You are on page 1of 11

MESIN PEMISAH BUAH APEL BERDASARKAN UKURAN

UNTUK MEMPERMUDAH PETANI APEL DI DAERAH JAWA TIMUR

MAKALAH
UNTUK MEMENUHI MATAKULIAH
Bahasa Indonesia Keilmuan
yang dibina oleh Ibu Ruli Andayani

oleh
Dwy Dedik Kurniawan
150513600566

UNIVERSITAS NEGERI MALANG


FAKULTAS TEKNIK
JURUSAN TEKNIK MESIN
November 2015
1. Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
Dalam kehidupan sehari-hari, masyarakat Indonesia masih bekerja
mayoritas dengan cara yang tradisional maupun manual. Sistem kerja yang seperti
ini sangat membuang waktu atau mengakibatkan kurang efisiennya waktu dalam
bekerja. Pekerjaan memisahkan apel berdasarkan ukuran adalah salah satu contoh
konkret dari suatu pekerjaan yang dikerjakan secara manual. Hasil dari kerja yang
manual ini juga masih kurang memuaskan karena masih belum akurat. Kesadaran
masyarakat Indonesia yang masih kurang akan pentingnya waktu dalam bekerja
membuat segala pekerjaan di kerjakan secara manual.
Manajemen waktu merupakan hal terpenting dalam melakukan suatu
pekerjaan. Manajemen waktu adalah cara untuk memperhitungkan segala sesuatu
yang akan terjadi dalam suatu pekerjaan. Pada umumnya masyarakat Indonesia
masih kurang faham akan pentingnya hal tersebut dan khususnya pada masyarakat
Jawa Timur. Hal tersebut menjadikan daerah Jawa Timur adalah salah satu daerah
yang tertinggal dibanding dengan daerah-daerah yang lainnya. Kurangnya
pengetahuan sangat mempengaruhi kemajuan daerah yang ditempatinya.
Sarana dan prasarana merupakan hal paling penting dalam menunjang
kemajuan suatu daerah. Kurangnya sarana dan prasarana merupakan masalah
yang paling utama pada suatu daerah. Daerah yang memiliki kekayaan alam yang
melimpah seperti Jawa Timur namun, tidak didukung dengan sarana dan
prasarana yang memadai pastinya tidak akan bisa maju. Di Jawa Timur
merupakan daerah penghasil buah apel yang paling produktif, tetapi di Jawa
Timur masih ketinggalan dalam bidang sarana dan prasarana. Pekerjaan
memisahkan apel berdasarkan ukuran contohnya, masih dikerjakan secara manual
dan masih belum memberi hasil yang maksimal unutk pelanggan atau konsumen.
Padahal apabila masyarakat di Jawa Timur didukung dengan adanya sarana dan
prasarana akan bisa menghasilkan suatu alat atau mesin yang bisa mengerjakan
pekerjaan pemisahan apel berdasarkan ukurannya. Mayoritas masyarakat Jawa
Timur tidak mempedulikan hal tersebut, padahal hal tersebut adalah salah satu
cara untuk memperoleh hasil yang maksimal dalam memajukan potensi yang ada
pada daerah tersebut.
Pada sistem pengerjaan pemilihan buah apel berdasarka ukuran di Jawa
Timur rata-rata masih secara manual. Pada dasarnya pada sistem yang masih
manual hasil pekerjaanya juga masih kurang maksimal seperti yang diinginkan
oleh seorang konsumen. Banyak sekali kelemahan yang ada pada sistem manual,
misal efisiensi waktu yang kurang dan kualitas apel yang masih belum bisa
dijamin.
Pada era globalisasi ini, perkembangan teknologi sangat pesat seiring
dengan kemajuan zaman dan pola pikir manusia yang semakin maju. Keinginan
manusia untuk menciptakan hal yang baru dan canggih serta otomatis semakin
meningkat. Namun pemikiran tersebut harus ada pendukungnya yakni sarana dan
prasarana yang dibutuhkan dalam menciptakan atau membuat alat yang
diinginkan. Apabila sarana dan prasarana yang dibutuhkan tidak ada, itu akan
menghambat pembuatannya.
Berdasarkan persoalan tersebut, perlu adanya rencana untuk membuat
perancangan mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran. Mesin ini dirancang
untuk mempermudah petani apel di Indonesia untuk menetukan ukuran buah apel
khususnya di Jawa Timur. Mesin ini dirancang dengan menggunakan sistem kipas
dalam pekrjaannya. Mesin pemisah buah apel ini juga menggunakan dua tempat
penampungan yaitu tempat untuk ukuran apel besar dan apel kecil, sistem ini
bertujuan agar ael tidak bertumpuk satu sama lain. Apel akan berjalan atau keluar
melali pipa dan akhirnya jatuh di tempat yang telah disediakan tadi. Setelah apel
sudah berada di tempat tersebut maka yang selanjutnya adalah pengambilan buah
oleh manusia untuk dimasukkan kedalam wadah yang siap untuk dipasarkan.
Peran manusia disini sebagai pemilih buah apel yang busuk dan yang segar.

