You are on page 1of 2

PERBANDINGAN UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK ETANOL DAUN

SIRIH MERAH (Piper crocatum) YANG BERDAUN MERAH


DENGAN YANG BERDAUN HIJAU TERHADAP
BAKTERI Staphylococcus aureus ATCC 25923
INTISARI
Latar Belakang: Sirih merah adalah salah satu tanaman yang banyak digunakan
oleh masyarakat sebagai obat tradisional karena terbukti secara empiris mampu
mengobati berbagai penyakit. Selain itu, berdasarkan penelitian sebelumnya sirih
merah telah terbukti dapat berperan sebagai agen antibakteri. Secara morfologi, pada
tanaman sirih merah yang sama dapat dijumpai daun berwarna merah tua dan ada
juga yang seluruh bagian daunnya berwarna hijau. Untuk mengetahui daun sirih
merah yang paling baik digunakan sebagai obat maka perlu dilakukan uji
perbandingan antara daun sirih merah yang berdaun merah dengan yang berdaun
hijau.
Tujuan Penelitian: Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perbandingan
aktivitas antibakteri ekstrak etanol daun sirih merah yang berdaun merah dan yang
berdaun hijau terhadap bakteri Staphylococcus aureus ATCC 25923.
Metode penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorium.
Ekstrak daun sirih merah yang berdaun merah dan yang berdaun hijau dibuat dengan
pelarut etanol secara standar.Metode uji dilakukan dengan serial delusi. Hasil
dianalisis dengan melihat Kadar Hambat Minimal (KHM) dan Kadar Bunuh Minimal
(KBM). Pengujian pada kedua jenis ekstrak daun sirih merah diulangi sebanyak 3
kali.
Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan nilai KHM pada ekstrak etanol daun sirih
merah yang berdaun merah dan yang berdaun hijau sama pada konsentrasi 12,5%.
Sedangkan, nilai KBM ekstrak etanol daun sirih merah yang berdaun merah pada
konsentrasi 12,5% dan untuk yang berdaun hijau sebesar 50%.
Kesimpulan: Nilai KHM untuk kedua jenis ekstrak cenderung sama, sedangkan nilai
KBM ekstrak etanol daun sirih merah yang berdaun merah lebih baik daripada yang
berdaun hijau.
Kata Kunci: ekstrak etanol daun sirih merah - berdaun merah - berdaun hijau,
Staphylococcus aureus - antibakteri

You might also like