleleh --> Kraft Quick Melt, Mozarella, dll. Parut/potong dadu kecil.
Margarin untuk mengoles pinggan

Cara Membuat :

Olesi pinggan tahan panas dengan sedikit margarin --> saya pake yang diameter 18 cm.
Tata nasi di atas pinggan. Tekan-tekan dan ratakan.
Kocok telur, susu, merica, garam, sampai rata, lalu tambahkan keju cheddar parut.
Tuang di atas nasi, ratakan sampai adonan telur masuk kesela-sela nasi.
Taburi atasnya dengan keju parut yang gampang meleleh.
Panggang sampai telur matang, keju meleleh, dan kecokelatan.
Sajikan panas.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
75 gram mi telur, diseduh
50 gram buncis, diiris halus
1 batang daun bawang, diiris halus
100 gram wortel, dipotong korek api
5 butir telur, dikocok lepas
20 gram tepung terigu protein sedang
25 ml air
1 sendok makan bawang merah goreng
2 sendok teh kecap inggris

Bumbu Halus:
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1/2 sendok teh merica bubuk
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir


Cara Pengolahan :
1. Aduk rata bahan dan bumbu halus.
2. Tuang adonan di atas wajan dadar yang dioles minyak. Biarkan sampai matang.
Untuk 5 porsi


FRITATTA KENTANG

Bahan:
100 g kentang, potong balok panjang, kukus/goreng
4-5 butir telur
60 g tomat, potong-potong
1 sdm keju cheddar/mozzarella, parut
2 sdm susu tawar cair (jika suka)
1 1/2 sdm margarin
1 batang daun bawang, iris halus
1/4 sdt pala halus
1/4 sdt lada halus
1/4 sdt garam halus

Cara Membuat:
1. Kocok telur dengan lada, pala dan garam. Masukkan potongan tomat, kentang, parutan keju, irisan
daun bawang dan susu tawar cair. Aduk rata.
2. Panaskan margarin dalam wajan datar anti lengket. Tuang adonan telur, masak di atas api sedang
hingga matang. Angkat, potong-potong. Sajian hangat dengan saus tomat/saus sambal sebagai pelengkap.
Untuk 2 Porsi

Tip:
Susu tawar cair menjadikan tekstur fritatta lebih lembab dan lembut. Saat memasak sebaiknya ditutup
bagian atasnya agar fritatta matangnya merata.

Bahan:

500 gr tepung terigu serbaguna
50 gr gula pasir (sesuain sama selera aja ya sobat Shantycr7)
1 sdt baking powder
460 ml air hangat

Cara membuat Pancake Praktis:


1. Masukkan terigu, gula, baking powder, dan air ke dalam mangkuk. Aduk
sampai semua bahan tercampur rata
2. Diamkan adonan selama kurang lebih 10 menit
3. Panaskan wajan anti lengket / wajan ancake dengan api kecil
4. Tuang adonan sebanyak 1 sendok sayur ke atas wajan.
5. Tunggu sampai 2 - 3 menit sampai adonan berubah menjadi kecoklatan dan
permukaannya menjadi agak kering
6. Angkat dari wajan dan siap disajikan dam kondisi hangat


Catatan:


Sajikan Pancake Praktis nan enak ini dengan plain yoghurt dan aneka buah segar
karena resep pancake ini tidak menggunakan telur dan susu, maka pancake ini bisa
dikonsumsi oleh orang yang alergi telur maupun susu yang ga suka susu atau
telur,.,(meskipun ga pake susu atau telur rasanya ga kalah enak koq),.,

crepes buah
bahan :
- Tepung terigu 1 cup
- Mentega 4 sdm
- Gula halus cup
- Air cangkir
- Telur 2 butir (dikocok)
- Kayu manis bubuk sdt
- Vanila essence
- Garam
Bahan isi:
- Madu 1 sdm
- Krim 2 cup
- Sirup maple 2 sdm
- Selai beri 2 sdm
- Buah strawberry
- Sirup coklat
Cara membuat:
- Cmpurkan tpung ke dlm mangkuk, kmdian msukkan telur, gula, kyu manis bbk, mentega dan
air. Aduk rata
- Tambahkan bbrp ttes essens vanila dan garam. Kcok adonan hingga tercampur rata
- Siapkan fry pan, pnaskan dan beri olesan mentega. Ketika mentega meleleh ambil 1 scoop
kcl adonan crepes dan tuang ke fry pan hingga merata dan masak hingga berwarna kuning
kecoklatan
- Siapkan bhan isi; campur krim, madu dan sirup maple,aduk rta
- Campur buah dan aduk rata
- Ambil 1 bh crepes dan oleskan selai berri diatasx, kmdian msukkan 2 sdk krim yang sdh
diolah di bagian tengahx
- Lipat dan gulung crepes buah


Bahan Bubur Ayam Istimewa

150 gram beras
800 ml air
3 cm jahe, memarkan
2 batang serai, memarkan
Bahan Kuah Bubur Ayam Istimewa

