You are on page 1of 1

Metode

Untuk mencoba apakah AIE Luminogen dapat digunakan untuk


mendeteksi kerusakan suatu material polimer dan komposit maka, percobaan
dilakukan dengan membuat bahan campuran untuk coating yang mengandung
microcapsule berisi bahan aktif AIE Luminogen dan bahan campuran lain yang
mengandung microcapsule tanpa bahan aktif. Bahan ini dibuat tidak berwarna
dan tidak memancarkan warna apapun saat disinari dengan lampu atau dengan
sinar UV, sehingga hanya bagian yang rusak saja yang terlihat ketika diberi sinar
UV.
Menyiapkan 2 benda dengan material yang sama kemudian benda
tersebut dilapisi dengan bahan coating yang telah disiapkan, masing-masing
benda hanya menggunakan salah satu bahan coating. Kemudian benda tersebut
dirusak secara mekanis yaitu dengan cara digores menggunakan silet.
Harapannya adalah benda yang dilapisi dengan bahan aktif akan memancarkan
warna biru pada daerah yang digores menggunakan silet saat diberi sinar UV,
dan pada benda yang dilapisi tanpa bahan aktif tidak akan memunculkan warna
apapun.
Setelah dilakukan percobaan ternyata benar bahwa benda yang dilapisi
dengan bahan aktif akan memancarkan warna biru setelah digores dan diberi
sinar UV, sedangkan pada saat disinari dengan lampu tidak memancarkan warna
apapun sehingga terlihat normal. kemudian pada benda satunya tidak terjadi
apapun ketika disinari dengan lampu maupun sinar UV. Untuk memastikannya
digunakanlah bahan polimer lain dengan cara yang sama, hasilnya pun sama.
Dengan asumsi bahwa semakin banyak bahan aktif yang keluar dari
microcapsule maka AIE Luminogen akan memancarkan warna biru yang lebih
terang maka dibuatlah percobaan dengan membuat goresan dengan kedalaman
yang berbeda. Hasilnya benda yang digores lebih dalam akan memancarkan
nyala yang lebih terang, karena AIE Luminogen yang terkumpul di daerah
goresan tersebut lebih banyak.

You might also like