You are on page 1of 4

LAPORAN PENDAHULUAN

DEFISIT PERAWATAN DIRI



I. KASUS (Masalah Utama)
Personal hygiene adalah suatu tindakan untuk memelihara kebersihan dan
kesehatan seseorang untuk kesejahteraan fisik dan psikis. Kurang perawatan diri
dimana seseorang tidak mampu melakukan perawatan diri (Potter &Perry 2005).
Pengertian Defisisit perawatan diri adalah Suatu kondisi pada seseorang yang
mengalami kelemahan kemampuan dalam melakukan atau melengkapi aktivitas
perawatan diri seperti mandi, berpakaian/berhias, makan, minum, dan BAK/BAB
(toileting). (Nurjanah, 2004).
Defisit perawatan diri adalah suatu keadaan dimana seseorang yang mengalami
gangguan dalam kemampuan untuk melakukan atau menyelesaikan aktivitas
perawatan diri, seperti mandi, berganti pakaian, makan dan toileting (Wilkinson,
2007).
Defisit perawatan diri adalah dimana seseorang tidak mampu melakukan
perawatan untuk memelihara kebersihan dan kesehatan seseorang untuk
kesejahteraan fisik dan psikis (Potter & Perry, 2005).

II. PROSES TERJADINYA MASALAH
A. Faktor Predisposisi
Perkembangan, keluarga terlalu melindungi dan memanjakan klien
sehingga perkembangan insiatif terganggu
Biologis, penyakit kronis yang menyebabkan klien tidak mampu melakukan
perawatan diri
Kemampuan realitas turun : klien dengan gangguan jiwa dengan
kemampuan relitas yang kurang menyebabkan ketidakpedulian dirinya dan
lingkungan yang termasuk perawatan diri.
Sosial : kurang dukungan dan latihan kemampuan diri lingkungan, situasi
lingkungan mempengaruhi kemampuan dalam merawat diri.


B. Faktor Presipitasi
Kurang penurunan motivasi, kerusakan kognisi atau perceptual, cemas, lemah
yang dialami individu sehingga menyebabkan individu kurang mampu
perawatan diri.

C. Jenis Perawatan diri
Kurang perawatan diri mandi adalah gangguan kemampuan untuk
melakukan aktivitas mandi atau kebersihan diri
Kurang perawatan diri berhias adalah gangguan kemampuan memakai
pakaian dan aktivitas berdandan sendiri
Kurang perawatan diri makan adalah gangguan kemampuan untuk
menunjukan aktivitas makan
Kurang perawatan diri toilet adalah gangguan perawatan diri untuk
melakukan atau menyelesaikan aktivitas sendiri.

D. Rentang Respon Kognitif

Respon adaptif Respon maladaptif

- Tegas - Ketidak tegasan - Tidak mampu
- Ingatan utuh - Mudah pelupa membuat keputusan
- Orientasi lengkap - Kebingungan
- Persepsi akurat - Trasien ringan
- Perhatian terfokus - Kadang mispersepsi
- Koheren

E. Mekanisme Koping
Mekanisme koping yang biasa digunakan oleh klien : Regresi, Penyangkalan,
Isolasi diri, menarik diri, Intelektualisasi.





III. A. POHON MASALAH

Resiko GSP Halusinasi


Isolasi Sosial


Harga Diri Rendah

B. Masalah keperawatan dan data yang perlu dikaji
Data Subjektif
- Klien mengatakan malas mandi jika tidak ada sabun
- Klien mengatakan rambutnya gatal
- Klien mengeluh tidak bisa berdandan
- Klien tidak perlu merapihkan rambut
Data Objektif
- Pakaian klien tidak rapih dan kotor
- Rambut klien terlihat kotor
- Wajah klien terlihat kucel
- Klien terlihat menggarukgaruk kepalanya.

IV. DIAGNOSA KEPERAWATAN
Defisit Perawatan Diri

V. RENCANA TINDAKAN KEPERAWATAN
Terlampir




Defisit Perawatan
Diri (DPD)
DAFTAR PUSTAKA
Carpenito, Lynda Juall. 2001. Buku Saku Diagnose Keperawatan. Edisi 8. Jakarta :
EGC.
Keliat. Budi Anna. 2006. Modul MPKP Jiwa UI. Jakarta : EGC.
Keliat. Budi Anna.2006. Proses Keperawatan Jiwa. Jakarta : EGC.
Stuart, Gail W. 2006. Buku Saku Keperawatan Jiwa Edisi 5. Jakarta : EGC.
Perry, potter. 2005. Buku Ajar Fundamental Keperawatan. Jakarta : EGC.
Santosa, Budi. 2006. Panduan Diagnosa Keperawatan Nanda. Jakarta : Prima Medika.

You might also like