You are on page 1of 12

Besaran dan Satuan Listrik

Pengukuran dilakukan dengan membandingkan nilai besaran yang diukur dengan besaran
sejenis yang dipakai sebagai satuan. Untuk melakukan pekerjaan Elektronik, seperti memperbaiki
peralatan dan menguji rangkaian elektronika selalu diperlukan alat ukur, karena dengan alat ukur
dapat diketahui :

Besaran arus listrik dalam satuan ampere (A)

Besaran tegangan listrik dalam satuan volt (V)

Besaran resistansi (hambatan) dalam satuan ohm (W)

Simbol dan Satuan Listrik


Untuk keperluan perhitungan listrik dan penulisan berbagai rumusan, digunakan simbol serta
satuan dalam kelistrik sebagaimana dinyatakan dalam tabel 1.1.
Ungkapan Numerik dalam Elektronika
Agar rumus dan perhitungan menjadi lebih praktis, angka yang yang besar sekali maupun
yang kecil sekali diberikan dalam bentuk ungkapan ringkas
Sebagai catatan, dalam penulisan, berbagai singkatan di atas sering digunakan sebagai pengganti
tanda baca koma, misalnya 1,5K dituliskan 1K5 dan sebagainya.
Ukuran Standar Kelistrikan
Ukuran standar dalam pengukuran sangat penting, karena sebagai acuan dalam peneraan alat ukur
yang diakui oleh komunitas internasional. Ada enam besaran yang berhubungan dengan

1. Standar ampere
Menurut ketentuan Standar Internasional (SI) adalah arus konstan yang dialirkan pada dua konduktor
didalam ruang hampa udara dengan jarak 1 meter, diantara kedua penghantar menimbulkan gaya = 2
x 10-7 newton/m panjang.
2. Standar resistansi
Menurut ketentuan SI adalah kawat alloy manganin resistansi 1 yang memiliki tahanan listrik tinggi
dan koefisien temperature rendah, ditempatkan dalam tabung terisolasi yang menjaga dari perubahan
temperatur atmosfer.
3. Standar Tegangan
Ketentuan SI adalah tabung gelas Weston mirip huruf H memiliki dua elektrode, tabung elektrode
positip berisi elektrolit mercury dan tabung electrode negatip diisi elektrolit cadmium, ditempatkan
dalam suhu ruangan. Tegangan electrode Weston pada suhu 20C sebesar 1.01858 V.
4. Standar Kapasitansi
Menurut ketentuan SI, diturunkan dari standart resistansi SI dan standar tegangan SI, dengan
menggunakan sistem jembatan Maxwell, dengan diketahui resistansi dan frekuensi secara teliti akan
diperoleh standar kapasitansi (Farad).
5. Standar Induktansi

Menurut ketentuan SI, diturunkan dari standar resistansi dan standar kapasitansi, dengan metode
geometris, standar induktor akan diperoleh.
6. Standart temperature
Menurut ketentuan SI, diukur dengan derajat Kelvin besaran derajat kelvin didasarkan pada tiga titik
acuan air saat kondisi menjadi es, menjadi air dan saat air mendidih. Air menjadi es sama dengan
0Celsius = 273,16Kelvin, air mendidih 100C.
7. Standar luminasi cahaya
Menurut ketentuan SI adalah Kandela yaitu yang diukur berdasarkan benda hitam seluas 1 m2 yang
bersuhu hk lebur platina ( 1773 oC ) akan memancarkan cahaya dalam arah tegak lurus dengan kuat
cahaya sebesar 6 x 105 kandela.
Listrik berasal dari kata electrical, electric, electricity. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, listrik
adalah daya atau kekuatan yang ditimbulkan oleh adanya pergesekan atau melalui proses kimia,
dapat digunakan untuk menghasilkan panas atau cahaya atau untuk menjalankan mesin. Menurut
Kamus Fisika, listrik merupakan suatu gejala yang diakibatkan oleh adanya atau gerak dari muatanmuatan (elektron-elektron atau ion-ion) yang menimbulkan gaya listrik. Sedangkan menurut
Wikipedia, listrik adalah kondisi dari suatu partikel subatomik tertentu, yakni elektron dan proton,
yang berakibat adanya gaya tarik dan gaya tolak diantaranya. Dengan kata lain, listrik adalah aliran
elektron-elektron dari atom ke atom pada sebuah penghantar. Atau menurut pengertian lainnya, listrik
adalah sumber energi yang disalurkan melalui kabel. Listrik memungkinkan terjadinya banyak
fenomena fisika yang dikenal luas, seperti petir, medan listrik, dan arus listrik. Listrik biasa digunakan
di dalam segala aspek kehidupan.
Listrik dibedakan menjadi dua yaitu :
1. Listrik statis
Listrik statis adlah listrik yang tidak mengalir dan perpindahan arusnya terbatas.Listrik statis
mempelajari sifat sifat muatan listrik.Pada listrik statis, aliran perpindahan elektron terjadi karena
digosokan atau di gesekan.Parameter untuk mengukur listrik statis cukup sulit, karena tidak mudah
mengukur arus, tegangan, daya, dan hambatan misalnya pada penggaris plastik yang menarik
sobekan-sobekan kertas.

