You are on page 1of 2

Epidemiologi

Malaria adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh protozoa dari genus
Plasmodium. Malaria pada manusia dapat disebabkan oleh P. malariae, P.vivax, P.
falciparum dan P. ovale. Penularan malaria dilakukan oleh nyamuk betina dari Anopheles,
sehingga terjadi infeksi pada sel darah merah oleh Plasmodium yang ditularkan melalui
gigitan nyamuk Anopheles, transfusi darah, dan suntikan dengan jarum yang sebelumnya
telah digunakan oleh penderita malaria. Padatubuhmanusia, parasit membelah diri dan
bertambah banyak di dalam hati dan kemudian menginfeksi sel darah merah.

Indonesia merupakan salah satu negara di dunia di mana malaria masih


merupakan masalah kesehatan masyarakat yang menonjol. Data WHO tahun 2010
menunjukan, Indonesia menyumbang sekitar 224 ribu dari 24 juta kasus malaria sedunia.
Sementara, itu dari 325 ribu kematian akibat malaria, Indonesia berkontribusi sekitar 425
kematian. Angka ini menempatkan Indonesia menjadi salah satu negara dengan kasus
malaria dan kematian akibat malaria tertinggi di Asia Tenggara.

Di Indonesia dijumpai lebih dari 90 spesies Anopheles spp Sedikitnya ada sebelas
(11) nyamuk Anopheles yang ditemukan dan memiliki peran yang berbeda dalam
penularan malaria: An. aconitus, An. annularis, An. barbirostris, An. flavirostris, An.
indefinitus, An. kochi, An. maculatus, An. subpictus, An. sundaicus, An. tesselatus, dan
An. vagus. Spesies Anopheles yang sangat aktif dalam mencari darah pada malam yaitu
An. aconitus, An. barbirostris, An. subpictus, dan An. vagus. Akan tetapi Anopheles
dengan kapasitas vectorial tinggi untuk menularkan malaria adalah An. subpictus dan
An. barbirostris. Keberadaan dan tingkat kepadatan ketiga species Anopheles ini dapat
dipakai sebagai indicator dalam menilai daerah risiko malaria.

Anopheles aconitus sebagai vektor malaria di daerah persawahan di Jawa Tengah


telah menimbulkan kerugian yang banyak. Malaria merupakan penyebab utama kematian
di negara berkembang, tak terkecuali Indonesia. Penyakit ini disebabkan oleh parasit
Protozoa genus Plasmodium bentuk aseksual yang masuk kedalam tubuh manusia yang
ditularkan oleh Anopheles sp. betina. Pertumbuhan penduduk yang cepat, migrasi,
sanitasi yang buruk, serta daerah yang terlalu padat, membantu memudahkan penyebaran
penyakit tersebut. Pembukaan lahan- lahan baru serta perpindahan penduduk dari desa ke
kota (urbanisasi) telah memungkinkan kontak antara nyamuk dengan manusia yang
bermukim di daerah tersebut (Anonim 2007).

Distribusi Anopheles aconitus di Indonesia meliputi daerah Lampung, Jawa


tengah, D.I Yogyakarta, Jawa timur, Bali, Nusa Tenggara timur dan Nusa Tenggara barat
(Depkes 1987 dan Hadi et al. 1999 dalam Hadi dan Soviana 2000).

You might also like