1.2 Rumusan Masalah


Rumusan masalah dalam makalah ini adalah sebagai berikut.
a. Bagaimana spesifikasi mesin pemisah apel berdasarkan ukuran?
b. Bagaimana cara kerja mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran?
c. Bagaimana cara perakitan mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran?
d. Bagaimana keuntungan menggunakan mesin pemisah buah apel berdasarkan
ukuran?
1.3 Tujuan
Tujuan dalam makalah ini adalah sebagai berikut.
a) Memaparkan spesifikasi mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran.
b) Memaparkan cara kerja mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran.
c) Memaparkan cara perakitan mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran.
d) Memaparkan keuntungan menggunakan mesin pemisah buah apel
berdasarkan ukuran.

2. Pembahasan
2.1 Spesifikasi Mesin Pemisah Buah Apel
Tri (2014) menyatakan bahwa spesifikasi adalah uraian persyaratan
kualitas minimum yang bisa diterima agar dapat menjalankan satu pekerjaan
dengan baik dan kompeten. Di Indonesia banyak memiliki jenis mesin yang
berbeda-beda, setiap mesin tersebut pastilah mempunyai spesifikasi yang berbeda
juga. Banyak hal yang harus dikaji untuk memperoleh spesifikasi setiap mesin.
Mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran ini juga memiliki spesifikasi
diantaranya yakni, sederhana namun handal dan tahan lama, kekuatan tinggi dari
kipas memastikan efisiensi tinggi, semua konstruksi stainless sesuai dengan yang
relevan makanan higienis standar, dan dua buah pipa yang menyalurkan buah apel
memastikan efisiensi waktu. Mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran ini
sangat memperhitungkan efisiensi waktu, oleh karena itu semua spesifikasi dari
mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran harus bekerja dengan baik dan
bagus. Semua spesifikasi ini akan memberi keuntungan dari penggunanya, karena
akan memperoleh hasil yang cukup memuaskan dan memperoleh pemasukan
yang cukup. Satu kekurangan dari mesin pemisah buah apel ini adalah ketelitian
yang dihasilkan kurang, atau tidak mencapai ketelitian 100%. Ketelitian
merupakan hal yang penting untuk memperoleh hasil yang memuaskan bagi
pekerja, dan mesin ini masih belum memberikan ketelitian yang mencapai 100%.
Spesifikasi mesin pemisah buahapel ini masih dalam tahap pengujian dan
akan diperoleh hasilnya nanti apabila mesin sudah dirakit sesuai prosedur yang
diinginkan. Setelah perakitan selesai, langkah selanjutnya adalah pengujian mesin
dan dianalisis kekurangannya. Apabila hasil sudah didapatkan, kekurangan dari
pengujian tersebut dijadikan acuan untuk memperbaiki perakitan mesin pemisah
buah apel berdasarkan ukuran.

2.2 Prinsip Kerja Alat Pemisah Buah Apel


Pada dasarnya prinsip kerja dari mesin pemisah buah apel ini adalah
tabung diisi oleh air bagian, selanjutnya apel dimasukkan kedalam tabung yang
sudah berisi air. Mesin dijalankan supaya kipas dapat berputar dan menghasilkan
tenaga terhadap air yang berada di dalam tabung yang akhirnya memutar buah
apel. Buah apel akan berputar dan menyentuh dinding tabung dan akan masuk
kedalam lubang yang berada di dinding tabung sesuai dengan ukuran yang sudah
diatur. Buah apel yang sudah keluar dari tabung akan berguling di pipa yang
sesuai ukurannya dan akan jatuh di tempat penampungan terakhir, kemudian buah
apel akan di ambil satu per-satu oleh pekerja dan diseleksi kualitas apel yang baik
dan yang buruk. Proses tersebut biasanya disebut dengan proses pensortiran buah
apel. Buah apel yang dirasa tidak busuk dan tidak berlubang akan langsung
dikemas untuk dipasarkan, sedangkan buah apel yang busuk dan berlubang akan
dipisahkan di tempat yang lain. Buah apel yang kualitasnya kurang baik bisa
didaur ulang dan akhirnya dapat menghasilkan jus apel ataupun kripik apel.
Prinsip kerja alat pemisah apel ini langsung memiliki dua fungsi yaitu, pemisahan
buah apel berdasarkan ukuran dan pencucian buah apel. Jadi, bisa memberikan
waktu untuk pekerja mengerjakan pekerjaan yang lebih efektif dan efisien.

