You are on page 1of 39

PRESENTASI KASUS ILMU KESEHATAN MATA

KATARAK JUVENIL
Disusun Untuk Memenuhi Sebagian Syarat Dalam Mengikuti Program Pendidikan
Profesi Dokter Bagian Ilmu Kesehatan Mata di Badan Rumah Sakit Daerah Wonosobo

Diajukan Kepada :
dr. M. Faisal Lutfi, Sp.M
Disusun Oleh :
Sri Dewi Rahmawati Syarief
20090310119

FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN PROGRAM


PENDIDIKAN PROFESI DOKTER UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH
YOGYAKARTA BAGIAN ILMU KESEHATAN MATA RUMAH SAKIT DAERAH
WONOSOBO
2014

ii

HALAMAN PENGESAHAN
Telah dipresentasikan dan disetujui Presentasi Kasus dengan judul :

KATARAK JUVENIL

Tanggal :

Nopember 2014

Tempat : RSUD Setjonegoro Wonosobo

Oleh :

Sri Dewi Rahmawati Syarief


20090310119

Disahkan oleh :
Dokter Pembimbing

dr. M. Faisal Lutfi, Sp.M

iii

KATA PENGANTAR
Assalamualaikum Wr.Wb
Alhamdulillah dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala
limpahan rahmat yang telah diberikan sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas dalam
presentasi kasus untuk memenuhi sebagian syarat mengikuti ujian akhir program
pendidikan profesi di bagian Ilmu Kesehatan Mata dengan judul :
KATARAK JUVENIL
Penulisan presentasi kasus ini dapat terwujud atas bantuan berbagai pihak, oleh
karena itu maka pada kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada:
1. dr. M. Faisal Lutfi, Sp.M selaku dokter pembimbing dan dokter spesialis Mata di
RSUD Wonosobo.
2. Perawat dan seluruh staff bagian poliklinik dan perawat seluruh bangsal RSUD
Wonosobo
3. Teman-teman koass serta tenaga kesehatan RSUD Wonosobo yang telah
membantu penulis dalam menyusun tugas ini.
Dalam penyusunan presentasi kasus ini penulis menyadari bahwa masih memiliki
banyak kekurangan. Penulis mengharapkan saran dan kritik demi kesempurnaan
penyusunan presentasi kasus di masa yang akan datang. Semoga dapat menambah
pengetahuan bagi penulis khususnya dan pembaca pada umumnya.
Wassalamualaikum Wr.Wb
Wonosobo,

Nopember 2014

Sri Dewi Rahmawati Syarief

DAFTAR PUSTAKA
HALAMAN PENGESAHAN..............................................................................................i
KATA PENGANTAR..........................................................................................................ii
DAFTAR PUSTAKA.........................................................................................................iii
BAB I...................................................................................................................................1
LAPORAN KASUS............................................................................................................1
Anamnesis.......................................................................................................................1
Pemeriksaan Fisik............................................................................................................2
A.

Inspeksi.............................................................................................................2

B.

Palpasi...............................................................................................................3

C.

Tonometri..........................................................................................................3

D.

Pemeriksaan Visus............................................................................................3

E.

Penyinaran Oblik...............................................................................................3

F.

Color Sense.......................................................................................................4

G.

Light Sense........................................................................................................4

H.

Campus Visual..................................................................................................4

I.

Slit Lamp...............................................................................................................4

J.

Funduskopi...........................................................................................................4

Resume............................................................................................................................4
ii

Diagnosis Kerja...............................................................................................................5
Pemeriksaan Penunjang...................................................................................................5
Penatalaksanaan...............................................................................................................6
Prognosis.........................................................................................................................6
BAB II.................................................................................................................................7
TINJAUAN PUSTAKA......................................................................................................7
Anatomi dan Fisiologi Lensa...........................................................................................7
A.

Anatomi Lensa..................................................................................................7

B.

Fisiologi Lensa................................................................................................10

Katarak..........................................................................................................................13
A.

Klasifikasi Katarak..........................................................................................14

B.

Katarak juvenil................................................................................................14

Pseudofakia...................................................................................................................24
MAC..............................................................................................................................26
BAB III..............................................................................................................................27
PEMBAHASAN...............................................................................................................27
BAB IV..............................................................................................................................29
KESIMPULAN.................................................................................................................29
BAB V...............................................................................................................................30
DAFTAR PUSTAKA........................................................................................................30
iii

iv

BAB I
LAPORAN KASUS
Keluhan utama: Penglihatan kabur pada mata kiri
Anamnesis
Dialami sejak kelas 5 SD (4 tahun yang lalu) yang dirasakan semakin lama semakin
kabur. Pasien merasa mata seperti berasap, penglihatan dekat dan jauh tetap kabur
dirasakan pasien, silau (+) pada saat melihat cahaya terang atau sinar matahari, nyeri
pada mata dan sakit kepala tidak ada, mata merah tidak ada, gatal pada mata tidak ada,
kotoran mata berlebih tidak ada, air mata berlebih tidak ada, rasa berpasir tidak ada, dan
keluhan yang dirasakan ini telah mengganggu aktivitasnya.
Riwayat Penyakit Terdahulu
-

Riwayat trauma pada mata disangkal

Riwayat mata merah dan gatal kemudian diberi tetes mata disangkal

Riwayat minum obat jangka lama disangkal

Riwayat sakit asma disangkal

Riwayat alergi obat disangkal

Riwayat memakai kacamata disangkal

Riwayat ibu penderita sakit saat mengandung disangkal

Riwayat Pengobatan
Riwayat pemakaian obat-obatan seperti steroid tidak ada, dan obatan lainnya tidak ada.
Pasien pernah berobat di dokter spesialis mata di Mimika didiagnosis katarak juvenil dan
dirujuk ke WS untuk pengobatan lebih lanjut atas penyakitnya.
Riwayat Penyakit Keluarga
Riwayat penyakit yang sama dalam keluarga tidak ada

Pemeriksaan Fisik
Status Generalisata
Keadaan Umum
Tanda Vital :
Tekanan Darah
Nadi
Pernapasan
Suhu
Kepala
Thoraks
Abdomen
Ekstremitas

: Sakit Sedang/Gizi Cukup/Composmentis


: 110/60 mmHg
: 88 x/menit
: 22 x/menit
: 36,5o C
: mesosefal
: cor / pulmo dalam batas normal
: tidak ada kelainan
: tidak ada kelainan

Pemeriksaan
i. Inspeksi
Oculi Dextra

Oculi Sinista

PEMERIKSAAN

OD

OS

Palpebra

Edema (-)

Edema (-)

Apparatus Lakrimalis

Lakrimasi (-)

Lakrimasi (-)

Silia

Sekret (-)

Sekret (-)

