You are on page 1of 2

MOTIVASI

Arti dari motivasi

Menurut Winardi (2007,p1), motivasi berasal dari kata motivation yang berarti
menggerakkan. Motivasi merupakan hasil sejumlah proses yang bersifat internal
atau eksternal bagi seorang individu, yang menyebabkan timbulnya sikap entutiasme
dan persistensi dalam hal melaksanakan kegiatan-kegiatan tertentu.
Dalam hubungannya dengan lingkungan kerja,Ernest L. McCormick ( mangkunegara,
2002, p94) mengemukakan bahwa motivasi kerja didefinisikan sebagai kondisi yang
berpengaruh membangkitkan, mengarahkan danmemelihara perilaku yang
berhubungandenganlingkungankerja.
Menurut Gitosudarmo dan Mulyono (1999) motivasi karyawan adalah suatu faktor
yang mendorong seorang karywan untuk melakukan suatu perbuatan atau kegiatan
tertentu, oleh karena itu motivasi sering kali diartikan pula sebagai faktor pendorong
perilaku seseorang
Jenis-jenis motivasi
Motivasi atau dorongan kepada karyawan untuk bersedia bekerja bersama demi
tercapainya tujuan bersama ini terdapat dua macam, yaitu:
a; Motivasi finansial, yaitu dorongan yang dilakukan dengan memberikan imbalan
finansial kepada karyawan. Imbalan tersebut sering disebut insentif.
b; Motivasi nonfinansial, yaitu dorongan yang diwujudkan tidak dalam bentuk
finansial/ uang, akan tetapi berupa hal-hal seperti pujian, penghargaan, pendekatan
manusia dan lain sebagainya (Gitosudarmo dan Mulyono , 1999).
Kesimpulan
Motivasi atau dorongan untuk bekerja ini sangat penting bagi tinggi rendahnya
produktivitas perusahaan. Tanpa adanya motivasi dari para karyawan atau pekerja untuk
bekerja sama bagi kepentingan perusahaan maka tujuan yang telah ditetapkan tidak akan
tercapai. Sebaliknya apabila terdapat motivasi yang besar dari para karyawan maka hal
tersebut merupakan suatu jaminan atas keberhasilan perusahaan dalam mencapai tujuannya.
Arti dari Kompensasi,reward dan funishment

Kompensasi adalah imbalan berupa uang atau bukan uang yang diberikan kepada
karayawan dalam perusahaan atau organisasi.
Penghargaan (reward) adalah sebuah bentuk apresiasi kepada suatu prestasi tertentu
yang diberikan, baik oleh dan dari perorangan ataupun suatu lembaga yang biasanya
diberikan dalam bentuk material atau ucapan
Fungsi Penghargaan
Ada tiga fungsi penting dari penghargaan yang berperan besar bagi pembentukan
tingkah laku yang diharapkan:
Memperkuat motivasi untuk memacu diri agar mencapai prestasi
Memberikan tanda bagi seseorang yang memiliki kemampuan lebih
Bersifat Universal
Hukuman (punishment) adalah sebuah cara untuk mengarahkan sebuah tingkah laku
agar sesuai dengan tingkah laku yang berlaku secara umum

Fungsi Hukuman
Ada tiga fungsi penting dari hukuman yang berperan besar bagi pembentukan tingkah
laku yang diharapkan:
a; Membatasi perilaku. Hukuman menghalangi terjadinya pengulangan tingkah laku
yang tidak diharapkan.
b; Bersifat mendidik.
c; Memperkuat motivasi untuk menghindarkan diri dari tingkah laku yang tidak
diharapkan

You might also like