2.3 Perancangan Diagram Blog


Perancangan secara umum dari pembuatan mesin pemisah apel ini bisa
dilihat dari diagram blog pada gambar 1. Diagram blog merupakan pendefinisian
terhadap sistem yang akan dirancang yangg bersifat menyeluruh. Seperti aturan di
dalam proses menganalisis bahwa perlu dilakukan pendefinisian terlebih dahulu
terhadap sistem yang akan dirancang secara menyeluruh, artinya bahwa harus ada
gambaran secara jelas mengenai ruang lingkup pembahasan. Sebagai medianya,
yaitu berupa diagram blog keseluruhan.
Pipa Untuk
Accu,
Apel Besar
Dinamo, Dan Tabung
Baling-Baling Pipa Untuk
Apel Kecil

Gambar 1. Diagram Blog Alat


2.4 Perancangan Rangkaian Elektronik
Accu atau Storage Battery adalah sebuah sel atau elemen sekunder dan
merupakan sumber arus listrik searah yang dapat mengubah energy kimia menjadi
energy listrik. Accu ini komponennya merupakan gabungan dari beberapa
lempengan timbal (Pb) dan lempengan oksida (PbO2), yang direndam dalam
larutan elektrolit yang terdiri dari 35% asam sulfat (H2SO4) dan 65% air (H2O)
(anjani,2015).
Dari accu yang berkapasitas 12 volt akan diteruskan kedinamo, dan
dinamo akan memutar baling-baling yang disalurkan melalui fanbelt. Kipas yang
berputar akan memberi tenaga terhadap air yang berada di dalam tabung dan
akan memutar air sekaligus buah apel di dalamnya. Rangkaian tersebut dapat di
lihat pada gambar 2.

Gambar 2. Rangkaian Elektronik


Gambar di atas menjelaskan rangkaian elektronik yang telah
direncanakan untuk mengerjakan atau menyelesaikan sebuah mesin pemisah
buah apel berdasarkan ukuran. Rangkaian elektronik pada pembahasan ini adalah
hal yang paling penting, karena faktor utama dari kerja mesin pemisah buah apel
berdasarkan ukuran ini adalah rangkaian elektronik. Apabila rangkaian ini tidak
berjalan dengan sempurna maka kerja mesin ini tidak akan efektif dan tidak
memperoleh hasil yang maksimal.

2.5 Cara Meggunakan Mesin Pemisah Buah Apel Berdasarkan Ukuran


Mesin pemisah buah apel ini dirakit bertujuan untuk mempermudah petani
apel di Jawa Timur dalam memilah ukuran buah apel. Petani yang awam akan
adanya sarana dan prasarana yang memadai perlu dikasih pengetahuan bagaiman
cara kerja dan cara menggunakan mesin ini. Pada bab ini akan dibahas tentang
cara menggunakan mesin pemisah buah apel berdasrakan ukuran. Pertama, petani
harus mengetahui rakitan mesin dari satu alat sampai ke alat yang terakhir. Alat-
alat tersebut bisa di lihat pada gambar 3.

Tabung

Pipa
Untuk
Apel
Pipa Untuk
Besar
Apel Kecil

Gambar 3. Rangkaian Mesin Pemisah Buah Apel

Pada gambar ini dijelaskan bahwa cara menggunakan mesin pemisah apel
adalah sebagai berikut. Pertama kekuatan accu harus dipastikan mencapai
tegangan 12 volt. Kedua, pastikan semua rangkaian telah terpasang sesuai
prosedur yang telah ditentukan. Ketiga, isi tabung dengan air sebanyak bagian
agar tidak terjadi tumpah apabila baling-baling sudah mulai berputar. Keempat,
masukkan apel ke dalam tabung dan nyalakan mesin. Terakhir pekerja tinggal
menunggu buah apel keluar dari tabung yang melalui pipa-pipa dan masuk ke
dalam wadah, pekerja tinggal mengambil buah dan mengemas buah sesuai
kualitas yang diinginkan. Apabila ada buah yang busuk langsung bisa di buang
atau di tempatkan ke wadah yang berbeda.
Cara menggunakan mesin pemisah buah apel ini termasuk yang sangat
mudah dan simpel dibandingkan dengan mesin yang lain. Mesin yang bertumpuan
pada accu yang bertegangan 12 volt saja akan memperoleh efisiensi waktu yag
sangat memuaskan bagi para petani buah apel di Jawa Timur. Penggunaan mesin
pemisah buah apel ini akan mengerjakan dua jenis pekerjaan dalam satu proses
kerja mesin. Pekerjaan tersubut adalah pemilahan buah apel yang berdasarkan
ukurannya dan pencucian buah apel.