2. Listrik dinamis
Listrik dinamis lebih banyak dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Listrik dinamis adalah listrik
yang mengalir, yang disebabkan oleh sumber arus listrik yang menghasilkan beda potensial (tinggi ke
rendah). Pada listrik dinamis, tejadi perpindahan elektron secara berlanjut yang dihantarkan oleh
bahan konduktor. Parameter untuk mengukur listrik dinamis yaitu dengan alat ukur baku.

besaran-besaran listrik dasar yang akan dipelajari dalam artikel ini meliputi:
Muatan Listrik

Apa itu muatan listrik? Muatan listrik adalah sifat (muatan dasar) yang dibawa oleh partikel dasar
sehingga menyebabkan partikel dasar tersebut mengalami gaya tarik menarik dan tolak menolak.
Muatan listrik dari suatu partikel dasar bisa berjenis positif dan negatif. Jika dua benda memiliki
muatan yang sama akan tolak menolak dan kedua benda tersebut akan tarik menarik jika muatannya
berbeda jenis. Muatan listtrik terdiri dari dua jenis yaitu

Elektron yang membawa muatan negative (Muatan 1 elektron = -1,6.10 19

coulomb)

Proton yang membawa muatan positif (Muatan 1 elektron = +1,6.10 19

coulomb)

Sifat dari muatan listrik yaitu apabila terdapat muatan sejenis akan terjadi gaya tolak menolak antar
muatan sedangkan sebaliknya yaitu apabila terdapat muatan yang tidak sejenis akan terjadi gaya tarik
menarik.
Rumus yang berlaku dalam muatan listrik adalah rumus yang dimatematiskan dari hukum
coulomb.Hukum coulomb ditemukan oleh Charles Augustin de Coulomb pada akhir abad ke
18.Ilmuan dibidang fisika berkebangsaan Perancis ini menemukan hukum yang dinamakan hukum
coulomb.
Hukum ini berbunyi:
Gaya tarik menarik atau gaya tolak menolak antara dua muatan listrik sebanding dengan muatanmuatannya dan berbanding terbalik dengan kuadrat jarak yang memisahkan kedua muatan tersebut.
Secara matematis :

Keterangan:
F = gaya tarik manarik/tolak menolak (newton)
q = muatan listrik (coulomb)
r = jarak antara kedua muatan
k = konstanta = 1/4o = 9 x 109 N.m2/C2
o = permitivitas listrik dalam ruang hampa/udara = 8,85 x 10-12 C2/Nm2
Arus Listrik
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia arus adalah (fis) gerakan atau aliran udara (listrik) yang
melalui suatu benda. Sedangkan arus listrik merupakan gerak elektron dari satu kutub ke kutub lain
melalui kawat penghubung. Menurut Kamus Fisika, arus listrik adalah laju aliran muatan listrik, yang
dalam konduktor logam, muatan yang mengalir terdiri dari elektron-elektron (partikel bermuatan

