You are on page 1of 2

Pengertfian Penyakit Osteoporosis Gejala, Penyebab dan Pencegahan.

Osteoporosis merupakan penyakit yang menyerang tulang biasa juga disebut


dengan tulang keropos. Penyakit ini mempunyai sifat-sifat khas berupa
massa tulang yang rendah, disertai mikro arsitektur tulang dan penurunan
kualitas jaringan tulang yang dapat akhirnya menimbulkan kerapuhan tulang.

Penyebab
1. Penyebab Osteoporosis Postmenopausal
Osteoporosis postmenopausal terjadi karena kekurangan estrogen yaitu hormon utama pada
wanita yang berfungsi membantu mengatur pengangkutan kalsium ke dalam tulang. Gejala
penyakit ini biasanya timbul pada wanita yang berusia di antara 51-75 tahun, tetapi gejalanya
bisa muncul lebih cepat ataupun lebih lambat.
2. Penyebab Osteoporosis Senilis
Osteoporosis senilis terjadi karena kekurangan kalsium yang berhubungan
dengan usia dan ketidakseimbangan di antara kecepatan hancurnya tulang dan
pembentukan tulang yang baru.
3. Penyebab Osteoporosis Sekunder
Osteoporosis Sekunder disebabkan oleh keadaan medis lainnya atau oleh obat-obatan.
Penyebabnya antara lain adalah gagal ginjal kronis dan
kelainan hormonal (terutama tiroid, paratiroid dan adrenal) dan obat-obatan
(misalnya kortikosteroid, barbiturat, anti-kejang dan hormon tiroid yang berlebihan).
4. Penyebab Osteoporosis Juvenil
Osteoporosis juvenil idiopatik terjadi pada anak-anak dan dewasa muda yang
memiliki kadar dan fungsi hormone yang normal, kadar vitamin yang normal dan
tidak memiliki penyebab yang jelas dari rapuhnya tulang.
Obat-obatan osteoporosis
1. Steroid Anabolik
Steroid anabolik telah banyak digunakan dalam pengobatan osteoporosis
2. Kalsitonin
Peran fisiologis kalsitonin dalam mencegah resorpsi tulang dan regulasi homeostatis
kalsium pada manusia masih belum diketahui dengan jelas.

3. Bifosfonat
Penggunaan bifosfonat pada pasien osteoporosis akan menyebabkan penurunan
resorpsi tulang.
4. Tiasid
Tiasid telah diketahui dapat menurunkan ekskresi kalsium urin.

You might also like