You are on page 1of 1

PROYEKSI / GAMBARAN UMUM PENELITIAN TESIS

Program Studi dan Konsentrasi Program Studi : Konsentrasi (jika ada) :


yang akan diikuti
Magister Ilmu Fisika Fisika Medis
Harap jelaskan bidang riset yang akan didalami selama mengikuti program pascasarjana nanti yang menjadi keinginan saudara :

Bidang riset yang akan saya dalami selama mengikuti program pascasarjana Ilmu Fisika Undip adalah mengenai penentuan
ketepatan titik pusat berkas sinar pada pesawat X-ray sebagai parameter kualitas kontrol di RS. Prima Medika Pemalang.
Adapun tujuannya adalah untuk menentukan dan menganalisis tingkat ketepatan titik pusat berkas sinar-X. Untuk mendiagnosa,
diagnostik X-ray harus presisi dan akurat dalam menentukan lokasi atau tempat gangguan dalam tubuh manusia, sehingga
dibutuhkan pengujian ketepatan titik pusat berkas sinar-X. Karena akan sangat fatal apabila berkas sinar memberikan kontribusi
informasi yang salah, misal : untuk menentukan pengangkatan tumor pada jaringan tubuh manusia, apabila informasi letak tumor
ada penyimpangan, maka akan mengakibatkan kesalahan lokasi pembedahan dan atau kesalahan diagnostik. Penelitian ini
dilakukan dengan menggunakan penyinaran sinar-X dan variasi ketinggian beam alignment, serta variasi jarak tiap ketinggian
beam. RS Prima Medika Pemalang merupakan salah satu rumah sakit yang memiliki fasilitas cukup memadai, memiliki instalasi
radiologi, dan menjadi rujukan warga sekitar Pemalang. Jadi, perlu adanya kajian terhadap kualitas kontrol pesawat X-ray yang
sering digunakan di rumah sakit tersebut.

Pernyataan Saya Tyas Nisa Fadilah, dengan ini menyatakan bahwa informasi yang saya berikan adalah
lengkap dan benar. Saya tidak berkeberatan apabila diperlukan, program pascasarjana
Universitas Diponegoro dapat meminta penjelasan lebih lanjut terhadap prestasi akademik saya
dari lembaga pendidikan yang pernah saya ikuti.

Tandatangan_________________________ Tanggal 11 Oktober 2015

You might also like