negative), dan aliran ini terjadi karena dalam medan listrik ada perbedaan potensial antara dua
tempat tersebut. Menurut Wikipedia, arus listrik adalah banyaknya muatan listrik yang disebabkan dari
pergerakan elektron-elektron, mengalir melalui suatu titik dalam sirkuit listrik tiap satuan waktu. Arus
listrik diukur dalam satuan Coulomb/detik (C/s) atau Ampere (A).Arus listrik merupakan satu dari tujuh
satuan pokok.Satuan internasional untuk arus listrik adalah Ampere (A). 1 Ampere didefinisikan
sebagai arus konstan yang, bila dipertahankan, akan menghasilkan gaya sebesar 2 x 10-7
Newton/meter di antara dua penghantar lurus sejajar, dengan luas penampang yang dapat diabaikan,
berjarak 1 meter satu sama lain dalam ruang hampa udara.
Ada dua jenis arus, yaitu :
1. Arus searah ( D.C. Direct Current )
Merupakan arus yang mengalir hanya satu arah saja.Biasanya arus dianggap mengalir dari titik
berpotensial lebih tinggi ke titik berpotensial lebih rendah, dengan elektron mengalir dalam arah yang
sebaliknya.
1. Arus bolak balik ( A.C. Alternating Current )
Merupakan arus yang arahnya dalam rangkaian berubah ubah dengan selang yang teratur. Arus ini
ditimbulkan oleh gaya gerak listrik yang berubah ubah. Plot grafik arus terhadap waktu memberikan
bentuk gelombang dari arus. Arus bolak balik dan gaya gerak listrik biasanya dinyatakan sebagai
nilai akar kuadrat rata rata.
1. Tegangan Listrik
Menurut kamus besar bahasa Indonesia, tegangan adalah tekanan yang diakibatkan oleh tarikan;
(tek) arus atau aliran listrik. Tegangan biasa disebut juga beda potensial. Menurut Kamus Fisika, beda
potensial adalah perbedaan potensial antara dua titik, yang sama dengan perubahan energi, saat
satu satuan muatan positif bergerak dari satu tempat ke tempat lain dalam medan listrik. Satuan beda
potensial adalah volt (V). Satu volt berarti ada perubahan energi sebesar satu joule jika ada muatan
bergerak sebesar satu coulomb.
Tergantung pada perbedaan potensial listriknya, suatu tegangan listrik dapat dikatakan sebagai ekstra
rendah, rendah, tinggi atau ekstra tinggi.Secara definisi tegangan listrik menyebabkan obyek
bermuatan listrik negatif tertarik dari tempat bertegangan rendah menuju tempat bertegangan lebih
tinggi.Sehingga arah arus listrik konvensional di dalam suatu konduktor mengalir dari tegangan tinggi
menuju tegangan rendah.
Analogi untuk menjelaskan tegangan secara sederhana, misalnya energi yang diperlukan untuk
menggerakkan air dalam pipa sama dengan tekanan dikali volume air yang bergerak. Hal ini senada
dalam dunia elektronik, energi yang diperlukan untuk menggerakkan elektron dalam konduktor sama
dengan besar tegangan dikali jumlah muatan yang bergerak. Tegangan listrik sangat praktis
digunakan untuk mengukur kemampuan suatu sumber energi listrik untuk melakukan usaha.Semakin
besar tegangan listrik antara dua titik, maka semakin besar arus yang bisa mengalir.Berdasarkan
ukuran perbedaan potensialnya, tegangan listrik memiliki empat tingkatan:

1. Tegangan ekstra rendah (extra low Voltage)


2. Tegangan rendah (low Voltage)
3. Tegangan tinggi (high Voltage)
4. Tegangan ekstra tinggi (extra high Voltage)
Rumus Dasar Tegangan Antara 2 Titik Adalah :

Va Vb = E .dI

Va = potensial di titik a Vb = potensial di titik b


E = medan listrik

I = arus listrik

Alat yang biasa digunakan untuk mengukur besar tegangan listrik, yaitu voltmeter, dan osiloskop.
Voltmeter bekerja dengan cara mengukur arus dalam sirkuit ketika dilewatkan melalui resistor dengan
nilai tertentu. Sedangkan osiloskop bekerja dengan cara menggunakan tegangan yang diukur untuk
membelokkan elektron di layar monitor, sehingga di layar akan tercipta grafik dari elektron yang telah
dibelokkan. Grafik ini sebanding dengan besar tegangan yang diukur.
Berdasarkan penerapannya, beda potensial pada arus listrik searah ( DC ) dan arus bolak balik
(AC) berbeda.

