You are on page 1of 8

Descriptive Text

I. Pengertian Descriptive Text

Descriptive berarti deskripsi (gambaran). Jika kamu diminta untuk mendeskripsikan


sebuah benda, itu artinya kamu harus menggambarkan benda yang dimaksud baik dari
ukuran, warna dan lain-lain.
Descriptive text adalah: satu kaedah upaya pengolahan data menjadi sesuatu yang dapat
diutarakan secara jelas dan tepat dengan tujuan agar dapat dimengerti oleh orang yang
tidak langsung mengalaminya sendiri.
Descriptive text adalah sebuah tulisan atau teks yang menggambarkan sifat-sifat yang
melekat pada sesuatu, baik itu manusia, hewan, tumbuhan, atau pun benda mati seperti
rumah, mobil computer, radio dan masih banyak lagi.

II. Tujuan Descriptive Text

Tujuan Descriptive Text adalah menggambarkan segala sesuatu baik itu manusia, hewan,
tumbuhan atau benda mati dengan sifat yang melekat padanya seperti ukuran, jenis, warna, dan
lain-lain, sehingga pembaca dapat mengetahui tentang seperti apa sesuatu itu dari gambaran
yang kita sampaikan meskipun ia belum pernah melihatnya. Jadi seorang yang menerima
informasi dari deskripsi itu dapat menggunakan imajinasi nya untuk menggambarkan tentang
benda tersebut kedalam versi-nya masing-masing tetapi tetap dalam koridor informasi yang telah
diberikan.

III. Generic Structure Descriptive Text

Descriptive text mempunyai aturan dan etika tersendiri dalam penulisannya, termasuk dalam
struktur atau susunan yang harus ditulis secara berurutan. Berikut adalah susunan di dalam
membuat sebuah Descriptive Text:

1. Identification:

Paragraf pertama adalah untuk mengidentifikasi sesuatu yang ingin dideskripsikan atau
digambarkan.
Indentification berfungsi untuk memperkenalkan kepada pembaca tentang objek atau sesuatu
yang akan kita gambarkan sebelum kita beritahu tentang sifat-sifatnya.
Tujuannya agar pembaca tidak salah alamat. Apabila ingin menggambarkan mobil misalnya,
tapi pembaca mengiranya motor. Nah itu sudah salah alamat namanya gan ^_^

Saya akan menggambarkan mobil-mobilan/diecast baru yang saya beli kemarin , maka isi
identification-nya adalah:

Aku kemarin membeli mobil-mobilan baru. Mobil-mobilan ini sebenarnya sudah lama
aku idam-idamkan, tapi baru sekarang aku memilikinya.

I bought new diecast last day. I have been waiting so long for that diecast but finally, I get it as
hard as my hard work. I fall in love with the first sight with that diecast. It always comes to dreams
and I can not sleep well off course.

(Berarti yang akan digambarkan adalah mobilku, bukan mobil orang lain).

2. Description:

paragraf kedua dan seterusnya berisi tentang sifat-sifat yang melekat pada sesuatu yang sudah
kamu perkenalkan sebelumnya kepada pembaca di paragraf pertama.

Misalnya (melanjutkan tentang mobil di atas)

Mobil-mobilan baru ku ini berskala 1/24 dan berwarna hitam. Mobil-mobilan ini merupakan
mobil sport klasik keluaran tahun 1970 dari Ford. Mobil-mobilan ini disebut Mustang Boss
American Muscle. Jumlah bangkunya hanya dua, satu untuk sopir dan satunya untuk
penumpang, begitu juga dengan pintunya.

My new diecast is 1/24 in scale and it is black. My new diecast is classic sports car type, it was
built in 1970 by Ford. It is called Mustang Boss an American Muscle. It has two of seats in front,
one for me and the last for my girl, that is also for the doors. It only has double doors in front.

(Berarti kalimat-kalimat di atas menggambarkan secara spesifik tentang sebuah objek)


Berikut ini adalah penggabungan antara Identification dan Description melalui contoh di atas:

My Mustang BOSS 429

I bought new diecast last day. I have been waiting so long for that diecast but finally, I get it as
hard as my hard work. I fall in love with the first sight with that diecast. It always comes to dreams
and I can not sleep well off course. My new diecast is 1/24 in scale and it is black. My new diecast
is classic sports car type, it was built in 1970 by Ford. It is called Mustang Boss an American
Muscle. It has two of seats in front, one for me and the last for my girl, that is also for the doors.
It only has double doors in front.