2 sendok makan minyak goreng
1 sendok makan minyak wijen
5 siung bawang putih, cincang
1 butir bawang bombay, cincang
1/2 bagian ayam, potong dadu
2 sendok makan saus tiram
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok makan kaldu bubuk rasa ayam
150 gram jamur kancing kaleng, iris tipis
150 gram jagung manis pipilan
Pelengkap Bubur Ayam Istimewa

Kulit pangsit, iris, goreng
Daun ketumbar
saus sambal botolan dan acar ketimun
Cara Membuat Bubur Ayam Istimewa

1. Memasak bubur: Masak beras bersama air, jahe, dan serai hingga menjadi
bubur setengah matang, angkat.
2. Panaskan minyak bersama minyak wijen, tumis, bawang putih, dan
bawang bombay hingga harum. Masukkan ayam, saus tiram, garam, dan merica,
bubuk, masak hingga ayam berubah warna.
3. Tambahkan kaldu bubuk rasa ayam, jamur, dan jagung, masak hingga
ayam lunak, Angkat. Masukkan ke dalam bubur, aduk rata.
4. Masak bubur bersama ayam hingga lunak, angkat .
5. Sajikan hangat, taburi pangsit goreng, daun ketumbar, saus sambal, dan
acar.

erikut Resep CaraMembuat Bubur Ayam Istimewa:
Resep Cara Membuat Bubur Ayam Spesial

Bahan-bahan bumbu:

2 sdm minyak goreng
1 sdm minyak wijen
5 siung bawang putih, cincang
100 gr bawang bombay, cincang
1/2 ayam, potong kecil-kecil
2 sdm saus tiram
1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk
1 sdm ROYCO rasa ayam
150 gr jamur kancing kaleng, iris
150 gr jagung manis pipilan
Bahan Bubur:

150 gr beras
800 ml air
3 cm jahe, memarkan
2 batang serai, memarkan
Taburan: kulit pangsit, iris, goreng; daun ketumbar
Pelengkap: saus sambal botolan dan acar ketimun

Cara Membuat Bubur Ayam :


1. Bubur: masak beras bersama air, jahe, dan serai hingga menjadi bubur setengah
matang, angkat.
2. Panaskan minyak bersama minyak wijen, tumis bawang putih dan bawang bombay
hingga harum. Masukkan ayam, saus tiram, garam, dan merica bubuk, masak
hingga ayam berubah warna. Tambahkan penyedap rasa ayam, jamur, dan jagung,
masak hingga ayam lunak, angkat. Masukkan ke dalam bubur, aduk rata.
3. Masak bubur bersama ayam hingga bumbu merata dan ayam lunak, angkat.
4. Sajikan hangat, taburi pangsit goreng dan daun ketumbar. Lengkapi dengan saus
sambal dan acar.
Nah bubur sudah siap di hidangkan untuk 6 porsi..

Omelet Telur Sederhana Rasa
HotelBahan yang diperlukan :
3 butir telur Ayam
4 buah jamur kancing kalengan, diiris tipis
1/4 buah paprika merah, dipotong kotak
1 lembar daging asap, dipotong kotak
2 sendok makan bawang bombay, dirajang
1/2 sendok teh air jeruk nipis
2 sendok makan keju parut
1 sendok makan air matang
sedikit margarine
sedikit salted butter
secukupnya Merica bubuk
secukupnya Garam
Cara Membuat Resep Omelet Telur Sederhana
1. - Pertama Panaskan margarine lalu tumislah bawang bombay,
2. - Selanjutnya masukkan daging asap, paprika dan jamur, aduk-aduk sebentar, sisihkan.
3. - Nah terus Kocoklah telur bersama air matang, air jeruk nipis, garam dan merica.(boleh
dicicipi)
4. - Ambil wajan dan panaskan salted butter, buatlah dadar telur, biarkan setengah matang
5. - Kemudian taburi dengan tumisan, beri keju parut, lipat menjadi 2, bolak-balik hingga
kematangan yang diinginkan.angat, selesai
Bahan Omelet Keju Enak:
4 bh putih telur
3 btr telur
1 sdt garam
3 sdm minyak goreng
50 g wortel, cincang
2 siung bawang putih, cincang
50 g daging sapi cincang
50 g paprika merah cincang
80 g keju cheddar parut
saus sambal
saus tomat

Resep Omelet Keju Enak
Cara Membuat Omelet Keju Enak:
1. Kocok putih telur hingga lembut, sisihkan.
2. Kocok telur dan garam hingga mengembang, tambahkan putih telur kocok, aduk rata. Sisihkan.
3. Tumis wortel, bawang putih, daging cincang, dan paprika merah hingga harum. Tambahkan 50 gram keju parut,
aduk rata.
4. Masukkan telur ke dalam tumisan sayur, ratakan. Bagi menjadi 3 bagian lalu buat dadar hingga matang.
5. Potong-potong lalu taburi sisa keju cheddar parut dan cocolan saus.
6. Bisa juga disajikan dengan cara digulung dulu kemudian, taburi dengan keju atau tambahan daging cincang.
Jangan ragu untuk berkreasi sendiri ya Jeungs.

You might also like