Pada arus searah

V= (P.R)
V = tegangan (V)

P = daya (watt)

R = hambatan ()

Pada arus bolak-balik :

V=I.R
V = tegangan (V)

I = Arus (Ampere)

R = hambatan ()
1. Daya Listrik
Menurut kamus besar bahasa Indonesia, daya adalah kemampuan melakukan sesuatu atau
kemampuan bertindak; kekuatan; tenaga.Daya hantar (fis) adalah kemampuan menghantarkan
(mengalirkan) kalor atau arus listrik. Menurut Kamus Fisika, daya adalah laju usaha yang dilakukan
atau laju perubahan energi, dengan satuan SI-nya adalah watt (W) yang setara dengan 1 joule per
detik.
Rumus-rumus umum daya listrik :

P=W/t
P=VxI
P = I2 x R atau V2 / R
keterangan :
P = daya listrik (Watt) W = energi listrik (Joule) t = selang waktu (sekon)
V= tegangan listrik (V) I= arus listrik (A)

R = hambatan ()

Dalam sistem kelistrikan AC atau Arus Bolak-Balik, terdapat 3 (tiga) jenis daya yang dikenal,
khususnya untuk beban-beban yang memiliki impedansi (Z), yaitu:

Daya Nyata (P)

Daya nyata merupakan daya listrik yang digunakan untuk keperluan menggerakkan mesin-mesin
listrik atau peralatan lainnya.
Line to netral / 1 fasa
P = V x I x Cos
Line to line/ 3 fasa
P = 3 x V x I x Cos
Ket :
P = Daya Nyata (Watt)
V = Tegangan (Volt)
I = Arus yang mengalir pada penghantar (Amper)
Cos = Faktor Daya

Daya Semu (S)

Daya semu merupakan daya listrik yang melalui suatu penghantar transmisi atau distribusi.Daya ini
merupakan hasil perkalian antara tegangan dan arus yang melalui penghantar.
Line to netral/ 1 fasa
S=VxI
Line to line/ 3 fasa
S = 3 x V x I

Ket :
S = Daya semu (VA)
V = Tegangan (Volt)
I = Arus yang mengalir pada penghantar (Amper)

Daya Reaktif (Q)

Daya reaktif merupakan selisih antara daya semu yang masuk pada penghantar dengan daya aktif
pada penghantar itu sendiri, dimana daya ini terpakai untuk daya mekanik dan panas.Daya reaktif ini
adalah hasil kali antara besarnya arus dan tegangan yang dipengaruhi oleh faktor daya.
Line to netral/ 1 fasa
Q = V x I x Sin
Line to line/ 3 fasa
Q =3 x V x I x Sin

Ket :
Q = Daya reaktif (VAR)
V = Tegangan (Volt)
I = Arus (Amper)
Sin = Faktor Daya
Dari penjelasan ketiga macam daya diatas tersebut, dikenal juga dengan Segitiga Daya. Dimana
Pengertian umum dari Segitiga Daya adalah suatu hubungan antara daya nyata, daya semu, dan
daya reaktif, yang dapat dilihat hubungannya pada gambar bentuk segitiga dibawah ini :

dimana :

P = S x Cos (Watt)
S = (P2 + Q2) (VA)
Q = S x Sin (VAR)
Energi Listrik
Energi listrik adalah energi yang berasal dari muatan listrik yang menyebabkan medan listrik statis
atau gerakan elektron dalam konduktor (pengantar listrik) atau ion (positif atau negatif) dalam zat cair
atau gas. Energi listrik dinamis dapat diubah menjadi energi lain dengan tiga komponen dasar, sesuai
dengan sifat arus listriknya. Sedanghkan menurut wikipedia energi listrik adalah energi utama yang
dibutuhkan oleh peralatan listrik.

