You are on page 1of 2

ABSTRAK Telah dibuat cangkang kapsul alginat dengan bahan tambahan pigmen titanium dioksida.

Cangkang kapsul dibuat dengan mencelupkan lapisan tipis larutan alginat yang mengandung titanium dioksida yang terdapat pada suatu batang silindris ke dalam larutan kalsium klorida 1 M selama 30 menit. Kemudian kapsul yang diperoleh dikeringkan. Penelitian pada sifat-sifat fisik cangkang kapsul alginat yang mengandung TiO2 meliputi kadar uap air, kerapuhan, disintegrasi, permeabilitas uap air, pengaruh kelembaban dan kandungan uap air terhadap kerapuhan kapsul. Untuk menguji pengaruh penyimpanan terhadap sifatsifat fisik cangkang kapsul alginat yang mengandung TiO2, cangkang kapsul disimpan selama tiga bulan pada suhu kamar (27,90C, RH 70,7%) dan pada suhu 400C, RH 75%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa cangkang kapsul alginat yang mengandung TiO2 memiliki kadar uap air sebesar 22,09% dan tidak ada cangkang kapsul yang rapuh. Pengujian permeabilitas uap air menunjukkan tidak ada perbedaan yang signifikan antara cangkang kapsul alginat (15,35 mg/jam.cm2) dan cangkang kapsul alginat yang mengandung TiO2 (15,35 mg/jam.cm2). Cangkang kapsul alginat yang mengandung TiO2 tidak hancur dalam HCl 0,1 N tapi hancur dalam buffer fosfat pH 6,8 kurang dari satu jam Cangkang kapsul alginat yang mengandung TiO2 menjadi rapuh jika kadar uap air < 17,19% dan RH < 60% tetapi lembab jika kadar uap air > 22,09% dan RH > 75%. Setelah tiga bulan penyimpanan pada suhu kamar warna cangkang kapsul alginat yang mengandung TiO2 tidak berubah, tetapi pada suhu 400C, RH 75% warna cangkang kapsul alginat yang mengandung TiO2 berubah menjadi putih kekuningan. Kadar uap air, disintegrasi, uji kerapuhan pada kedua kondisi penyimpanan tidak menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan dengan kondisi awal. Kesimpulannya, cangkang kapsul alginat yang mengandung TiO2 sebaiknya memiliki kadar uap air 17-22% dan disimpan pada RH 60-75%. Titanium dioksida yang ditambahkan kedalam kapsul alginat mampu menutupi pencoklatan selama penyimpanan pada suhu kamar dan mengurangi pencoklatan pada penyimpanan suhu 400C, RH 75%. Kata kunci: Alginat, titanium dioksida

Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT Alginate capsule shells have been made with titanium dioxide pigment as excipient. Capsule shells were made by dipping a thin layer of alginate solution containing titanium dioxide pigment in a cylindrical pin into a solution of calcium chloride 1 M for 30 minutes. Then capsule that were obtained were dried. The investigation on the physical properties of alginate capsules shells containing TiO2 were including moisture content, disintegration, brittleness, water vapor permeability and the effect of moisture content on capsule brittleness. To examine the effect of storage on the physical properties of alginate capsule shells containing TiO2, capsule shells were stored for three months at room temperature (27,90C, RH 70,7%) and at temperature 400C, RH 75%. The result showed that alginate capsule shells containing TiO2 had 22,09% of moisture content and there were no brittle capsule shell. Water vapor permeability test showed no significant difference between alginate capsule shells and alginate capsule shells containing TiO2. Alginate capsule shells containing TiO2 didnt disintegrate in HCl 0,1 N but disintegrated in phosphate buffer pH 6,8 after less than one hour. Alginate capsule shells containing TiO2 became brittle if the moisture content < 17.19% and RH < 60% but became humid if the moisture content > 22.09% and RH > 75%. After 3 months storage at room condition the capsule shell color showed no difference with the initial color, but at 400C, RH 75% the color of alginate capsule shells containing TiO2 changed into yellowish white. Moisture content, disintegration, brittleness in both storage conditions showed no significance difference with the initial condition. Its concluded, alginate capsule shells containing TiO2 should has 17-22 % of moisture content and storage at RH 60-75%. Titanium dioxide added in alginate capsule shells capable to cover up browning during storage at room condition and reduce the browning in storage at 400C, RH 75%. Keywords : Alginate, titanium dioxide

Universitas Sumatera Utara

You might also like