You are on page 1of 38

Kelompok Farmakognosi

Chusnul Khotimah (12330004)


Kiky Novita (12330005)
Renti Aprianti (12330013)
Mutiara chairunnisa H. (12330041)
Lita Nuradri yani (12330058)
Cut Ema Chatidjah (13330711)
Pembahasan
Pengertian Penyakit Patah Tulang
Klasifikasi Tanaman yang berkhasiat untuk
Penyakit Patah Tulang
Morfologi Tanaman
Kandungan Tanaman
Khasiat Tanaman
Kesimpulan
Patah Tulang
Patah tulang atau fraktur adalah terputusnya
kontinuitas jaringan tulang dan atau tulang
rawan yang umumnya disebabkan oleh
rudapaksa/ trauma. Trauma tersering yang
mengakibatkan tulang parah adalah trauma
langsung, dapat berupa benturan, terjatuh,
dsb. Sedangkan akibat dari suatu patah tulang
tergantung dari jenisnya, kekuatan atau
arahnya.



Klasifikasi Tanaman yang berkhasiat untuk
Penyakit Patah Tulang

Daun Jarak Pagar (J atropha curcas L.)

Klasifikasi
Kingdom : Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom : Tracheobiont(Tumbuhanberpembuluh)
Super Divisi : Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi : Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas : Magnoliopsida (Berkeping dua/dikotil)
Sub Kelas : Rosidae
Ordo : Euphorbiales
Famili : Euphorbiaceae
Genus : Jatropha
Spesies : Jatropha curcas L.

Gambar Tanaman Jarak Pagar

Daun Gandarusa (J usticia gendarussa Burm.)

Klasifikasi
Kingdom : Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom : Tracheobionta (Tumbuhanberpembuluh)
Super Divisi : Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi : Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas : Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas : Asteridae
Ordo : Scrophulariales
Famili : Acanthaceae
Genus : Justicia
Spesies : Justicia gendarussa Burm

Gambar Tanaman Gandarusa
PATAH TULANG (Euphorbia tirucalli L.)

Klasifikasi :
Kingdom : Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom : Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi : Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi : Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas : Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas : Rosidae
Ordo : Euphorbiales
Famili : Euphorbiaceae
Genus : Pedilanthus
Spesies : Pedilanthus pringlei Robins

Gambar Tanaman Patah Tulang
Cakar Ayam (Selaginella doederleinii
Hieron.)

Klasifikasi
Divisi : Pteridophyta
Kelas : Lycopodiinae
Bangsa : Selaginellales
Suku : Selaginellaceae
Marga : Selaginella
Jenis : Selaginella doederleinii Hieron


Gambar Tanaman Cakar Ayam
Kastuba (Euphorbia pulcherrima Willd.
ex Klotzs)

Klasifikasi
Kingdom : Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom : Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi : Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi : Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas : Magnoliopsida (Berkeping dua/dikotil)
Sub Kelas : Rosidae
Ordo : Euphorbiales
Famili : Euphorbiaceae
Genus : Euphorbia
Spesies : Euphorbia pulcherrima Willd. ex Klotzs

Gambar Tanaman Kastuba
Daun Binahong (Anredera cordifolia (Ten.)
Steenis)
Klasifikasi
Kingdom : Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom : Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi : Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi : Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas : Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas : Hamamelidae
Ordo : Caryophyllales
Famili : Basellaceae
Genus : Anredera
Spesies : Anredera cordifolia (Ten.) Steenis

Gambar Tanaman Binahong
Morfologi Tanaman
Tanaman Jarak Pagar
Tanaman jarak pagar berupa perdu dengan tinggi 1 7 m, daun
tanaman jarak pagar adalah daun tunggal berlekuk dan
bersudut 3 atau 5. Daunnya lebar dan berbentuk jantung atau
bulat telur melebar panjang 5 15 cm., tulang daun menjari
dengan jumlah 5 7 tulang daun utama, daunnya dihubungkan
oleh tangkai daun yang berukuran 4 15 cm.
Tanaman jarak pagar adalah bunga majemuk berbentuk malai,
berwarna kuning kehijauan, berkelamin tunggal, dan berumah
satu (putik dan benang sari dalam satu tanaman), bunga terdiri
atas 5 kelopak berbentuk bulat telur dengan panjang lebih
kurang 4 mm, benang sari mengumpul pada pangkal dan
berwarna kuning, tangkai putik pendek berwarna hijau dan
kepala putik melengkung keluar berwarna kuning, bunga juga
mempunyai 5 mahkota berwarna keunguan, tiap tandan
terdapat lebih dari 15 bunga.
Tanaman Gandarusa
Gandarusa tumbuh tegak lurus dengan ketinggian
dapat mencapai 2 meter, percabangan banyak,
dimulai dari dekat pangkal batang. Cabang-
cabang yang masih muda berwarna ungu gelap
dan bila sudah tua warnanya bisa menjadi cokelat
mengkilat. Daun gandarusa terletak berhadapan
berupa daun tunggal yang berbentuk lanset
dengan panjang 5-20cm, lebar 1-3.5m, tepi daun
rata, sedang ujung daun meruncing, pangkal daun
berbentuk biji bertangkai pendek antara 5-7.
5 mm, dengan warna daun hijau gelap.
Tanaman Patah Tulang
Tanaman Patah Tulang mempunyai ciri tinggi 2-6 m, tumbuh
tegak, pangkal berkayu, bergetah layaknya susu yang beracun,
banyak bercabang, tangkainya setelah tumbuh 1 jengkal bisa
segera bercabang dua yang letaknya melintang, demikian
seterusnya sampai tampak layaknya percabangan yang
terpatah-patah, Patah tulang mempunyai ranting bulat silindris
seperti pensil, warnanya hijau, beralur halus, membujur,
Daunnya cepat rontok, sangat jarang, kecil-kecil, mempunyai
bentuk lanset, ada pada ujung ranting yang muda, panjang 7-
25 mm, Bunganya ada diujung batang, warnanya kuning
kehijauan berupa bunga majemuk yang tersusun-susun
layaknya mangkok, dan buahnya jika masak bisa pecah dan
akan melemparkan biji-bijinya.

