You are on page 1of 4

Laboratorium Geologi Komputasi 2015

COMMAND DDRMODES DALAM AutoCAD


AutoCAD adalah salah satu program desain gambar dengan bantuan
komputer yang cukup canggih. Secara perlahan namun pasti AutoCAD
mengalami otomatisasi gambar, menggantikan fungsi manual yang selama ini
mendominasi pekerjaan di segala bidang. Kompatibilitasnya yang tinggi
memungkinkan gambar gambar AutoCAD dapat diterima oleh sebagian besar
program menggambar lain dan dapat dicetak dengan menggunakan hampir semua
alat pencetakan. AutoCAD memiliki fasilitas yang cukup komplit untuk membuat
gambar gambar dua dimensi dan tiga dimensi.
Autodesk Land Desktop adalah software pengolah data ukur sekaligus
menggambar data tersebut serta membuat desain gambar dan perhitungan volume
galian dant timbunannya. Hasil pengolahan dta dapat dibuat dalam bentuk profil
memanjang eksisting, tampang melintang hasil ukur dengan mudah dan cepat.

Gb. 1. AutoCAD Land Dekstop 2009


Sumber : http://nirmacad.blogspot.com/p/autocad-land-desktop-2009.html

Nama : Megasari Widyastuti


NIM : 111 130 006
Plug : 11

Page 1

Laboratorium Geologi Komputasi 2015

Beberapa alasan menggunakan AutoCAD dari pada cara manual untuk


menghasilkan gambar:
1. Akurasi
Dengan tingkat presisi hingga 13 digit, AutoCAD memiliki tingkat akurasi
jauh lebih sempurna dan terjamin dibanding dengan menggambar manual. Dalam
gambar manual, akurasi gambar sangat ditentukan oleh ketelitian mata dan
kecermatan tangan yang sangat memungkinkan terjadinya kesalahan.
2. Kepraktisan, Kemudahan, dan Kecepatan
Fasilitas penggambaran dan pengeditan yang semakin sempurna
menjadikan AutoCAD mampu menghasilkan jauh lebih cepat dibandingkan cara
manual. Perintah Copy, Array, Block, dan sebagainya memungkinkan kita
membuat dan mengedit gambar secara masal dan waktu cepat.
3. Kebersihan dan Kerapian
Dengan perintah pengeditan yang dimiliki AutoCAD, memungkinkan kita
untuk merevisi dan memeriksa hasil gambar sebelum benar benar dicetak,
sehingga dihasilkan gambar yang bersih dan sempurna tanpa bekas bekas
pengeditan, penghapusan dan keringat atau kertas lecek seperti yang didapatkan
pada gambar manual.
4. Ruang Kerja Tak Terbatas
AutoCAD memiliki ruang kerja tak terbatas. Koordinat tertinggi yang
dapat dimasukkan adalah 1099. Sehingga kita dapat membuat gambar sebesar dan
sebanyak apapun dalam ruang yang sama. Kita dapat mencetaknya bagian per
bagian atau sekaligus dengan skala yang tepat.
5. Fleksibilitas Skala
AutoCAD memungkinkan satu gambar dicetak berkali kali dengan skala
yang berbeda beda tanpa harus membuat ulang gambar tersebut. Hal yang tidak
dapat dilakukan pada gambar manual. Dengan pengaturan skala yang tepat saat
Nama : Megasari Widyastuti
NIM : 111 130 006
Plug : 11

Page 2

Laboratorium Geologi Komputasi 2015

mencetak, kita juga dapat bebas memilih satuan yang digunakan dalam gambar,
apakah mm, cm, meter, km, inci, dan sebagainya.
6. Dokumentasi
Dengan sistem penyimpanan file, hasil gambar akan tersimpan secara
permanen. Kita dapat dengan mudah dan cepat duplikasinya dan merevisinya
kelak bila ada perubahan desain tanpa harus membuat gambar dari awal lagi.
Dengan media penyimpan floppy disk atau CD kita dapat membawa bawa
gambar dengan mudah dan di edit dimana saja.
COMMAND DDRMODES
Menggambar dalam autocad dapat menggunakan perintah dalam command
atau menggunakan tombol-tombol yang sudah disediakan dalam software
autocad, namun menggambar menggunakan command akan mempercepat proses
pembuatan object dalam autocad, banyak sekali perintah-perintah yang dapat
digunakan. DDRMODES sendiri berfungsi untuk mengatur fasilitas bantu gambar
dalam Autocad.
Penggunaan dalam AutoCad :
1. Buka AutoCad
2. Ketik DDRMODES pada prompt command atau klik Tools,klik drafting
setting
3. Pada dialog Drafting Setting,klik tab Snap & Grid,pada Snap type & style,
klik isometric snap dan klik OK
Banyak command lain dalam AutoCAD Land Desktop selain Command
ddrmodes, seperti :
ARC

: Membuat busur / garis lengkung

AREA

: Menghitung luas dan keliling bidang

BLOCK

: Mendefinisikan blok pada obyek

DDGRIPS

: Menghidupkan grip dan mengatur warnanya

DDIM

: Membuat dan memodifikasi style dimensi

Nama : Megasari Widyastuti


NIM : 111 130 006
Plug : 11

Page 3

Laboratorium Geologi Komputasi 2015

DDINSERT

: Menyisipkan blok atau file DWG ke dalam gambar

DDMODIFY

: Mengontrol properti dan karakteristik obyek

DDPTYPE

: Menentukan model dan ukuran titik

DIMANGULAR : Melakukan pengukuran sudut


DIMBASELINE : Melanjutkan pengukuran linier, sudut, ordinate dari titik
pertama pengukuran sebelumnya
DIMCENTER
busur

: Membuat tanda pusat atau garis pusat pada lingkaran atau

DIMCONTINUE Melanjutkan pengukuran linier, sudut, ordinate dari titik


kedua pengukuran sebelumnya
DIMDIAMETER Melakukan pengukuran diamater untuk busur dan lingkaran
LAYER Mendefinisikan dan mengontrol lapisan
LINE Membuat garis lurus
LTSCALE Mengatur skala untuk tipe garis non-continuous

Gb.2. Contoh Tampilan Kontur dalam AutoCAD


Sumber :
http://1.bp.blogspot.com/_S3T9zT22Mck/TBy2C38vVlI/AAAAAAAAAEk/N7a
LFnwC4MI/s1600/label.jpg

Nama : Megasari Widyastuti


NIM : 111 130 006
Plug : 11

Page 4

You might also like