You are on page 1of 2

Judul : Hubungan Pengetahuan Perawat Tentang Komunikasi Terapeutik

Terhadap Perilaku Perawat Saat Berkomunikasi Dengan Pasien di


RSUD Dr.Pirngadi Kota Medan
Nama : Devi Shintana Octaris Sigalingging
NIM : 081101058
Jurusan : Sarjana Keperawatan (S.Kep)
Tahun : 2012
Abstrak
Komunikasi terapeutik merupakan komunikasi yang direncanakan secara sadar
dan bertujuan serta kegiatannya difokuskan untuk kesembuhan pasien, yang juga
merupakan komunikasi professional yang mengarah pada penyembuhan pasien
yang dilakukan oleh perawat atau tenaga kesehatan lainnya. Peneliti berasumsi
bahwa perilaku perawat saat berkomunikasi dengan pasien berhubungan dengan
apa yang diketahui perawat tentang komunikasi terapeutik, dan seharusnya
bersikap seperti apa yang diketahui oleh perawat tersebut. Penelitian ini bertujuan
untuk mengidentifikasi hubungan pengetahuan perawat tentang komunikasi
terapeutik terhadap perilaku perawat saat berkomunikasi dengan pasien di RSUD
Dr.Pirngadi Kota Medan. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif
korelasi, dengan metode pendekatan cross sectional. Pengumpulan data dari
perawat dan pasien dilakukan secara bersamaan dengan menggunakan kuesioner.
Penarikan sampel menggunakan teknik simple random sampling diperoleh 93
orang perawat dan teknik accidental sampling diperoleh 30 orang pasien. Data
yang diperoleh dianalisis dengan uji statistik univariat dan bivariat. Hasil analisa
data menunjukkan bahwa pengetahuan perawat tentang komunikasi terapeutik
sebanyak 85 orang (91.4 %) dalam kategori baik, dan sebanyak 17 orang (56.7 %)
pasien menilai perilaku perawat saat berkomunikasi dengan pasien dalam kategori
cukup. Hasil uji korelasi Spearman menyatakan koefisien korelasi (r) 0,164
dengan tingkat signifikan (p) 0,385 (> 0,05). Hasil ini menunjukkan bahwa
kekuatan hubungan yang ada sangat lemah atau tidak terdapat hubungan yang
signifikan antara pengetahuan perawat tentang komunikasi terapeutik terhadap
perilaku perawat saat berkomunikasi dengan pasien di RSUD Dr.Pirngadi Kota
Medan. Saran bagi penelitian berikutnya perlu diteliti apakah ada hubungan faktor
endogen dan eksogen terhadap pengetahuan maupun perilaku perawat di rumah
sakit.

Kata Kunci : komunikasi terapeutik, pengetahuan, perilaku, perawat, pasien

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA


Title : Relationship of Nurses Knowledge about Therapeutic
Communication to the Behavior of Nurses when Communicating
with Patients in Dr.Pirngadi Hospital Medan
Name : Devi Shintana Octaris Sigalingging
NIM : 081101058
Department : Bachelor of Nursing (S.Kep)
Year : 2012
Abstract
Therapheutic communication is a planed communication which used by nurse and
the other health worker that aimed to patients health. Researcher assume that
there is a relationship of nurses behavior when communicating with the patient
and what is they known about the nursing therapeutic communication, and what
supposed they do in communication. This study aimed to identifying relationship
of nurse's knowledge about therapeutic communication with nurses behavior
when communicating with patients in Dr.Pirngadi hospital Medan. The design of
this study is a descriptive correlation with cross sectional method approach. Data
was collected from nurses and patients at the same time by using questionnaire.
Sampling was done by using simple random sampling technique, obtained 93
nurses and accidental sampling technique is obtained of 30 patients. Data were
analyzed by univariate and bivariate statistical tests. Results of analysis of data
showed that 85 nurses (91.4%) have a good knowledge about therapeutic
communication, and 17 patients (56.7%) assess the behavior of nurses when
communicating with them in the moderate category. Spearman correlation test
results shows the correlation coefficient (r) 0.164 with a significant level (p) 0.385
(> 0.05). These results shows that the strength of the relationships are very weak
or there is no significant relationship of nurses knowledge about therapeutic
communication to the behavior of nurses when communicating with patients in
Dr.Pirngadi hospital Medan. It is recommended for further research to examine
whether there is a relationship of endogenous and exogenous factors on
knowledge and behavior of nurses in hospital.

Keywords : therapeutic communication, knowledge, behavior, nurses, patients

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

You might also like