You are on page 1of 1

Asuhan keperawatan meningitis

 View
 clicks

Posted December 4th, 2008 by Juniardi S


 Kedokteran

ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN DENGAN MENINGITIS

1. Definisi
Meningitis adalah peradangan selaput meningen, cairan serebrospinal dan spinal column
yang menyebabkan proses infeksi pada system saraf pusat.
Meningitis merupakan inflamasi yang terjadi pada lapisan arachnoid dan piamatter diotak
serta spinal cord. Inflamasi ini lebih sering disebabkan oleh bakteri dan virus meskipun
penyebab lainnya seperti jamur dan protozoa juga terjadi ( Donna D., 1999)
2. Etiologi
a. Bakteri merupakan penyebab tersering dari meningitis, adapun beberpa bakteri yang
secara umum diketahui dapat menyebabkan mengitis adalah:
• Haemophillus influenzae (tipe B)
• Nesseria meningitis (meningococcal)
• Diplococcus pneumoniae (pneumococcal)
• Streptococcus, grup A
• Staphylococcus aureus
• Escherichia coli
• Klebsiella
• Proteus
• Pseudomonas
b. Virus merupakan penyebab sering lainnya selain bakteri. Infeksi karena virus ini
biasanya bersifat “self-limitting” dimana akan mengalami penyembuhan sendiri dan
penyembuhan bersifat sempurna.
c. Jamur
d. Protozoa
e. Faktor predisposisi: jenis kelamin: laki-laki lebih sering dibandingkan dengan wanita
f. Faktor maternal: rupture membrane fetal, infeksi maternal pada minggu terakhir
kehamilan
g. Faktor imunologi: defisiensi mekanisme imun, defisiensi imunoglobilin, anak yang
mendapat obat-obat imunosupresi
h. Anak dengan kelainan system saraf pusat, pembedahan atau injury yang berhubungan
dengan system persyarafan

http://one.indoskripsi.com/node/6631

You might also like