Ada dua jenis arus listrik yaitu arus listrik searah atau biasa di sebut arus DC dan arus listrik bolak
balik atau yang biasa di sebut arus AC. Satuan arus listrik adalah ampere ( A ), tegangan listrik
mempunyai satuan volt ( V ) dan daya listrik memiliki satuan watt ( W ).Sumber energi ini bermacammacam contohnya air, pembangkit listrik tenaga air merupakan salah satu contoh sumber energi ini
yang berasal dari kekuatan air. Contoh lain sumber energi ini adalah nuklir, panas bumi, batubara,
matahari, minyak.Kebanyakan dari pembangkit listrik memiliki bagian utama sebuah
generator.Generator pada pembangkit adalah suatu mesin yang berfungsi mengubah energi mekanis
menjadi energi listrik dengan prinsip kerja medan magnet.Mesin generator ini dapat diaktifkan dengan
menggunakan berbagai jenis sumber energi yang tersedia.
Berikut ini ada beberapa manfaat atau kegunaan listrik dalam kehidupan manusia sehari hari :

Untuk penerangan saat malam menjelang, malam hari kita menjadi lebih
terang dengan sinar lampu yang menggunakan listrik dari PLN.

Untuk sumber energi, listrik berguna untuk menghidupkan berbagai alat rumah tangga dan kantor
serta peralatan elektronik lainnya.
Besar energi listrik dapat ditulis dalam bentuk persamaan berikut.
W=VIt
Dengan:
W= besar energi listrik (joule)
V= besar tegangan listrik (volt)
I = besar kuat arus listrik (ampere)
t = selang waktu (sekon)

Berdasarkan rumus di atas dapat dikatakan bahwa besar energi listrik bergantung oleh tegangan
listrik, kuat arus listrik, dan waktu listrik mengalir. Energi listrik akan makin besar, jika tegangan dan
kuat arus makin besar serta selang waktu makin lama. Karena menurut Hukum Ohm V = IR, maka
persamaan tersebut dapat diturunkan menjadi persamaan berikut.
Rumus Energi Listrik:

Resistansi
Resistansi adalah kemampuan suatu benda untuk menahan/menghambat aliran arus listrik.
Komponen :
Resistor merupakan komponen yang berfungsi untuk menahan arus dalam jumlah tertentu
tergantung dari besarnya nilai komponen resistor tersebut.
Satuan hambatan atau resistansi dinyatakan dengan Ohm .

Kapasitansi
Kapasitansi adalah kemampuan suatu benda atau sistem benda untuk menyimpan muatan
listrik.Semua benda memiliki sifat ini dalam berbagai tingkatan.Contoh akrab kapasitansi adalah
kemampuan awan badai untuk menyimpan listrik dan kemudian melepaskannya dalam petir.Secara
kuantitatif, kapasitansi (C) dari benda didefinisikan sebagai rasio dari muatan listrik (Q) pada tubuh
dengan tegangan (V) dari tubuh, yaitu C = Q / V
Kapasitansi suatu sistem tergantung pada ukuran, bentuk, dan komposisi tubuh dalam sistem dan
orientasi mereka terhadap satu sama lain. Misalnya, pelat kapasitor-sistem paralel yang terdiri dari
dua pelat datar identik, logam paralel yang dipisahkan oleh isolator-memiliki kapasitansi yang
diberikan oleh rumus C = eA / d, di mana E adalah konstanta yang tergantung pada insulator, A
adalah daerah salah satu piring, dan d adalah jarak antara pelat.

Kapasitansi diukur dalam farad (f).Sebuah kapasitor pelat sejajar memiliki kapasitansi sebesar 1 farad
jika muatan 1 coulomb pada setiap lempeng yang dibutuhkan untuk menghasilkan tegangan 1 volt
antara pelat.Satuan Farad terlalu besar untuk tujuan praktis.Oleh karena kapasitansi umumnya diukur
dalam sepersejuta farad, atau mikrofarad (mf).
Induktansi
Induktansi (L) adalah efek dari medan magnet yang terbentuk disekitar konduktor pembawa arus yang
bersifat menahan perubahan arus. Arus listrik yangmelewati konduktor membuat medan magnet
sebanding dengan besar arus.Perubahan dalam arus menyebabkan perubahan medan magnet
yangmengakibatkan gaya elektromotif lawan melalui GGL induksi yang bersifatmenentang perubahan
arus. Induktansi diukur berdasarkan jumlah gayaelektromotif yang ditimbulkan untuk setiap
perubahan arus terhadap waktu.Secara matematis induktansi pada suatu induktor dengan jumlah
lilitan sebanyak N adalah akumulasi flux magnet untuk tiap arus yang melewatinya :
L=Ni
Satuan SI dari induktansi dapat dinamakan henry (H), untuk menghormatifisikawan Amerika Joseph
Henry (1797-1878), salah seorang dari penemu induksielektromagnetik. Satu henry (1 H) sama
dengan satu weber per ampere (1 Wb/A)Induktansi ada dua jenis yaitu : a. induktansi bersama
(mutual inductance) b. induktansi diri (self inductance)
induktansi bersama (mutual inductance)
Induktansi mutual adalah induktansi yang timbul pada suatukumparan karena perubahan fluks dari
kumparan lain.