2.6 Keuntungan Dari Penggunaan Mesin Pemisah Buah Apel


Mesin yang ada di Indonesia pastinya memiliki keuntungan dan kerugian.
Pada dasarnya semua mesin yang diciptakan memiliki kelebihan dan kekurangan
masing-masing. Pada pembahasan ini akan disebutkan satu per-satu kelebihan
atau keuntungan menggunakan mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran.
Selain mengulas tentang keuntungan atau kelebihan, disini akan mengulas juga
tentang kekurangan dari mesin pemisah buah apel berdasrkan ukuran.
Keuntungan dari pemakaian mesin pemisah buah apel ini yang pertama
adalah keefisienan waktu dalam pengerjaan pemisahan buah apel, karena dalam
satu kali proses kerja langsung melakukan dua kerja yaitu pemilihan buah apel
dan pencucian buah apel. Keuntungan kedua dari mesin pemisah buah apel adalah
mengurangi rasa capek yang dirasakan oleh pekerja, karena dalam pengerjaannya
menggunakan mesin yang bisa bekeja tanpa adanya bantuan dari tenaga manusia.
Keuntungan ketiga dari mesin pemisah apel ini adalah mendapatkan kualitas
ukuran buah apel yang sesuai standar dan memberi kepuasan kepada pelanggan
yang membelinya. Keuntungan terakhir dari mesin ini adalah meningkatkan
pendapatan dari suatu daerah yang memproduksi apel dan menggunakan mesin
pemisah buah apel.
Kekurangan dari mesin pemisah buah apel ini adalah ukurannya yang
lumayan besar dan tidak dapat ditempatkan didalam ruangan yang kurang lebar.
Penempatan mesin ini harus ditempat yang lebar dan tidak pada ruangan yang
tertutup rapat, karena suara yang dikeluarkan dari mesin ini masih lumayan keras
dan bisa mengganggu pendengaran pekerja. Disarankan penempatannya diluar
ruangan agar tidak terjadi suatu hal yang tidak diinginkan oleh pekerja.
3. PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil pembahasan pada pembuatan alat pemisah buah ini
secara keseluruhan, maka dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut:
a. Hasil rancangan dari mesin ini telah bekerja sesuai dengan yang diharapkan
yaitu ketika buah apel telah masuk ke dalam pipa yang sesuai ukuran maka buah
apel telah terpisahkan sesuai berdasarkan ukuran yang berbeda yaitu, buah apel
dengan ukuran kecil dan buah apel dengan ukuran besar.
b. Hasil dari rancangan mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran ini akan
memberi kemudahan kepada petani buah apel di Jawa Timur.
c. Hasil dari rancangan mesin pemisah buah apel berdasarkan ukuran
mempersingkat waktu pekerja dengan cara satu kali kerja menghasilkan dua hasil
yang memuaskan.
d. Spesifikasi dari mesin pemisah buah apel ini masih bercondong pada
keuntungannya daripada kerugiaannya.
3.2 Saran
Saran dalam makalah ini adalah sebagai berikut.
Bagi pemerintah:
a) Memproduksi dan mengembangkan produk mesin pemisah buah apel
berdasarkan ukuran untuk mempermudah petani apel di daerah Jawa Timur.
b) Mendukung perancangan mesin pemisah buah apel ini sebagai alat yang bisa
membantu petani apel dalam pekerjaan dan membantu mendapatkan keuntungan
yang lebih.
Bagi masyarakat:
a. Menggunakan mesin ini sebagaimana mestinya agar tidak terjadi kecelakaan
kerja.
b. Tidak menggadakan mesin ini secara ilegal karena hal tersebut dapat
membahayakan diri sendiri.
c. Memanfaatkan mesin ini agar menjadi sarana dan prasarana yang menunjang
kemajuan daerah yang ditempatinya.
DAFTAR RUJUKAN
1. http://yunnytriwahyunny.blogspot.co.id/2015/01/tugas-jurnal-prasarana
kantor.html Pengaruh Saran Dan Prasarana Terhadap Berlangsungnya
Pekerjaan
2. http://nasrahanjani.blogspot.co.id/2014/10/makalah-tentang-accumulator-
aki.html. Pengertian Aki (Accumulator)
3. http://eviindrawanto.com/2011/08/manfaat-buah-apel/html. Manfaat Buah
Apel
4. http://dhieyanitri.blogspot.co.id/2014/01/spesifikasi-pekerjaan.html. Pengertian
Spesifikasi Mesin

You might also like