Konjungtiva

Hiperemis (-)
Normal ke segala arah :

Hiperemis (-)
Normal ke segala arah:

Mekanisme muscular
Nyeri saat menggerakkan

Nyeri saat menggerakkan

bola mata (-)

bola mata (-)

Kornea

Jernih

jernih

Bilik mata depan

Normal

Normal

Iris

Coklat, kripte (+)

Coklat, kripte (+)

Pupil

Bulat,

sentral,

refleks Bulat,

sentral,

refleks

Lensa

cahaya (+)

cahaya (+)

Jernih

Keruh

ii. Palpasi
OD

OS

Tensi ocular

Tn

Tn

Nyeri tekan

(-)

(-)

Massa tumor

(-)

(-)

Glandula pre-aurikuler
Tidak ada pembesaran
iii. Tonometri

Tidak ada pembesaran

Tidak dilakukan
iv. Pemeriksaan Visus
VOD : 5/12
VOS : 1/60
v. Penyinaran Oblik

PEMERIKSAAN

OD

OS

Konjungtiva

Hiperemis (-)

Hiperemis (-)

Kornea

Jernih

Jernih

BMD

Normal

Normal

Iris

Coklat, kripte (+)

Coklat, kripte (+)

Pupil

Bulat, sentral RC (+)

Bulat, sentral, RC (+)

Lensa

Jernih

Keruh

vi. Color Sense


Tidak dilakukan pemeriksaan
vii. Light Sense
Tidak dilakukan pemeriksaan
viii. Campus Visual
Tidak dilakukan pemeriksaan
ix. Slit Lamp
Tidak dilakukan pemeriksaan
x. Funduskopi
FOD : Refleks fundus (+) papil N. II batas tegas, CDR 0,3. A/V : 2/3, Makula
Refleks fovea (+), Retina perifer kesan normal
FOS : Refleks fundus (+), papil N. II batas tegas, CDR 0,3. A/V : 2/3, Makula
Refleks fovea (+), Retina perifer kesan normal
Resume
Seorang anak laki laki usia 15 tahun datang dengan pandangan kabur sejak
4 tahun yang lalu dan keluhan dirasakan semakin memberat. Tidak disertai melihat
dobel, mata merah dan nyeri.
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.

Riwayat keluarga : Tak ada keluarga yang sakit seperti ini


Riwayat trauma pada mata disangkal
Riwayat mata merah dan gatal kemudian diberi tetes mata disangkal
Riwayat minum obat jangka lama disangkal
Riwayat sakit asma disangkal
Riwayat alergi obat disangkal
Riwayat memakai kacamata disangkal
Riwayat ibu penderita sakit saat mengandung disangkal

Status oftalmologi

OD

OS

Visus

5/12

1/60

Koreksi

6/6E

Bulbus okuli

gerak bebas ke segala arah,

gerak bebas ke segala arah

nistagmus (-)

nistagmus (-)

Silia / super silia

tak ada kelainan

tak ada kelainan,

Palpebra

tak ada kelainan

tak ada kelainan

Konjungtiva

tak ada kelainan

tak ada kelainan

Sklera

tak ada kelainan

tak ada kelainan

Kornea

jernih (-), infiltrat(-), KP(-)

jernih (-), infiltrat(-), KP(-)

Bilik Mata Depan

cukup, TE(-)

cukup, TE(-)

Iris

kripte(+), sinekia(-), atrofi(-),

kripte(+), sinekia(-), atrofi (-)

Pupil

bulat, sentral, regular, 3 mm, RP(+) N

bulat, sentral, regular, 3 mm,


RP(+) N

koloboma (-)
keruh merata, subluksasi (-), ruptur
Lensa

jernih

Funduskopi OD
OS

(-)

: dalam batas normal


: tidak dapat dinilai

Diagnosis Kerja
OD Katarak Juvenil
Pemeriksaan Penunjang
Cek lab darah rutin dan kimia darah
Biometri
Penatalaksanaan
OD Ektraksi Katarak + Implantasi IOL

Prognosis
1.Quo ad vitam
2.Quo ad sanationem
3.Quo ad visam
4.Quo ad cosmeticum

: Bonam
: Bonam
: Bonam
: Bonam

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
(154587552-katarak-juvenil)
Anatomi dan Fisiologi Lensa
A. Anatomi Lensa
Lensa berasal dari lapisan ektoderm , merupakan struktur yang transparan berbentuk
cakram bikonveks yang dapat menebal dan menipis pada saat terjadi akomodasi. Lensa
tidak memiliki suplai darah ( avaskular) atau inervasi setelah perkembangan janin dan hal
ini bergantung pada aqueus humor untuk memenuhi kebutuhan metaboliknya serta
membuang sisa metabolismenya. Lensa terletak posterior dari iris dan anterior dari
korpus vitreous. Posisinya dipertahankan oleh zonula Zinnii yang terdiri dari serat-serat
yang kuat yang menyokong dan melekatkannya pada korpus siliar (gambar 1).

Gambar 1. Lensa

Gambar 2. Struktur lensa

Lensa terdiri dari kapsula, epitelium lensa, korteks dan nucleus (gambar 2). Lensa
terus bertumbuh seiring dengan bertambahnya usia. Saat lahir, ukurannya sekitar 6,4 mm
pada bidang ekuator, dan 3,5 mm anteroposterior serta memiliki berat 90 mg.
Pada lensa dewasa berukuran 9 mm ekuator dan 5 mm anteroposterior serta
memiliki berat sekitar 255 mg. Ketebalan relatif dari korteks meningkat seiring usia.
Pada saat yang sama, kelengkungan lensa juga ikut bertambah, sehingga semakin tua usia
lensa memiliki kekuatan refraksi yang semakin bertambah. Namun, indeks refraksi
semakin menurun juga seiring usia, hal ini mungkin dikarenakan adanya partikel-partikel
protein yang tidak larut. Maka, lensa yang menua dapat menjadi lebih hiperopik atau
miopik tergantung pada keseimbangan faktor-faktor yang berperan
Struktur lensa terdiri dari:
a) Kapsula
Kapsula lensa memiliki sifat yang elastis, membran basalisnya yang transparan
terbentuk dari kolagen tipe IV yang ditaruh di bawah oleh sel-sel epitelial. Kapsula
terdiri dari substansi lensa yang dapat mengkerut selama perubahan akomodatif.
Lapis terluar dari kapsula lensa adalah lamela zonularis yang berperan dalam
melekatnya serat-serat zonula. Kapsul lensa tertebal pada bagian anterior dan
posterior preekuatorial dan tertipis pada daerah kutub posterior sentral di mana

