You are on page 1of 5

MTI BINUS UNIVERSITY

Mata Kuliah
ADVANCED DATABASE SYSTEM

Personal Assignment 2
Week 3 - Session 4

NIM : 1412409315
NAMA : Tina Tri Wulansari

Program Pascasarjana Ilmu Komputer


PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA JENJANG S2
UNIVERSITAS BINA NUSANTARA
JAKARTA
2015
[TP2 Advance Database System]

Page 1

Tugas Personal ke 2
Week 3 - Session 4
Answer these questions below and submit it before 2nd personal assignment deadline.
1. Who will need data warehouse?
Yang memerlukan data warehouse adalah organisasi atau perusahaan besar yang
memiliki beberapa subjek data, dimana para pengambil keputusan dalam manajemen
perusahaan itu memerlukan sistem penunjang keputusan atau executive summary
terhadap data yang dimiliki oleh perusahaan, karena hal ini akan mempermudah
pembuatan aplikasi-aplikasi DSS dan EIS.
2. How to implement data warehouse?
Dalam mengimplementasikan data warehouse perlu memperhatikan kebutuhan
informasi yang diperlukan, berdasarkan kebutuhan informasi maka dilakukan analisa
kebutuhan data mart yang akan dijadikan sumber data bagi data warehouse. Setelah itu
dilakukan analisa arsitektur data mart dan data warehouse yang akan dibangun,
kemudian berdasarkan desain arsitektur data warehouse akan ditentukan kebutuhan
hardware yang diperlukan untuk mendukung implementasi data warehouse.
Untuk mengimplementasikan data warehouse diperlukan software, hardware, SDM dan
sistem yang mendukung.
3. What kind of business which need data warehouse?
Pemakaian teknologi data warehouse hampir dibutuhkan oleh semua organisasi, baik itu
organisasi/ perusahaan yang bergerak dibidang perdagangan, per-bank-kan, pendidikan,
perpustakaan, penjualan, marketing, jasa, asuransi, BUMN, dll.
Data warehouse memungkinkan integrasi berbagai macam jenis data dari berbagai
macam aplikasi atau sistem. Hal ini menjamin mekanisme akses satu pintu bagi
manajemen untuk memperoleh informasi, dan menganalisisnya untuk pengambilan
keputusan, dengan demikian membangun data warehouse memberikan keuntungan
lebih bagi suatu perusahaan, Karena data warehouse dapat memberikan keuntungan
strategis pada perusahaan tersebut melebihi pesaing-pesaing mereka.

[TP2 Advance Database System]

Page 2

4. What kind of level management which need data warehouse?


Yang memerlukan data warehouse adalah level pimpinan yang memerlukan informasi
sebagai bahan pengambilan keputusan strategis untuk organisasi/ perusahaan, seperti
manajer, CIO, direktur, ketua, dll
5. What does subject mean in subject oriented of data warehouse characteristic?
Subject-oriented, yaitu data warehouse diorganisasi berdasarkan subjek utama dari
perusahaan (seperti pelanggan, produk, penjualan, dan pembelian) berdasarkan pada
area aplikasi utama (seperti pembuatan faktur pelanggan, pengendalian persediaan dan
penjualan produk). Hal ini menggambarkan data yang ada didalam data warehouse
merupakan data untuk pengambilan keputusan, bukan data yang berorientasi aplikasi.

