You are on page 1of 1

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT karena berkat limpahan
rahmat dan karunia-Nya berupa kesehatan, kesempatan dan pengetahuan, sehingga
penulis dapat menyelesaikan Proposal Skripsi sebagai salah satu syarat akademik dalam
menyelesaikan Studi pada Program S1 Biologi Konsentrasi Biomedik yang berjudul
Hubungan Kadar Apolipoprotein B Dengan Profil Lipid Sebagai Faktor Resiko
Pada Penderita Penyakit Jantung Koroner . Tak lupa pula salawat serta salam
selalu tercurahkan pada Baginda Besar Nabi Muhammad SAW, Nabi yang diutus
sebagai Uswatun Hasanah di muka bumi ini.
Penulis menyadari sepenuhnya perjalanan menempuh fase hidup sebagai
mahasiswa selama ini, tidak berarti apa-apa tanpa bantuan dari banyak pihak yang telah
membantu, baik secara langsung maupun tidak langsung berupa bimbingan, dukungan,
arahan, inspirasi dan materi. Untuk itu segala kerendahan hati penulis hanturkan ucapan
terima kasih kepada :
Kedua orang tua tercinta Ayahanda La Ode Oghe dan Ibunda Wa Haya yang
telah melahirkan, membesarkan dan mendidik penulis dengan penuh kasih sayang,
keihlasan dan tanggung jawab. Berkorban tanpa pamrih dengan segala usaha dan
untaian harapan, dalam setiap doa-doanya demi kebaikan serta kesuksesan penulis
sampai saat ini dan pada waktu yang akan datang. Telah banyak materi, waktu serta
tenaga yang dikorbankan demi penulis.
Kakak-kakak tercinta La Ode Zaharin S.Pi ,La Ode Tamrin, dan Tarmin S. Ak,
yang telah memberikan semangat, dukungan serta seluruh keluarga atas segala cinta,
senyum dan kasih sayang serta dorongan yang diberikan kepada penulis sehingga dapat
menyelesaikan tugas akhir ini dengan baik.
Jakarta, Oktober 2016

Penulis

You might also like