memiliki ketipisan sekitar 2-4 mKapsul lensa anterior lebih tebal dari kapsul
posterior dan terus meningkat ketebalannya selama kehidupan.
Pinggir lateral lensa disebut ekuator , yaitu bagian yang dibentuk oleh gabungan
capsule anterior dan posterior yang merupakan insersi dari zonula.
b) Serat zonula
Lensa disokong oleh serat-serat zonular yang berasal dari lamina basalis dari
epitelium non-pigmentosa pars plana dan pars plikata korpus siliar. Serat-serat zonula
ini memasuki kapsula lensa pada regio ekuatorial secara kontinu. Seiring usia, seratserat zonula ekuatorial ini beregresi, meninggalkan lapis anterior dan posterior yang
tampak sebagai bentuk segitiga pada potongan melintang dari cincin zonula
c) Epitel Lensa
Terletak tepat di belakang kapsula anterior lensa. Terdiri dari sel-sel epithelial
yang mengandung banyak organel sehingga Sel-sel ini secara metabolik ia aktif dan
dapat

melakukan semua aktivitas sel normal termasuk biosintesis DNA, RNA,

protein dan lipid . sehingga dapat menghasilkan ATP untuk memenuhi kebutuhan
energi dari lensa.
Sel epitel akan menggalami perubahan morfologis ketika sel-sel epitelial
memanjang membentuk sel serat lensa. yang sering disertai dengan peningkatan masa
protein dan pada waktu yang sama, sel-sel kehilangan organel-organelnya, termasuk
inti sel, mitokondria, dan ribosom. Hilangnya organel-organel ini sangat
menguntungkan, karena cahaya dapat melalui lensa tanpa tersebar atau terserap oleh
organel-organel ini. Tetapi dengan hilangnya organel maka fungsi metabolikpun akan
hilang sehingga serat lensa bergantung pada energi yang dihasilkan oleh proses
glikolisis

Ket :
- CZ : sentral
lensa
preequator

PZ:

- EZ : equator

Gambar 3. Penampang melintang lensa


d) Korteks dan Nukleus
Tidak ada sel yang hilang dari lensa sebagaimana serat-serat baru diletakkan, selsel ini akan memadat dan merapat kepada serat yang baru saja dibentuk dengan
lapisan tertua menjadi bagian yang paling tengah. Bagian tertua dari ini adalah
nukleus fetal dan embrional yang dihasilkan selama kehidupan embrional dan
terdapat pada bagian tengah lensa. Bagian terluar dari serat adalah yang pertama kali
terbentuk dan membentuk korteks dari lensa.
ii. Fisiologi Lensa
Lensa Sebagai Media Refraksi
Lensa dapat merefraksikan cahaya karena indeks refraksinya, secara normal
sekitar 1,4 pada bagian tengah dan 1,36 pada bagian perifer yang berbeda dari
aqueous humor dan vitreous yang mengelilinginya. Pada keadaan tidak
berakomodasi, lensa memberikan kontribusi 15-20 dioptri (D) dari sekitar 60 D
seluruh kekuatan refraksi bola mata manusia. Sisanya, sekitar 40 D kekuatan
refraksinya diberikan oleh udara dan kornea.
Akomodasi Lensa
Kemampuan mata untuk melihat jauh dan dekat dipengaruhi oleh kelenturan
lensa , kontraksi otot otot siliaris dan ketegangan zonula zinnii

Gambar 4. Akomodasi lensa


Fungsi utama lensa adalah memfokuskan berkas cahaya ke retina. Untuk
memfokuskan cahaya yang datang dari jauh, otot-otot siliaris relaksasi,
menegangkan serat zonula dan memperkecil diameter anteroposterior lensa sampai
ukurannya yang terkecil, daya refraksi lensa diperkecil sehingga berkas cahaya
paralel atau terfokus ke retina. Untuk memfokuskan cahaya dari benda dekat, otot
siliaris berkontraksi sehingga tegangan zonula berkurang. Kapsul lensa yang elastik
kemudian mempengaruhi lensa menjadi lebih sferis diiringi oleh peningkatan daya
biasnya. Kerjasama fisiologik tersebut antara korpus siliaris, zonula, dan lensa untuk
memfokuskan benda dekat ke retina dikenal sebagai akomodasi. Seiring dengan
pertambahan usia, kemampuan refraksi lensa perlahan-lahan berkurang. Selain itu
juga terdapat fungsi refraksi, yang mana sebagai bagian optik bola mata untuk
memfokuskan sinar ke bintik kuning, lensa menyumbang +18.0- Dioptri.
Metabolisme Lensa Normal
1) Transparansi lensa
Transparansi lensa dipertahankan oleh keseimbangan air dan kation ( Na,
K).kedua kation ini berasal dari humor aqueus dan vitreus. Kadar kalium dibagian
anterior lebih tinggi dibandingkan posterior sedangkan Kadar natrium lebih tinggi di
posterior. Ion K bergerak kebagian posterior dan keluar ke humour aqueus , dan ion
Na bergerak keantreior untuk menggantikan ion K dan keluar melalui pompa aktif
Na- K ATPase.

Transport aktif asam-asam amino mengambil tempat pada epitel lensa dengan
mekanisme tergantung pada gradien natrium yang dibawa oleh pompa natrium.
Aspek fisiologi terpenting dari lensa adalah mekanisme yang mengatur keseimbangan
air dan elektrolit lensa yang sangat penting untuk menjaga kejernihan lensa. Karena
kejernihan lensa sangat tergantung pada komponen struktural dan makromolekular,
gangguan dari hidrasi lensa dapat menyebabkan kekeruhan lensa. Telah ditentukan
bahwa gangguan keseimbangan air dan elektrolit sering terjadi pada katarak kortikal,
dimana kadar air meningkat secara bermakna.
Lensa manusia normal mengandung sekitar 66% air dan 33% protein dan
perubahan ini terjadi sedikit demi sedikit dengan bertambahnya usia. Korteks lensa
menjadi lebih terhidrasi daripada nukleus lensa. Sekitar 5% volume lensa adalah air
yang ditemukan diantara serat-serat lensa di ruang ekstraselular. Konsentrasi natrium
dalam lensa dipertahankan pada 20mM dan konsentrasi kalium sekitar 120 mM.
2) Epitelium Lensa sebagai Tempat Transport Aktif
Lensa bersifat dehidrasi dan memiliki kadar ion kalium (K+) dan asam amino
yang lebih tinggi dari aqueous dan vitreus di sekelilingnya. Sebaliknya, lensa
mengandung kadar ion natrium (Na+) ion klorida (Cl-) dan air yang lebih sedikit dari
lingkungan sekitarnya.
Keseimbangan kation antara di dalam dan di luar lensa adalah hasil dari
kemampuan permeabilitas membran sel-sel lensa dan aktifitas dari pompa (Na+, K+ATPase) yang terdapat pada membran sel dari epitelium lensa dan setiap serat lensa.
Fungsi pompa natrium bekerja dengan cara memompa ion natrium keluar dari dan
menarik ion kalium ke dalam. Mekanisme ini tergantung dari pemecahan ATP dan
diatur oleh enzim Na+, K+-ATPase. Keseimbangan ini mudah sekali terganggu oleh
inhibitor spesifik ATPase ouabain. Inhibisi dari Na+, K+-ATPase akan menyebabkan
hilangnya keseimbangan kation dan meningkatnya kadar air dalam lensa.
Pada perkembangan katarak kortikal beberapa studi telah menunjukkan bahwa
terjadi

penurunan aktifitas Na+, K+-ATPase, sedangkan yang lainnya tidak

menunjukkan perubahan apa pun. Dan studi-studi lain telah memperkirakan bahwa
permeabilitas membran meningkat seiring dengan perkembangan katarak.
3) Peranan Kalsium

