You are on page 1of 1

Penggunaan Mikrokontroler Atmega8535 untuk Sistem Sorting Pada Konveyor Oleh : Sahabman Tua P. Naibaho NIM.

06518241020 ABSTRAK

Tujuan pembuatan proyek akhir ini adalah mengetahui unjuk kerja mikrokontroler atmega8535 sebagai basis kontrol pada sistem sorting benda kerja. Alat ini diharapkan dapat dikembangkan sebagai media pembelajaran bagi dunia pendidikan khususnya di SMK. Metode yang digunakan dalam membangun unit mikrokontroler atmega8535 untuk sistem sorting pada konveyor ini adalah metode rancang bangun yang terdiri dari beberapa tahap yaitu, (1) Identifikasi kebutuhan, (2) Analisis Kebutuhan, (3) Perancangan perangkat keras dan perangkat lunak, (4) Pembuatan dan (5) Pengujian. unit mikrokontroler atmega8535 untuk sistem sorting pada konveyor terdiri dari perangkat keras dan perangkat lunak. Untuk perangkat keras terdiri dari: rangkaian catu daya, rangkaian sistem minimum atmega8535, komparator sensor, dan mekanik konveyor yang disesuaikan. Sedangkan untuk parangkat lunak terdiri dari aplikasi pemrograman CodeVision AVR Compiler (CVAVR) yang merupakan compiler bahasa C untuk AVR. Teknik analisis data dilakukan dengan mengukur tegangan keluaran dari masing-masing rangkaian dan membandingkan hasil counter benda berwarna putih dan hitam. Hasil pengujian dan unjuk kerja dari unit mikrokontroler atmega8535 untuk sistem sorting pada konveyor telah menunjukkan hasil yang sesuai dengan rancangan yaitu mampu beroperasi100%. Sedangkan hasil pencacahan sensor ditampilkan pada LCD dan 100% sesuai dengan yang diinginkan. Dari data tersebut dapat dikatakan bahwa sistem ini dapat bekerja dengan baik.

Kata Kunci : Atmega8535, Counter, Konveyor, Sorting, LCD

vi

You might also like