You are on page 1of 1

Analisa Pemenangan Pemilihan Umum Kepala Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (Studi Kasus Pemilihan Umum Kepala

daerah Kabupaten Kulon Progo Tahun 2011)

ABSTRAKSI Kemenangan Pemilukada Kabupaten Kulon Progo pada bulan Juni 2011 oleh pasangan dr.Hasto Wardoyo,Sp.OG-Drs.H.Sutedjo merupakan bagian dari keberhasilan Partai demokrasi Indonesia Perjuangan untuk kesekian kalinya di ranah politik lokal khususnya di Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Sebelumnya dari lima kabupaten di DIY, tiga kabupaten telah melaksanakan Pemilukada secara serentak yaitu Bantul, Sleman Dan Gunung Kidul. Dari ketiga Pemilukada tersebut PDI-Perjuangan berhasil memenangkan kandidatnya di dua kabupaten yaitu Bantul dan Sleman secara mutlak. Dan dalam pelaksanaan Pemilukada kota Yogyakarta yang baru-baru ini dilaksanakan, kandidat yang terpilih juga dimenangkan oleh pasangan yang diusung dari PDI-Perjuangan. Namun menarik untuk dilihat ialah kemenangan PDI-Perjuangan di Pemilukada Kulon Progo yang lalu, karena melihat dari hasil perolehan suara PDI-Perjuangan pada Pemilu 2009 lalu, hanya di Kabupaten ini PDI-Perjuangan tidak mampu memperoleh suara terbanyak yaitu berada di bawah perolehan suara PAN. Tentu dengan kondisi tersebut PDI-Perjuangan memiliki strategi khusus dalam koalisi, rekrutmen maupun strategi kampanyenya. Selain itu kemampuan PDI-Perjuangan Kulon Progo untuk menjaga kesolidan dan kekompakan partai baik struktural partai hingga simpatisan partai menjadi kekuatan tersendiri dari partai ini di Pemilukada yang lalu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisa strategi PDI-Perjuangan memenangkan Pemilukada kabupaten Kulon Progo yang lalu, bagaimana strategi rekrutmen, koalisi dan kampanye partai ini untuk bisa memenangkan pasangannya di Pemilukada tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dipakai untuk mengetahui informasi atau keterangan mengenai segala hal yang berkaitan dengan tujuan penelitian ini adalah dokumentasi dan wawancara. Kemampuan PDI-Perjuangan Kulon Progo melakukan strategi-strategi pemenangan secara matang dan penguatan konsolidasi internal partai dengan baik, tidak dapat dipungkiri mempunyai andil besar dalam kemenangan pasangan dr.Hasto Wardoyo,Sp.OG-Drs.H.Sutedjo di Pemilukada Kulon progo yang lalu. Kata kunci: PDI-Perjuangan, Strategi Pemenangan

You might also like