Membran sel lensa juga secara relatif tidak permeabel terhadap kalsium.
Hilangnya homeostasis kalsium akan sangat mengganggu metabolisme lensa.
Peningkatan kadar kalsium dapat berakibat pada beberapa perubahan meliputi ;
tertekannya metabolisme glukosa, pembentukan agregat protein dengan berat
molekul tinggi dan aktivasi protease yang destruktif, glukosa memasuki lensa melalui
sebuah proses difusi terfasilitasi yang tidak secara langsung terhubung oleh sistem
transport aktif. Hasil buangan metabolisme meninggalkan lensa melalui difusi
sederhana. Berbagai macam substansi seperti asam askorbat, myo-inositol dan kolin
memiliki mekanisme transport yang khusus pada lensa
Katarak
Katarak merupakan penyakit mata yang sangat dikenal masyarakat saat ini.
Katarak berasal dari bahasa Yunani Katarrakhies, Inggris cataract dan Latin cataracta
yang berarti air terjun. Mungkin sekali karena pasien katarak seakan-akan melihat
sesuatu seperti tertutup oleh air terjun di depan matanya.
Berdasarkan usia terjadinya, katarak dapat dibedakan menjadi 3, yaitu katarak
kongenital, katarak juvenil dan katarak senilis. katarak kongenital adalah katarak yang
sudah terlihat pada usia di bawah 1 tahun. katarak juvenile adalah katarak yang terjadi
sesudah usia 1 tahun. Sedangkan katarak senil merupakan katarak setelah usia 50 tahun.
Penelitian-penelitian di Amerika Serikat mengidentifikasi adanya katarak pada
sekitar 10% orang, dan angka kejadian ini meningkat hingga sekitar 50% untuk mereka
yang berusia antara 65 sampai 74 tahun, dan hingga sekitar 70% untuk mereka yang
berusia lebih dari 75 tahun.
Katarak ditemukan lebih sering pada wanita dibanding pria. Pada penelitian lain
oleh Nishikori dan Yamomoto, rasio pria dan wanita adalah 1:8 dengan dominasi pasien
wanita yang berusia lebih dari 65 tahun dan menjalani operasi katarak.
Secara umum dianggap bahwa katarak hanya mengenai orang tua, padahal
katarak dapat mengenai semua umur dan pada orang tua katarak merupakan bagian
umum pada usia lanjut. Sebagian besar katarak terjadi karena proses degeneratif atau
bertambahnya usia. Didapatkan sebanyak 14% anak-anak didunia mengalami kebutaan

karena katarak. Di Asia, sebanyak 1 juta anak mengalami kebutaan karena katarak, di
negara berkembang seperti India, sebanyak 7,4%-15,3% anak-anak mengalami kebutaan
karena katarak. Prevalensi katarak pada anak-anak adalah sekitar 1-15/1000 anak.
A. Klasifikasi Katarak
Berdasarkan usia dapat diklasifikasikan dalam :
1. Katarak kongenital , Katarak yang sudah terlihat pada usia dibawah 1 tahun
2. Katarak juvenile, Katarak yang terjadi sesudah usia 1 tahun
3. Katarak senilis, katarak setelah usia 50 tahun
Bila mata sehat dan tidak terdapat kelainan sistemik maka hal ini biasanya terdapat pada
hampir semua katarak senil, katarak herediter dan katarak kongenital.
ii. Katarak juvenil
Katarak adalah keadaan dimana terjadi kekeruhan pada serabut atau bahan lensa di dalam
kapsul lensa atau juga suatu keadaan patologik lensa di mana lensa menjadi keruh akibat
hidrasi cairan lensa atau denaturasi protein lensa.
Katarak berasal dari terminologi Bangsa Yunani yaitu cataractos, yang berarti air
yang mengalir cepat. Saat air turbulen, maka air akan menjadi berbuih. Orang Yunani
pada jaman dulu juga melihat hal yang sama terjadi pada katarak yaitu penurunan tajam
penglihatan akibat akumulasi cairan turbulen. Dalam bahasa Indonesia disebut bular
dimana penglihatan seperti tertutup air terjun akibat lensa yang keruh.
Katarak juvenil merupakan katarak yang terjadi pada orang muda, yang mulai
terbentuknya pada usia lebih dari 1 tahun dan kurang dari 50 tahun. Kekeruhan lensa
pada katarak juvenil pada saat masih terjadi perkembangan serat-serat lensa sehingga
biasanya konsistensinya lembek seperti bubur dan disebut sebagai soft cataract. Katarak
juvenil biasanya merupakan kelanjutan katarak kongenital.
Etiologi
Penyebab sebenarnya dari katarak juvenil belum diketahui dan pada kasus-kasus
yang ditemukan biasanya bersifat familial, jadi sangat penting untuk mengetahui riwayat

keluarga pasien secara detil. Katarak dapat ditemukan tanpa adanya kelainan mata atau
sistemik ( katarak senilis, katarak juvenile, katarak herediter ) atau kelainan kongenital
mata. Katarak juvenil biasanya merupakan penyulit penyakit sistemik ataupun metabolik
dan penyakit lainnya seperti:
1. Katarak metabolik
a.) Katarak diabetika dan galaktosemik (gula)
b.) Katarak hipokalsemik (tetanik)
c.) Katarak defisiensi gizi
d.) Katarak aminoasiduria (termasuk sindrom Lowe dan homosistinuria)
e.) Penyakit Wilson
f.) Katarak berhubungan dengan kelainan metabolik lain
2. Otot
Distrofi miotonik (umur 20-30 tahun)
3. Katarak traumatik
4. Katarak komplikata
a.) Kelainan kongenital dan herediter (siklopia, koloboma, mikroftalmia, aniridia,
pembuluh hialoid persisten, heterokromia iridis)
b.) Katarak degeneratif (dengan miopia dan distrofi vitreoretinal), seperti Wagner dan
retinitis pigmentosa, dan neoplasma)
c.) Katarak anoksik
d.) Toksik (kortikosteroid sistemik atau topikal, ergot, naftalein, dinitrofenol,
triparanol (MER-29), antikholinesterase, klorpromazin, miotik, klorpromazin,
busulfan, besi)

