You are on page 1of 1

ABSTRAK

Kanker paru merupakan penyakit umum dan penyebab terbanyak kematian terkait kanker pada
beberapa negara. Jenis kanker paru terbanyak terkait kasus tersebut adalah kanker paru jenis karsinoma
bukan sel kecil. Penanganan kanker paru ditentukan secara langsung oleh penentuan derajat yang optimal.
Pada tahun 1998, mesin PET-CT diperkenalkan dalam praktek klinik. PET-CT merupakan modalitas
imaging anatometabolic yang mengkombinasikan dua teknik yang berbeda: CT, yang memberikan
informasi anatomis yang sangat detail; dan PET, yang memberikan informasi metabolis, sehingga
interpretasi gambar dapat ditingkatkan. Dalam menentukan derajat kanker paru jenis karsinoma bukan sel
kecil, PET-CT memiliki keunggulan dibandingkan penggunaan CT maupun PET sendiri.

ii

You might also like