You are on page 1of 2

Nama : Eisti Indinani

Nim : 021411131002

Hubungan Early Childhood Caries (ECC) dengan Asupan Makanan dan


Status Gizi Anak Usia 3-5 Tahun
Masalah gizi disebabkan oleh banyak faktor yang saling terkait baik secara langsung
maupun tidak langsung. Secara langsung dipengaruhi oleh penyakit infeksi dan tidak cukupnya
asupan gizi secara kuantitas maupun kualitas, sedangkan secara tidak langsung dipengaruhi oleh
jangkauan dan kualitas pelayanan kesehatan, pola asuh anak yang kurang memadai, kurang
baiknya kondisi sanitasi lingkungan serta rendahnya ketahanan pangan di tingkat rumah tangga.
Karies gigi dapat mengenai siapa saja tanpa memandang usia dan jika dibiarkan berlanjut
akan merupakan sumber fokal infeksi di dalam mulut sehingga menyebabkan keluhan rasa sakit.
Kondisi ini tentu saja akan mempengaruhi asupan gizi sehingga dapat mengakibatkan gangguan
pertumbuhan yang pada gilirannya akan mempengaruhi status gizi anak yang berimplikasi pada
kualitas sumber daya.
Pada penelitian ini, karies lebih banyak pada kelompok anak usia 48-60 bulan dibanding
kelompok 36-47 bulan. Hal ini sesuai dengan teori yang dikemukakan oleh Suwelo (1992)
bahwa sejalan dengan pertambahan usia seseorang, jumlah karies pun akan bertambah. Hal ini
jelas, karena faktor risiko terjadinya karies akan lebih lama berpengaruh terhadap gigi. (Suwelo,
1992). Pada usia 5 tahun keatas anak mulai memakan makanan yang dilarang dan pada masa
tersebut anak paling banyak menderita karies gigi kemungkinan karena pola makan yang kurang
teratur dan ketidaktahuan menjaga kesehatan gigi sehingga dapat menyebabkan terjadinya karies
gigi.
Kami menyimpulkan bahwa terdapat hubungan antara early childhood caries (ECC)
dengan asupan makanan dan status gizi anak usia 3-5 tahun. Oleh karena itu perlu dilakukan
upaya kesehatan gigi di Posyandu dan edukasi gizi baik pada anak maupun orang tuanya dalam
rangka meningkatkan derajat kesehatan anak.

Sumber:
Asrianti, Bahar, B. and Abdullah, A.Z. (n.d) 'Hubungan Early Childhood Caries (ECC) dengan
Asupan Makanan dan Status Gizi Anak Usia 3-5 Tahun', Fakultas Kesehatan Masyarakat,
Universitas Hasanuddin.

You might also like