You are on page 1of 2

PROGRAM CONTINUING PREFESSIONAL DEVELOPMENT (CPD)

TENAGA KEPERAWATAN DI RS.MUHAMMADIYAH LAMONGAN


1. PENDAHULUAN
Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan merupakan sarana amal usaha pelayanan
kesehatan yang Islami, Profesional, dan Bermutu dan juga merupakan sarana
dakwah amar maruf nahi
nahi munkar
munkar serta
serta sebagai
sebagai sarana
sarana untuk
untuk mewujudkan
mewujudkan
masyarakat dan keluarga yang sejahtera .
Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan bergerak dalam bidang jasa pelayanan
kesehatan yang didalamnya adalah pelayanan keperawatan merupakan harapan
masyarakat supaya bisa memberikan pelayanan yang bermutu dan profesional
sebagai tolak ukur untuk menilai mutu pelayanan perawatan adalah standar asuhan
keperawatan.
2. LATAR BELAKANG
Continuing Prefessional Development (CPD) atau sering disebut pendidikan
berkelanjutan merupakan upaya peningkatan kemampuan tenaga keperawatan
baik untuk pengetahuan, ketrampilan, sikap dan perilaku. Pendidikan
berkelanjutan ini menjadi dasar pengembangan staf keperawatan di RS.
Muhammadiyah Lamongan. Pendidikan mempunyai hubungan yang sangat erat
antar pekerjaan , pendidikan merupakan factor penting dalam mempengaruhi
kinerja seseorang . Ridley
Salah satu tugas komite keperawatan adalah merekomendasikan perencanaan
pengembangan professional berkelanjutan atau Continuing Prefessional
Development (CPD) tenaga keperawatan. CPD merupakan tuntutan profesi
mengingat perkembangan tehnologi dan pengetahuan di era global, merubah
kondisi masyarakat kepada tuntutan yang lebih terhadap pelayanan, tanpa kecuali
terhadap profesi perawat dan bidan.
Terlebih dengan keluarnya Permenkes No.49 tahun 2013 tentang Komite
Keperawatan dimana tenaga keperawatan di rumah sakit diwajibkan dilakukan
kredensial sebelum mendapatkan penugasan klinis. Kredensial akan berimbas
pada diketahuinya antar standar kompetensi yang dipersyaratkan dipenuahi oleh
seorang perawat sesuai jenjang karir dengan gap kompetensi yang dimiliki.
Gap kompentsi harus diselesaikan atau dihilangkan, agar semua tenaga
keperawatan memiliki standar kompetensi yang dipersyaratkan. Untuk
menghilangkan gap kompetensi ini adalah dengan Continuing Prefessional
Development (CPD).
3. TUJUAN
Program Continuing Prefessional Development (CPD) bertujuan :
a. Memelihari, meningkatkan, mengembangkan pengetahuan, sikap dan perilaku
tenaga keperawatan .
b. Memfasilitasi penerbitan sertifikat kompetensi yang diperlukan untuk
registrasi ulang paktik keperawatan.
c. Terlaksananya praktik pelayanan keperawatan yang sesuai dengan standar
yang ada di Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan.
4. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN
a. Prinsip-prinsip pengembangan CPD
1) Pembelajaran (sesuai kebutuhan belajar)
2) Dilakukan secara berkesinambungan
3) Tujuan pembelajaran harus jelas dan merupakan kebutuhan pasien, tenaga
keperawatan dan rumah sakit.
4) Terstruktur dan terencana
b. Tahapan pengembangan CPD
1) Menganalisa kebutuhan belajar tenaga keperawatan
2) Menetapkan tujuan pembelajaran
3) Menyiapkan manajemen system pembelajaran yang meliputi manajemen
web base, pengelola, narasumber, fasilitas pendukung proses pembelaran,
pengevaluator, pengembang dan pemelihara.
4) Mengembangkan sumber pembelajaran ; materi, metode pembelaran, media
pembelajaran, dan instrument evaluasi.
Kegiatan CPD
Rincian kegiatan CPD tenaga keperawatan di RS. Muhammadiyah Lamongan :
1) Pendidikan formal
2) Pendidikan non formal , bisa dilakukan secara on job training (in job
training.in house training) dan off job training terdiri dari:
- Pelatihan, seminar/workshop keperawatan
- Diskusi rutin dalam klinikal grup keperawatan
- Case conference (jurnal reading, diskusi kasus)
5. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN
Cara melaksanaan kegiatan CPD tenaga keperawatan di RS. Muhammadiyah
Lamongan adalah :
a. Pendidikan formal
- Sesuai dengan program pengembangan staf keperawatan di RSML
( pendidikan Ns, Magister dan Spesialis)
- Pelaksanaan kegiatan sesuai SPO pendidikan di RSML
b. Pendidikan non formal
- Alur CPD meliputi :
1) Kepala unit perawatan setiap tahun melaksanakan pemetaan
kompetensi perawat sesuai dengan jenjang karir perawat
2) Hasil mapping/pemetaan tersebut diusulan dalam program CPD
3) Pelaksanaan CPD
4) Paska CPD dilakukan sosialisasi
5) Kepala unit perawatan melakukan evaluasi kompetensi paska CPD.
- Pelaksanaan kegiatan CPD di luar RS. Muhammadiyah Lamongan (off job
training); dilaksanakan sesuai SPO mengikuti pelatihan/ seminar di luar
RSML tahun 2013
- Pelaksanaan kegiatan CPD di dalam RS. Muhammadiyah Lamongan (on
job training) dilakukan dengan cara :
epala unit perawatan membuat jadwal tenaga keperawatan yang akan
mengikuti kegiatan CPD sesuai dengan program dan kebutuhan tenaga
keperawatan.
2) Menginformasikan pelaksanaan kegiatan CPD
3) Melakukan evaluasi kegiatan CPD

You might also like