You are on page 1of 1

PERENCANAAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKROHIDRO (PLTMH)

DI SUNGAI LEMATANG KOTA PAGAR ALAM

Handy Wibowo1, Arifin Daud2, M. Baitullah Al Amin2

1
Mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya
2
Dosen Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya
Corresponding Author: hanscivil.wreng@gmail.com

ABSTRAK
Indonesia memiliki potensi Energi Baru Terbarukan atau disingkat EBT untuk
minihidro sebesar 450 MW. Pengembangan EBT mengacu pada Perpres No. 5 tahun 2006
tentang Kebijakan Energi Nasional di mana pemerintah mentargetkan menambah kapasitas
terpasang Pembangkit Listrik Mikrohidro menjadi 2.846 MW pada tahun 2025. Kota Pagar
Alam merupakan daerah berbukit dengan ketinggian 400 m sampai dengan 3.400 m di atas
permukaan laut dari luas. Kondisi topografi bervariasi dari 0 derajat sampai dengan 15
derajat, sampai kelerengan 45 derajat. Rata-rata curah hujan berkisar antara 1.462 mm sampai
dengan 5.199 mm per tahun. Dengan kondisi topografi dan iklim tersebut, maka bisa
dimungkinkan untuk dilakukan perancangan pengembangan PLTMH di Kota Pagar Alam di
mana penelitian akan berfokus pada lokasi Sungai Lematang. Penyusunan Tugas Akhir ini
berdasarkan pengumpulan data pengamatan debit sungai serta data curah hujan, klimatologi
dan topografi untuk mengetahui besarnya debit untuk pemanfaatan PLTMH, perhitungan
dimensi hidraulis bangunan PLTMH yaitu bendung, intake, bak pengendap, saluran
pembawa, bak penenang, pipa pesat dan rumah pembangkit untuk mengetahui tinggi jatuh air
bersih. Berdasarkan data debit dan tinggi jatuh air tersebut dapat diketahui besarnya daya
yang dapat dibangkitkan PLMTH. Akhirnya dilakukan analisa kelayakan investasi. Dari hasil
dan pembahasan diperoleh data bahwa besarnya debit yang dapat dimanfaatkan untuk
keperluan PLTMH sebesar 3,076 m3/s dengan tinggi jatuh air bersih sebesar 11,442 m. Daya
yang dapat dibangkitkan PLTMH untuk efisiensi total 47,9% sebesar 165 kW di mana
produksi energi listrik tahunan sebesar 1,3 GWh/tahun. Hasil evaluasi kelayakan investasi
menunjukkan bahwa perencanaan PLTMH ini layak untuk dilaksanakan.

Kata Kunci: debit, dimensi hidraulis, tinggi jatuh air, daya, investasi

You might also like