Tanaman Cakar Ayam
Tumbuhan ini termasuk divisi Pteridophyta yaitu paku-pakuan.
Batang tegak, tinggi 15-35 cm, akar keluar pada percabangan.
Daunnya kecil-kecil, panjang 4-5 mm lebar 2 mm, bentuk
jorong, ujung meruncing, pangkal rata, warna daun bagian atas
hijau tua, bagian bawah hijau muda. Daun tersusun di kiri
kanan batang induk sampai ke percabangannya yang
menyerupai cakar ayam dengan sisik-sisiknya. Cakar Ayam
mempunyai habitus terna, merayap, sedikit tegak. Batang
bulat, liat, bercabang-cabang menggarpu, tanpa pertumbuhan
sekunder dan putih kecoklatan. Daun tunggal, tersusun dalam
garis sepanjang batang, berhadapan, panjang 1-2 mm, halus
dan hijau. Spora 28 berupa sporangium tereduksi diketiak
daun dan berwarna putih. Akar serabut, muncul dari batang
yang berdaun dan berwarna coklat kehitaman.

Tanaman Kastuba
Kastuba berasal dari Meksiko. Umumnya, tanaman ini ditanam
sebagai tanaman hias di pekarangan dan di taman-taman.
Kastuba bisa ditemukan pada 1-1.400 m dpl, tetapi untuk
mendapatkan warna daun yang cerah lebih cocok jika ditanam
pada ketinggian 600 m dpl. Perdu tegak dengan tinggi 1,5-4 m
ini mempunyai batang berkayu, bercabang, dan bergetah
seperti susu. Daunnya tunggal, bertangkai, tangkai daun yang
muda berwarna merah clan hijau setelah tua, letaknya tersebar.
Helaian daun bentuknya bulat telur sampai elips memanjang,
yang besar umumnya mempunyai 2-4 lekukan, ujung dan
pangkal runcing, pertulangan menyirip, panjang 7-15 cm, lebar
2,5-6 cm, dan bagian bawah mempunyai rambut halus. Bunga
majemuk berbentuk cawan dalam susunan yang khas disebut
cyathium, keluar dari ujung tangkai.
Tanaman Binahong
Tumbuhan ini berakar berbentuk rimpang dan berdaging lunak.
Batangnya lunak, silindris, saling membelit, berwarna merah,
bagian dalam solid, permukaan halus, kadang membentuk
semacam umbi yang melekat di ketiak daun dengan bentuk
tak beraturan dan bertekstur kasar. Berdaun tunggal,
tangkainya sangat pendek (subsessile), tersusun berseling,
berwarna hijau, bentuk jantung (cordata), panjang 5 - 10 cm,
lebar 3 - 7 cm, helaian daun tipis lemas, ujung runcing,
pangkal berlekuk (emerginatus), tepi rata, permukaan licin.
Bunganya majemuk berbentuk tandan, bertangkai panjang,
muncul di ketiak daun, mahkota berwarna krem keputih-
putihan berjumlah lima helai tidak berlekatan, panjang helai
mahkota 0,5 - 1 cm, berbau harum. Tumbuhan ini mudah
tumbuh baik di dataran rendah maupun dataran tinggi dalam
lingkungan yang dingin dan lembab.

Kandungan Tanaman
Tanaman Jarak Pagar
Mengandung triakontranol, alfa-amirin, kaempesterol, beta-
sitosterol, 7-keto-betasitosterol, stigmasterol, stigmas-5-en-3-
beta-7-alfadiol, viteksin, isoviteksin, dan asam sianida (HCN).
Daun mengandung saponin, flavonoida, tannin dan senyawa
polifenol.
Batang mengandung sponin, flavonoida, tannin dan senyawa-
senyawa polifenol.
Getahnya mengandung tannin 1118 %.
Bijinya mengandung berbagai senyawa alkaloida, saponin, dan
sejenis protein beracun yang disebut kursin. Biji mengandung
3545 % minyak lemak, yang terdiri dari berbagai trigliserida
asam palmitat, stearat, dan kurkanolat.