e.) Lain-lain kelainan kongenital, sindrom tertentu, disertai kelainan kulit


(sindermatik),

tulang

(disostosis

kraniofasial,

osteogenesis

inperfekta,

khondrodistrofia kalsifikans kongenita pungtata), dan kromosom


f.) Katarak radiasi
Katarak memberikan pengaruh yang berbeda pada anak yang berbeda. Katarak
biasanya menyebabkan buramnya penglihatan. Semakin keruh lensa, semakin buramlah
penglihatan. Banyak anak dengan katarak pada satu mata mempunyai penglihatan yang
baik pada mata lainnya. Anak ini tidak begitu mengeluhkan masalah penglihatannya.
Anak dengan katarak bilateral merasa bahwa penglihatan mereka normal.
Awalnya mereka berpikir bahwa orang lain memiliki penglihatan yang sama dengan
mereka. Kekeruhan penglihatan tergantung pada :
-

kekeruhan lensa

bagian lensa yang keruh

apakah terdapat mata malas

adanya kondisi lain pada mata yang menurunkan penglihatan

Jika hanya sebagian kecil lensa yang kabur, jauh dari bagian sentral, anak akan
memiliki penglihatan yang bagus. Jika bagian sentral lensa yang keruh, sehingga sangat
sedikit cahaya yang masuk, anak akan memiliki penglihatan yang buruk.
Jika katarak telah timbul pada usia yang lebih kecil , anak kemungkinan akan
mengalami ambliopia. Ambliopia mempengaruhi bagian penglihatan khusus pada otak.
Otak hanya dapat melihat gambaran yang tajam yang diberikan ke mata. Jika otak tidak
diberikan gambaran yang tajam karena katarak pada mata , otak tidak dapat belajar untuk
melihat dengan jelas. Walaupun katarak telah diangkat dengan operasi , penglihatannya
akan tetap kabur karena otak tidak mengembangkan kemampuannya untuk melihat
dengan jelas.
2.4

Gejala Klinis
Katarak didiagnosa melalui anamnesis, pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan
penunjang yang lengkap.

Keluhan yang membawa pasien datang antara lain:


1.

Pandangan kabur
Kekeruhan lensa mengakibatkan penurunan penglihatan yang progresif
atau berangsur-angsur dan tanpa nyeri, serta tidak mengalami kemajuan
dengan pin-hole.

2.

Penglihatan silau
Penderita katarak sering kali mengeluhkan penglihatan yang silau,
dimana tingkat kesilauannya berbeda-beda mulai dari sensitifitas kontras
yang menurun dengan latar belakang yang terang hingga merasa silau di
siang hari atau merasa silau terhadap lampu mobil yang berlawanan arah atau
sumber cahaya lain yang mirip pada malam hari. Keluhan ini sering kali
muncul pada penderita katarak kortikal.

3.

Sensitifitas terhadap kontras


Sensitifitas terhadap kontras menentukan kemampuan pasien dalam
mengetahui perbedaan-perbedaan tipis dari gambar-gambar yang berbeda
warna, penerangan dan tempat. Cara ini akan lebih menjelaskan fungsi mata
sebagai optik dan uji ini diketahui lebih bagus daripada menggunakan bagan
Snellen untuk mengetahui kepastuian fungsi penglihatan; namun uji ini
bukanlah indikator spesifik hilangnya penglihatan yang disebabkan oleh
adanya katarak.

4.

Miopisasi
Perkembangan katarak pada awalnya dapat meningkatkan kekuatan
dioptri lensa, biasanya menyebabkan derajat miopia yang ringan hingga
sedang. Namun setelah sekian waktu bersamaan dengan memburuknya
kualitas lensa,rasa nyaman ini berangsur menghilang dan diikuti dengan
terjadinya katarak sklerotik nuklear. Perkembangan miopisasi yang asimetris
pada kedua mata bisa menyebabkan anisometropia yang tidak dapat dikoreksi
lagi, dan cenderung untuk diatasi dengan ekstraksi katarak.

5.

Variasi Diurnal Penglihatan


Pada katarak sentral, kadang-kadang penderita mengeluhkan penglihatan
menurun pada siang hari atau keadaan terang dan membaik pada senja hari,
sebaliknya paenderita katarak kortikal perifer kadang-kadang mengeluhkan
pengelihatan lebih baik pada sinar terang dibanding pada sinar redup.

6.

Distorsi
Katarak dapat menimbulkan keluhan benda bersudut tajam menjadi
tampak tumpul atau bergelombang.

7.

Halo
Penderita dapat mengeluh adanya lingkaran berwarna pelangi yang terlihat
disekeliling sumber cahaya terang, yang harus dibedakan dengan halo pada
penderita glaucoma.

8.

Diplopia monokuler
Gambaran ganda dapat terbentuk pada retina akibat refraksi ireguler dari
lensa yang keruh, menimbulkan diplopia monocular, yang dibedakan dengan
diplopia binocular dengan cover test dan pin hole.

9.

Perubahan persepsi warna


Perubahan warna inti nucleus menjadi kekuningan menyebabkan perubahan
persepsi warna, yang akan digambarkan menjadi lebih kekuningan atau
kecoklatan dibanding warna sebenarnya.

10.

Bintik hitam
Penderita dapat mengeluhkan timbulnya bintik hitam yang tidak bergerakgerak pada lapang pandangnya. Dibedakan dengan keluhan pada retina atau
badan vitreous yang sering bergerak-gerak.3,16,17,18

Gambar 7. Bintik hitam yang tidak bergerak pada katarak

Pemeriksaan Fisik
- Penurunan ketajaman penglihatan
a. Katarak sering kali berkaitan dengan terjadinya penurunan ketajaman penglihatan,
baik untuk melihat jauh maupun dekat. Ketajaman penglihatan dekat lebih sering
menurun jika dibandingkan dengan ketajaman pengihatan jauh, hal ini mungkin
disebabkan adanya daya konstriksi pupil yang kuat.
Pemeriksaan ketajaman penglihatan dan dengan melihat lensa melalui senter
tangan, kaca pembesar, slit lamp, dan oftalmoskop sebaiknya dengan pupil berdilatasi.
Dengan penyinaran miring ( 45 derajat dari poros mata) dapat dinilai kekeruhan lensa.
Pemeriksaan dengan menggunakan slit lamp tidak hanya ditujukan untuk melihat adanya
kekeruhan pada lensa, tetapi juga untuk melihat struktur okular yang lain

seperti

konjungtiva, kornea, iris dan segmen anterior lainnya.


