You are on page 1of 1

ANALISA SEJARAH

Setelah ratusan tahun negara kita dijajah, oleh Belanda dan Jepang. Akhirnya, negara kita bisa merdeka pada tanggal 17 Agustus 1945, tentu saja kemerdekaan ini harus dicapai dengan penuh perjuangan melalui banyak pemberontakan dan pergerakan. Tapi, mengapa lama sekali atau mengapa butuh ratusan tahun bagi negara kita padahal sudah banyak pemberontakan yang dilakukan di megara kita. Apakah penyebabnya ? Pertama, yang menjadi faktor utama dari lamanya kemerdekaan kita adalah sifat perjuangan yang masih bersifat kedaerahan. Pada pergerakan tahap pertaman cenderung mereka lebih mengutamakan keselamatan dan kesejahteraan masing masing. Contohnya, saat Raja Gowa sedang berjunag untuk membasmi VOC di Negara Indonesia Timur, harusnya di saat seperti ini Kerajaan di Jawa dan Sumatera juga melakukan pemberontak yang serupa sehingga membuat VOC kewalahan dan cepat tersingkir. Kedua, adalah sifat egoisme dari bangsa kita sendiri yang lebih mementingkan kaumnya sendiri daripada kepentingan bangsa. Sehingga tak jarang terjadi pertikaian di antara kedua belah pihak sehingga semakin mempermudah Belanda untuk mencapai kekuasaannya. Contohnya, di saat kaum Paderi ( kaum Islam yang mengembangkan ajaran Islam bertentangan dengan adat tradisional ) berkembang dan hal ini menyebabkan pertikaian antara Kaum Adat, harusnya masalah seperti ini bisa diselesaikan dengan musyawarah sehingga masalah bisa cepat selesai. Tapi yang terjadi malah terjadi perang yang kita kenal dengan Perang Paderi dimana Perang Paderi bekerja sama dengan Belanda supaya mendapatkan perlindungan. Ketiga, seperti dari sumber sumber yang didapat dari internet. Kebanyakan perlawanan mereka bersifat fisik atau dengan menggunakan militer ( 1602 - 1908 ) sehingga tak heran jika kadang bangsa kita kalah dalam perang dan pemberontakan menjadi kurang efektif. Seandainya jika dari dulu negara kita sudah memulai perlawanan melalui bidang politik ( 1908 1945 ) maka negara kita akan mendapat bantuan yang lebih besar, sehingga negara kita bisa lebih cepat mencapai kemerdekaan. Jadi, gerakan tahap pertama yang berlangsung pada tahun 1602 1928 tidak terlalu membawa keberhasilan karena tiga hal diatas. Seandainya jika negara kita sudah mengetahui hal hal itu jauh jauh hari sebelumnya pasti negara kita sudah merdeka lebih dulu dan bisa lebih makmur dari sekarang. Oleh : Edbert Wielim / XI-G/13

Sumber : 1. http://id.wikipedia.org/wiki/Sejarah_Nusantara_%281602-1800%29
2. http://id.wikipedia.org/wiki/Sejarah_Nusantara_%281800-1942%29

You might also like