6. What do you know about Data Mart and what the difference with Data Warehouse?
Perbedaan data warehouse dan data mart memang memiliki batasan yang sangat tipis,
meskipun secara subtansi tujuan dari pembuatannya memiliki kesamaan. Namun kita
dapat menemukan perbedaannya, berikut karakteristik yang membedakan antara data
mart dan data warehouse:
Data mart memfokuskan hanya pada kebutuhan-kebutuhan pemakai yang terkait
dalam sebuah departemen atau fungsi bisnis.
Data mart biasanya tidak mengandung data operasional yang rinci seperti pada
data warehouse.
Data mart hanya mengandung sedikit informasi dibandingkan dengan data
warehouse. Data mart lebih mudah dipahami.
Data warehouse merupakan gabungan dari beberapa data mart
Untuk memperkuat jawaban, berikut saya sertakan penjelasan mengenai data mart:
Data mart adalah suatu bagian dari data warehouse yang mendukung pembuatan
laporan dan analisa data pada suatu unit, bagian atau operasi pada suatu perusahaan.
Data Mart adalah fasiltas penyimpan data yang berorentasi pada Subject tertentu atau
berorentasi pada Departemen tertentu dari suatu organisasi, fokus pada kebutuhan
Departemen tertentu seperti Sales, Marketing, Operation atau Collection. Sehingga
suatu Organisasi bisa mempunyai lebih dari satu Data Mart.
Data Mart pada umumnya di organisasikan sebagai suatu Dimensional Model, sperti
Star-Schema (OLAP Cube) yang tersusun dari sebuah tabel Fact dan beberapa tabel
Dimension.
[TP2 Advance Database System]

Page 3

Arsitektur Data Mart bisa dibedakan menjadi dua, yaitu :


Dependent Data Mart dan Independent Data Mart. Perbedaan dari kedua arsitektur
tersebut hanya terletak pada ketergantungan sumber datanya terhadap data
warehouse.
Dependent Data Mart (Inmon advocated) berlaku sebagai komponen atau suatu
bagian dari enterprise Data Warehouse, Data Mart dibangun dengan cara extract data
dari Data Warehouse.

Independent Data Mart (Kimball advocated) dibangun dengan cara extract langsung
data dari berbagai Source System. Independent Data Mart tidak tergantung pada pusat
penyimpan data seperti Data Warehouse arsitektur ini biasa juga disebut sebagai Data
Warehouse Bus structure.

7. When we need Data Mart?


Kita memerlukan data mart jika kita memerlukan fasilitas penyimpan data yang
berorentasi pada Subject tertentu atau berorentasi pada Departemen tertentu dari
suatu organisasi, fokus pada kebutuhan Departemen tertentu seperti Sales, Marketing,
Operation atau Collection.

[TP2 Advance Database System]

Page 4

8. Why do we need Data Mart?


Karena dengan mengimplementasikan data mart dapat meningkatkan waktu respon
pengguna akhir, karena dalam data mart berisi data mentah yang memungkinkan sistem
komputer untuk fokus pada satu tugas, sehingga dapat meningkatkan kinerja. Selain itu
data mart juga dapat menyimpan data historis yang memungkinkan pengguna untuk
menganalisis kecenderungan data.
Sehingga beberapa informasi dari data mart adalah informasi yang akurat yang dapat
dijadikan bahan pengambilan keputusan untuk satu proses bisnis.
9. How to implement Data Mart?
Dalam mengimplementasikan data mart perlu memperhatikan kebutuhan data yang
akan disimpan, berdasarkan kebutuhan data maka dilakukan analisis arsitektur data
yang akan dibangun, kemudian berdasarkan desain arsitektur data mart akan
ditentukan kebutuhan hardware yang diperlukan untuk mendukung implementasi data
warehouse.
Untuk mengimplementasikan data mart diperlukan software, hardware, SDM dan
sistem yang mendukung.
10. What is DSS (Decision Support System) and is there any correlation with Data
Warehouse?
DSS : suatu sistem berbasis komputer inter-aktif yang membantu pengambil keputusan
memanfaatkan data dan model untuk menyelesaikan masalah unstructured. (Scott
Morton, 1971)
DSS menggabungkan sumber daya intelektual manusia dengan kemampuan komputer,
untuk meningkatkan kualitas keputusan. Ia merupakan sistem pendukung berbasis
komputer bagi pengambil keputusan manajemen untuk menyelesaikan masalah semistructured (Keen and Scott Morton, 1978).
Hubungan anatara DSS dan Data warehouse: dengan adanya data warehouse, akan
mempermudah pembuatan aplikasi-aplikasi DSS dan EIS karena memang kegunaan dari
data warehouse adalah khusus untuk membuat suatu database yang dapat digunakan
untuk mendukung proses analisa bagi para pengambil keputusan.

[TP2 Advance Database System]

Page 5

You might also like