2.5

Penatalaksanaan
Pengobatan untuk katarak adalah pembedahan. Pembedahan dilakukan jika

penderita tidak dapat melihat dengan baik dengan bantuan kaca mata untuk melakukan

kegitannya sehari-hari. Beberapa penderita mungkin merasa penglihatannya lebih baik


hanya dengan mengganti kaca matanya, menggunakan kaca mata bifokus yang lebih kuat
atau menggunakan lensa pembesar.
Indikasi operasi katarak dibagi dalam 3 kelompok:
1. Indikasi Optik
Merupakan indikasi terbanyak dari pembedahan katarak. Jika penurunan
tajam penglihatan pasien telah menurun hingga mengganggu kegiatan sehari-hari,
maka operasi katarak 20ias dilakukan.
2. Indikasi Medis
Pada beberapa keadaan di bawah ini, katarak perlu dioperasi segera, bahkan jika
prognosis kembalinya penglihatan kurang baik:
-

Katarak hipermatur

Glaukoma sekunder

Uveitis sekunder

Dislokasi/Subluksasio lensa

Benda asing intra-lentikuler

Retinopati diabetika

Ablasio retina

3. Indikasi Kosmetik
Jika penglihatan hilang sama sekali akibat kelainan retina atau nervus
optikus, namun kekeruhan katarak secara kosmetik tidak dapat diterima, misalnya
pada pasien muda, maka operasi katarak dapat dilakukan hanya untuk membuat
pupil tampak hitam meskipun pengelihatan tidak akan kembali.
Teknik-teknik pembedahan katarak
Penatalaksanaan utama katarak adalah dengan ekstraksi lensa melalui tindakan
bedah. Dua tipe utama teknik bedah adalah Intra Capsular Cataract Extraction/Ekstraksi
katarak Intra Kapsular (ICCE) dan Extra Capsular Cataract Extraction/Ekstraksi katarak

Ekstra Kapsular (ECCE). Di bawah ini adalah metode yang umum digunakan pada
operasi katarak, yaitu ICCE, ECCE dan phacoemulsifikasi.
Operasi katarak intrakapsular/ Ekstraksi katarak intrakapsular
Metode yang mengangkat seluruh lensa bersama kapsulnya melalui insisi limbus
superior 140-160 derajat. Metode ini sekarang sudah jarang digunakan. Masih dapat
dilakukan pada zonula Zinn yang telah rapuh atau berdegenerasi atau mudah putus.
Keuntungannya adalah tidak akan terjadi katarak sekunder.
Meskipun demikian, terdapat beberapa kerugian dan komplikasi post operasi
yang mengancam dengan teknik ICCE. Insisi limbus superior yang lebih besar 160-180
dihubungkan dengan penyembuhan yang lebih lambat, rehabilitasi tajam penglihatan
yang lebih lambat, angka kejadian astigmatisma yang lebih tinggi, inkarserata iris, dan
lepasnya luka operasi. Edema kornea juga dapat terjadi sebagai komplikasi intraoperatif
dan komplikasi dini.
Operasi katarak ekstrakapsular
Metode ini mengangkat isi lensa dengan memecah atau merobek kapsul lensa
anterior, sehingga masa lensa dan korteks lensa dapat keluar melalui robekan tersebut.
Pembedahan ini dilakukan pada pasien katarak muda, pasien dengan kelainan endotel,
bersama-sama keratoplasti, implantasi lensa okuler posterior. Keuntungan dari metode ini
adalah karena kapsul posterior untuh maka dapat dimasukan lensa intraokuler ke dalam
kamera posterior serta insiden komplikasi paska operasi (ablasi retina dan edema makula
sistoid) lebih kecil jika dibandingkan metode intrakapsular. Penyulit yang dapat terjadi
yaitu dapat timbul katarak sekunder.

Gambar 8. Extraksi Ekstrakapsular

Fakoemulsifikasi
Merupakan modifikasi dari metode ekstrakapsular karena sama-sama menyisakan
kapsul bagian posterior. Insisi yang diperlukan sangat kecil yaitu 5 mm yang berguna
untuk mempercepat kesembuhan paska operasi. Kemudian kapsul anterior lensa dibuka.
Dari lubang insisi yang kecil tersebut dimasukan alat yang mampu mengeluarkan getaran
ultrasonik yang mampu memecah lensa menjadi kepingan-kepingan kecil, kemudian
dilakukan aspirasi. Teknik ini bermanfaat pada katarak kongenital, traumatik dan
kebanyakan katarak senilis. Namun kurang efektif untuk katarak senilis yang padat.
Keuntungan dari metode ini antara lain:

(Insisi yang dilakukan kecil, dan tidak diperlukan benang untuk menjadhit karena
akan menutup sendiri. Hal ini akan mengurangi resiko terjadinya astigmatisma,
dan rasa adanya benda asing yang menempel setelah operasi. Hal ini juga akan
mencegah peningkatan tekanan intraokuli selama pembedahan, yang juga
mengurangi resiko perdarahan.

Cepat menyembuh.

Struktur mata tetap intak, karena insisi yang kecil tidak mempengaruhi struktur
mata.

Gambar 9. Fakoemulsifikasi

3.2.6 Intraokular Lens (IOL)

Setelah pembedahan, pasien akan mengalami hipermetropi karena kahilangan


kemampuan akomodasi. Maka dari itu dilakukan penggantian dengan lensa
buatan (berupa lensa yang ditanam dalam mata, lensa kontak maupun kacamata).
IOL dapat terbuat dari bahan plastik, silikon maupun akrilik.
Untuk metode fakoemulsifikasi digunakan bahan yang elastis sehingga dapat
dilipat ketika akan dimasukan melalui lubang insisi yang kecil.
3.2.7 Komplikasi Katarak
Komplikasi katarak yang tersering adalah glaukoma yang dapat terjadi karena
proses fakolitik, fakotopik, fakotoksik.

Fakolitik
-

Pada lensa yang keruh terdapat lerusakan maka substansi lensa akan
keluar yang akan menumpuk di sudut kamera okuli anterior terutama
bagian kapsul lensa.

Dengan keluarnya substansi lensa maka pada kamera okuli anterior akan
bertumpuk pula serbukan fagosit atau makrofag yang berfungsi
merabsorbsi substansi lensa tersebut.

Tumpukan akan menutup sudut kamera okuli anterior sehingga timbul


glaukoma.