Bila salah satu kumparan digerakkan dari jarak tak hingga melewatikumparan lain akan tercipta fluks
magnet.

Dimensi Besaran

Dimensi besaran diwakili dengan simbol, misalnya M, L, T yang mewakili massa


(mass), panjang (length) dan waktu (time). Ada dua macam dimensi yaitu
Dimensi Primer dan Dimensi Sekunder. Dimensi Primer meliputi M (untuk satuan
massa), L (untuk satuan panjang) dan T (untuk

satuan waktu). Dimensi Sekunder adalah dimensi dari semua Besaran Turunan
yang dinyatakan dalam Dimensi Primer. Contoh : Dimensi Gaya : M L T-2 atau
dimensi Percepatan : L T-2.Semuabesaran fisis dalam mekanika dapat
dinyatakan dengan tiga besaran pokok (Dimensi Primer) yaitu panjang, massa
dan waktu. Sebagaimana terdapat Satuan Besaran Turunan yang diturunkan dari
Satuan Besaran Pokok, demikian juga terdapat Dimensi Primer dan Dimensi
Sekunder yang diturunkan dari Dimensi Primer.
Manfaat Dimensi dalam Fisika antara lain : (1) dapat digunakan untuk
membuktikan dua besaran sama atau tidak. Dua besaran sama jika keduanya
memiliki dimensi yang sama atau keduanya termasuk besaran vektor atau
skalar, (2) dapat digunakan untuk menentukan persamaan yang pasti salah atau
mungkin benar, (3) dapat digunakan untuk menurunkan persamaan suatu
besaran fisis jika kesebandingan besaran fisis tersebut dengan besaran-besaran
fisis lainnya diketahui.
Satuan dan dimensi suatu variabel fisika adalah dua hal berbeda. Satuan
besaran fisis didefinisikan dengan perjanjian, berhubungan dengan standar
tertentu (contohnya, besaran panjang dapat memiliki satuan meter, kaki, inci,
mil, atau mikrometer), namun dimensi besaran panjang hanya satu, yaitu L. Dua
satuan yang berbeda dapat dikonversikan satu sama lain (contohnya: 1 m =
39,37 in; angka 39,37 ini disebut sebagai faktor konversi), sementara tidak ada
faktor konversi antarlambang dimensi.
Hubungan antara watt, volt & ampere
Watt adalah satuan daya listrik.
Volt adalah satuan tegangan listrik.
Ampere adalah satuan arus listrik
Hubungannya adalah daya listrik terbentuk dari dua komponen arus dan
tegangan, dimana hubungannya adalah P = V.I, dimana P adalah unsur daya
listrik V adalah tegangan dan I adalah arus. Jadi, semakin besar arus listrik dan
semakin besar tegangannya, maka daya listrik semakin besar. Untuk listrik
rumah tangga, biasanya standar tegangannya adalah sama (220 Volt di
Indonesia, dan di negara tertentu ada yang 110 Volt), sedangkan arusnya
tergantung dari daya yang dibutuhkan masing-masing alat listrik di rumah.

Satuan

Satuan didefinisikan sebagai pembanding dalam suatu pengukuran besaran.


Setiap besaran mempunyai satuan masing-masing, tidak mungkin dalam dua
besaran yang berbeda mempunyai satuan yang sama. Apa bila ada dua besaran
berbeda kemudian mempunyai satuan sama maka besaran itu pada hakekatnya
adalah sama. Sebagai contoh Gaya (F) mempunyai satuan Newton dan Berat (w)
mempunyai satuan Newton.
Arus listrik searah
Bahwa elektron-elektron bergerak atau berpindah dari rambut ke penggaris
plastik sehingga penggaris tersebut bermuatan negatif. Untuk mengalir dari satu
tempat ke tempat lain, elektron membutuhkan jalan yang tidak putus.

You might also like