Tanaman Gandarusa

SIFAT KIMIAWI DAN EFEK FARMAKOLOGIS :
Rasa pedas, sedikit asam, netral. Melancarkan
peredaran darah (Circulation promoting, stag-nant
blood dispelling), antireumatik.
KANDUNGAN KIMIA: Justicin, minyak atsiri,
kalium dan alkaloid yang agak beracun.

Tanaman Patah Tulang

Getah sifatnya asam (acrid latex), mengandung
senyawa eiphorbone, taraksasterol,
-laktucerol, euphol, senyawa damar yang
menyebabkan rasa tajam ataupun kerusakan
pada selaput lendir, kautschuk (zat karet), dan
zat pahit. Herba patah tulang mengandung
glikosid, sapogenin, dan asam ellaf.

Cakar Ayam
Tanaman S. doederleinii Hieron. dilaporkan
mengandung alkaloid, saponin dan phytosterol .
Ekstraketanolik Selaginella doederleinii Hieron.
Dilaporkan mengandung lima komponen lignans
yaitu (-)-lirioresinol A, (-)-lirioresinol B, (+)-
wikstromol, (-)-nortracheloside, (+)- matairesinol.
Selain itu juga mengandung dua komponen
fenilpropanon yaitu 3-hidroksi-1-(3-metoksi-4-
hidroksifenil)-propan-1-on, 3-hydroksi-1-(3,5-
dimetoksi-4hidroksifenil)-propan-1-on dan empat
biflavonoid yaitua mentoflavone, 7,7-di-O-
metilamentoflavone,7,4,7,4-tetra
ometilamentoflavone, dan heveaflavone .
Kastuba



Daun mengandung alkaloid, saponin, lemak,
amylodextrin.
Batang mengandung saponin, sulfur, lemak,
amylodextrin, asam format, dan kanji.


Binahong

Daun binahong mengandung saponin yang merupakan
merupakan senyawa aktif permukaan dan bersifat
seperti sabun, serta dapat dideteksi berdasarkan
kemampuan membentuk busa dan menghemolisis sel
darah, mengandung alkaloid dan polifenol.

Khasiat Tanaman khususnya untuk
sakit Patah Tulang
Jarak Pagar
Bengkak terpukul, terkilir, patah
tulang, dan luka berdarah
Cuci 7 helai daun segar sampai
bersih, tumbuk sampai hancur,
tambahkan sedikit air sampai menjadi
adonan, lalu borehkan ke bagian yang
sakit. Jika diperlukan, borehkan 3 kali
sehari.

Gandarusa

Tulang patah :
Yang segar dilumatkan atau yang kering
dihaluskan, diaduk dengan arak, cuka
secukupnya, untuk kompres. Tulang yang
patah sudah dalam posisi yang benar dan
terfiksasi.

Patah Tulang
Tulang patah (fraktur)

1. Kulit diatas tulang yang patah digosok dengan getah
tanaman.
2. Kulit luar dahan patah tulang digiling halus,
Tempelkan diatas tulang yang patah, lalu dibalut.
3. 3/4 genggam tangkai dan daun tanaman, 1 genggam
daun srigi, dicuci lalu digiling halus, Ramas dengan 4
sendok makan air garam, dihangatkan sebentar.
Dipakai untuk menurap bagian tubuh yang patah, lalu
dibalut dengan daun bakung/ kulit randu. Diganti 2
kali sehari
Cakar Ayam

Tulang patah( fraktur dan rematik).
Tanaman 15 - 30 gram kering direbus, minum.
Untuk obat luar dilumatkan dan ditempelkan
ketempat yang patah, bila patahnya tertutup
dan posisi tulang baik.

Kastuba

Untuk pemakaian luar, giling daun segar
secukupnya sampai halus, lalu turapkan
kebagian yang sakit, seperti radang kulit,
erisipelas, luka berdarah, bengkak karena
terbentur (memar), dan bengkak karena tulang
patah.

Binahong
Patah Tulang
Bahan : Daun binahong 10-20
lembar, air 3 gelas.
Cara membuat : Daun binahong dicuci lalu
direbus sampai mendidih hingga tinggal 2
gelas.
Cara menggunakan : Diminum 1 kali sehari.

Kesimpulan
Patah tulang atau fraktur adalah terputusnya kontinuitas
jaringan tulang dan atau tulang rawan yang umumnya
disebabkan oleh rudapaksa/ trauma. Trauma tersering
yang mengakibatkan tulang parah adalah trauma
langsung, dapat berupa benturan, terjatuh, dsb.
Sedangkan akibat dari suatu patah tulang tergantung
dari jenisnya, kekuatan atau arahnya.
Jarak pagar , daun gandarusa , patah tulang , cakar ayam ,
kastuba , daun sangitan adalah beberapa tanaman yang
dapat digunakan dalam prores penyembuhan patah
tulang.

You might also like