Fakotopik
-

Berdasarkan posisi lensa

Oleh karena proses intumesensi, iris, terdorong ke depan sudut kamera


okuli anterior menjadi sempit sehingga aliran humor aqueaous tidak lancar
sedangkan produksi berjalan terus, akibatnya tekanan intraokuler akan
meningkat dan timbul glaukoma

Fakotoksik
-

Substansi lensa di kamera okuli anterior merupakan zat toksik bagi mata
sendiri (auto toksik)

Terjadi reaksi antigen-antibodi sehingga timbul uveitis, yang kemudian


akan menjadi glaukoma.

2.6

Prognosis

Prognosis penglihatan untuk pasien anak-anak yang memerlukan pembedahan


tidak sebaik prognosis untuk pasien katarak senilis. Adanya ambliopia dan kadangkadang anomali saraf optikus atau retina membatasi tingkat pencapaian pengelihatan
pada kelompok pasien ini.
Pseudofakia
3.3.1 Definisi
Pseudofakia adalah Lensa yang ditanam pada mata (lensa intra okuler)
yang diletakkan tepat ditempat lensa yang keruh dan sudah dikeluarkan. 1 Lensa
ini akan memberikan penglihatan lebih baik. Lensa intraokular ditempatkan
waktu operasi katarak dan akan tetap disana untuk seumur hidup. Lensa ini tidak
akan mengganggu dan tidak perlu perawatan khusus dan tidak akan ditolak keluar
oleh tubuh.
Letak lensa didalam bola mata dapat bermacam macam, seperti :
1. Pada bilik mata depan, yang ditempatkan didepan iris dengan kaki
penyokongnya bersandar pada sudut bilik mata.
2. Pada daerah pupil, dimana bagian optik lensa pada pupil dengan fiksasi pupil.
3. Pada bilik mata belakang, yang diletakkan pada kedudukan lensa normal
dibelakang iris. Lensa dikeluarkan dengan ekstraksi lensa ekstra kapsular.
4. Pada kapsul lensa.
Pada saat ini pemasangan lensa terutama diusahakan terletak didalam
kapsul lensa. Meletakkan lensa tanam didalam bilik mata memerlukan perhatian
khusus :
1. Endotel kornea terlindung
2. Melindungi iris terutama pigmen iris
3. Melindungi kapsul posterior lensa

4. Mudah memasukkannya karena tidak memberikan cedera pada zonula lensa.


Keuntungan pemasangan lensa ini :
1.Penglihatan menjadi lebih fisiologis karena letak lensa yang ditempatkan pada
tempat lensa asli yang diangkat.
2. Lapang penglihatan sama dengan lapang pandangan normal
3. Tidak terjadi pembesaran benda yang dilihat
4. Psikologis, mobilisasi lebih cepat.
Pemasangan lensa tidak dianjurkan kepada :
1. Mata yang sering mengalami radang intra okuler (uveitis)
2. Anak dibawah 3 tahun
3. Uveitis menahun yang berat
4. Retinopati diabetik proliferatif berat
5. Glaukoma neovaskuler
MAC
Compound astigmatism, dimana tidak ada dari dua focus yang jatuh tepat di retina tetapi
keduanya terletak di depan atau dibelakang retina. Bentuk refraksi kemudian
hipermetropi atau miop. Bentuk ini dikenal dengan compound hypermetropic
astigmatism dan compound miopic astigmatism.

Gambar 10. Compound miopic astigmatism

BAB III
PEMBAHASAN
Dari anamnesis dilakukan pada seorang anak laki-laki 15 tahun didapatkan
keluhan utama pada pasien berupa penurunan visus pada oculi dextra yang dialami sejak
4 tahun yang lalu, yang dirasakan semakin lama terasa semakin menurun, penglihatan
seperti berasap, fotofobia (+) pada saat melihat cahaya terang atau sinar matahari. Gejala
ini umumnya timbul pada mata katarak, dimana penurunan visus ini terjadi akibat
kekruhan dari lensa pasien, fotofobia yang dialami pasien karena seluruh spektrum dari
penurunan sensitivitas kontras terhadap cahaya terang lingkungan atau silau pada siang
hari hingga silau ketika mendekat ke lampu pada malam hari.
Hasil pemeriksaan pada kedua mata pasien terdapat tajam penglihatan visus oculi
dextra 5/12 dan oculi sinistra 1/60 yang tidak membaik setelah dikalukan koreksi. Hal ini
mengindikasikan bahwa kelainan fungsi penglihatan pada mata kiri berupa mata kabur
pada pasien bukan disebabkan kelainan refraksi, namun oleh penyebab organik.
Pada pemeriksaan visus didapatkan VOD : 5/12, VOS : 1/60. Pada oculi sinistra
konjungtiva hiperemis (-), kornea jernih, BMD normal, iris : coklat, kripte (+), pupil :
bulat, sentral, RC (+), lensa keruh. Pada oculi dekstra konjungtiva hiperemis (-), kornea
jernih, BMD normal, iris coklat, kripte (+), lensa jernih. Dari pemeriksaan oftalmoskopi
didapatkan FOS : Refleks fundus (+) papil N. II batas tegas, CDR 0,3. A/V : 2/3, Makula
Refleks fovea (+), Retina perifer kesan normal. FOD : Refleks fundus (+), papil N. II
batas tegas, CDR 0,3. A/V : 2/3, Makula Refleks fovea (+), Retina perifer kesan normal.
Dari hasil anamnesis dan pemeriksaan fisik yang dilakukan diagnosis pasien
diatas mengarah pada katarak juvenil, ditinjau dari segi umur maupun dari anamnesis dan
pemeriksaan fisik yang dilakukan. Anjuran terapi bagi pasien ini adalah ekstraksi katarak.
Pemeriksaan laboratorium diperlukan sebelum dilakukan tindakan operasi dengan
memeriksa darah rutin, fungsi ginjal, dan fungsi hati perlu dilakukan untuk mengetahui
layak tidaknya seseorang dioperasi.,

Terdapat empat pilihan teknik pembedahan pada katarak yakni ICCE (Intracapsular
Cataract Extraction), ECCE (Extra Capsular Cataract Extraction), SICS (Small Incision
Cataract Surgery) dan Phaco Emulsification. Untuk mengkoreksi afakia maka dilakukan
Implantasi Lensa Intra Okuler.

BAB IV
KESIMPULAN
Pada kasus ini, dapat ditarik kesimpulan diagnosis pasien tersebut adalah katarak
juvenile melalui hasil anamsesis, pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan penunjang yang
dilakukan. Pada anamnesis yang menunjang diagnosis katarak juvenile adalah usia pasien
yaitu 15 tahun, keluhan penglihatan kabur dengan adanya penurunan visus yang semakin
hari semakin berat, silau bila terkena sinar. Pada pemeriksaan fisik di. Penatalaksaan
yang dilakukan pada pasien ini berupa optimalisasi dan pertahankan keseimbangan cairan
dan garam, diet tinggi kalori dan rendah protein, kontrol hipertensi, kontrol
ketidadaptkana adanya kekeruhan pada lensa dengan disertai penurunan visus. Terapi
pada pasien ini dilakukan pembedahan dan penggantian lensa.

BAB V
DAFTAR PUSTAKA
AAO. Cataract surgery in special situation. In Basic and clinical science course : lens and
cataract. United State of America. Lifelong Education for The Ophthalmology (LEO).
2003. p-72-80,187-213.
Ahmedabad. Epidemiology based etiological study of pediatric cataracts in Western
India.

Indian

Journal

of

Medical

Sciences.

2005.

Available

at:

http://www.indianjmedsci.org/text.asp?2004/58/3/115/8281. Accessed : 17th September


2010.
American Academy of Ophthalmology. Basic and clinical science course. Paediatric
Ophthalmology and Strabismus. Sec 11. United states of America; the Foundation of the
American Academy of Ophthalmology; 2001: 176
Anonimous. Pengertian dan Definisi Katarak. Smart Click of Indonesia and English
Content: Article knowledge base, tutorial SEO service download etc. 2008. Available at:
http://info.g-excess.com/id/info/PengertiandanDefinisiKatarak.info.

15th

Available

at:

Accessed

September 2010
Anonymous.

Katarak.

Menuju

Indonesia

Sehat.

2009.

http://www.klikdokter.com/illness/detail/37. Accessed : 15th September 2010.


Astarida,

Ratih.

Katarak.

Medical

session.

2009.

Available

at:

http://harnawatiaj.wordpress.com/2008/02/21/katarak/. Accessed : 15th September 2010.


Bashour, M et al. Cataract, Congenital. Diakses dari internet http://www.emedicine.com.
14 mei 2014.
Boyd Benjamin, prof, MD, F.A.C.S. Indication for surgery-preoperative evaluation.
Dalam : The Art and The Science of Cataract Surgery. Colombia. Highlight of
Ophthalmology.2001.p11-33

Bradford C. Basic Ophtalmology. 8th Edition. San Fransisco-American Academy of


opthalmology. 2004.
Chylack L.T, Wolfe J.K, Singer D.M dkk. The Lens Opacities Classifications System III.
Archives of Ophthalmology. Vol 111. Juni, 1993. p. 831-6.
Galloway NR, Galloway PH, Browning AC, editors. Anatomy and Physiology of the Eye,
Cataract. Editors. Common Eye Disease and Their management. 3rd Edition. London:.
Springer; 2006. p. 81-90.
Guyton dan Hall. Buku ajar fisiologi, edisi ke-10. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran
EGC, 2002. hal: 779-825.
Harper, A et all. Lensa. Oftalmologi Umum. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran EGC,
2010. Hal: 169-177
Ilyas S, Yulianti SR. Katarak. Editors. Ilmu Penyakit Mata. Edisi ke-4 . Jakarta: Balai
Penerbit FKUI; 2011. hal. 200-11.
Ilyas, Prof. Sidarta, dr., Sp.M. 2005. Ilmu Penyakit Mata.Jakarta: FKUI
Ilyas, Prof. Sidarta, dr., Sp.M. 2005. Ilmu Penyakit Mata.Jakarta: FKUI
Ilyas, Sidarta. Katarak juvenil. Ilmu Penyakit Mata, edisi ke-3. Jakarta: Balai penerbit FK
UI, 2010. hal: 204
James B, Chew C, Bron A. Lensa dan Katarak. James B, Chew C, Bron A. Editors
Lectures Notes Oftalmologi 9th editions. Jakarta : Penerbit Erlangga. 2006. Hal. 76-84.
Kanski, J. Jack. Lens. InL Clinical Ophthalmology : a systematic approach, 5 th ed.
Toronto. Butterworth heinemann. 2003. p 168.
Khalilullah, Said Alvin. 2010. Patologi dan Penatalaksanaan pada Katarak Senil.
Available from : URL: http:///patologi-pada-katarak.htm
Khaw PT, Shah P, Elkington AR, editors. ABC of Eyes. 4th Edition. London: BMJ Books;
2004. p. 47-51.

Khurana AK, editor. Cataract. In: Comprehensive Ophthalmology. 4th Edition. New
Delhi: New Age International; 2007. p. 167-201.
Lang, Gerhard K. Lens. Cataract. In: Ophthalmologi: A Pocket Text Book Atlas second
Edition. Thieme Stutgent: germany 2006. p. 169-75.
Mansyoer, Arif. Kpita Selekta kedokteran jilid I, edisi ke-3. Jakarta: Media Aesculapius,
2007. hal: 62-63.
Perhimpunan Spesialis Mata Indonesia. Ilmu Penyakit Mata Untuk Dokter Umum dan
Mahasiswa Kedokteran.2002. Jakarta : Sagung Seto
Pujiyanto, T. Faktor-Faktor Risiko Yang Berpengaruh Terhadap Kejadian Katarak Senil.
Tesis Magister. Semarang: Universitas Diponegoro; 2004. hal. 1-15.
Ratnaningsih. N., Penetlaksanaan Katarak Komplikata. Bagian Ilmu Penyakit Mata
FKUP/RS Mata Cicendo.2005
Richard. Congenital and childhood cataracts. In Principles and Practice of
Ophthalmology. Clinical practice. Vol 4. chapter 219. Philadelphia, Pennsylvania : WB
Saunders Company; 1994 : 2761 6
Rutstein R, Daum K. Exotriopa. In Anomalies of binocular vision : Diagnosis and
management. Mosby. United states of America; 1998 :253 4
Setiohadji,

B.,

Community

Opthalmology.,

Cicendo

Eye

Hospital/Dept

of

Ophthalmology Medical Faculty of,Padjadjaran University. 2006.


Setiohadji, B., Community Opthalmology.,Cicendo Eye Hospital/Dept of Ophthalmology
Medical Faculty of,Padjadjaran University. 2006
Snell RS, Lemp MA. Clinical anatomy of the eye. 2 ed ed. United States of Asmerica:
Blackwell Science Inc ; 1998
Susila, N dkk. Standar Pelayanan Medis Ilmu Kesehatan Mata FK UNUD / RSUP
Sanglah Denpasar. Denpasar: SMF Ilmu kesehatan Mata RSUP Sanglah Denpasar, 2009.

Vaughan DG, Asbury T, riordan-Eva P. Oftalmology Umum Edisi 14. Penerbit Widya
medika. Jakarta: 2000.
Victor

V. Cataract

Senile

http://www.emedicine.com

(Diambil

tanggal

mei

2014).

Tersedia

di

You might also like