IV. Ciri-Ciri Descriptive Text

Ciri-ciri ini penting untuk kamu perhatikan agar ketika menulis descriptive text tidak salah dan
mengalami kesulitan. Jadi pastikan kamu menggunakan ciri-ciri berikut ini ketika akan menulis
descriptive text:
1. Menggunakan Simple Present Tense. Kenapa menggunakan simple present tense? Hal ini
karena kita akan menggambarkan sebuah fakta atau kebenaran yang melekat pada sesuatu atau
orang. Karena fungsi dari Simple Present adalah untuk menggambarkan sebuah fakta atau
kebenaran (contoh fakta: matahari itu panas). Oleh karena itu kamu harus selalu menggunakan
kata kerja bentuk pertama (verb-1) dan (to be) bantu kata kerja yaitu: is/ am/ are (bisa dilihat
dalam penjelasan no-3).

Misal kamu akan menggambarkan sifat-sifat mobil baru kamu:

It has double seats and doors. (verb-1)


The color of my car is black. (to be)

2. Menggunakan kata sifat (adjective) Karena fungsinya adalah untuk menggambarkan


sesuatu dengan menjelaskan sifat-sifatnya, maka dalam descriptive text akan banyak dijumpai
kata sifat (adjective), seperti: fast, handsome, beautiful, tall, small, big, dan masih banyak lagi atau
jika kata sifat tersebut berasal dari kata kerja, maka kamu akan mendapati tambahan -ve, -ing, di
belakangnya.

Contoh:

Create (membuat/ verb-1) > creative (orang yang pintar membuat sesuatu).
Interest (menarik/verb-1) > interesting (sesuatu yang menarik)

3. Menggunakan bantu kata kerja (to be). Dalam descriptive text kita juga akan sering
menjumpai to be (bantu kata kerja) yaitu is/ am/ are. Is/ am/ are dalam bahasa Indonesia sering
diartikan dengan adalah. Karena tujuan atau fungsi descriptive text adalah untuk
menggambarkan, maka pasti kita akan sering menemukan bantu kata kerja tersebut. It is black
(warnanya adalah hitam), scale is 1/24 (sekalanya adalah 1/24).
V. Contoh Descriptive Text dan Penjelasannya.

Borobudur Temple.

Borobudur is Hindu Budhist temple. It was build in the ninth century under Sailendra dynasty of
ancient Mataram kingdom. Borobudur is located in Magelang, Central Java, Indonesia.

Borobudur is well-known all over the world. Its construction is influenced by the Gupta
architecture of India. The temple is constructed on a hill 46 m high and consists of eight step like
stone terrace. The first five terrace are square and surrounded by walls adorned with Buddhist
sculpture in bas-relief. The upper three are circular. Each of them is with a circle of bell shape-
stupa. The entire edifice is crowned by a large stupa at the center at the center of the top circle.
The way to the summit extends through some 4.8 km of passage and stairways. The design of
Borobudur which symbolizes the structure of universe influences temples at Angkor, Cambodia.

Penjelasan:

1. Paragraf pertama (warna merah)


Identification >>> menggambarkan sepintas tentang Candi Borobudur yang akan dideskripsikan
sehingga pembaca tidak akan salah paham tentang candi yang sedang dibicarakan. Bahwa candi
yang dimaksud adalah candi yang bernama Borobudur, yang berlokasi di Magelang, Jawa Tengah.
Hal ini sangat penting karena Di Indonesia khususnya di Pulau Jawa banyak sekali candi yang
ada di sana.

2. Paragraf kedua (warna kuning)


Description >>> berisi tentang penjelasan atau deskripsi Candi Borobudur dengan memaparkan
sifat-sifatnya secara spesifik seperti:
berada di bukit dengan ketinggian 46 meter dan terdiri dari 8 tingkat seperti teras.
5 tingkat pertama berbentuk kotak (square) dan dikelilingin tembok.
3 tingkat paling atas berbentuk bulat (circular).
Contoh Descriptive Text Tentang Sebuah Tempat ( About Place )

The Eiffel Tower

The Eiffel Tower

The Eiffel Tower is an iron lattice tower located on the Champ de Mars in Paris. Built in 1889, it
has become both a global icon of France and one of the most recognizable structures in the world.
The tower is the tallest building in Paris and the most-visited paid monument in the world; millions
of people ascend it every year. Named after its designer, engineer Gustave Eiffel, the tower was
built as the entrance arch to the 1889 Worlds Fair.

The tower stands 324 meters (1,063 ft) tall, about the same height as an 81-story building. Upon
its completion, it surpassed the Washington Monument to assume the title of tallest man-made
structure in the world, a title it held for 41 years, until the Chrysler Building in New York City
was built in 1930; however, due to the addition in 1957 of the antenna, the tower is taller than the
Chrysler Building. Not including broadcast antennas, it is the second-tallest structure in France
after 2004, Millau Viaduct.

The tower has three levels for visitors. Tickets can be purchased to ascend, by stairs or lift, to the
first and second levels. The way to the first level is over 300 steps, as is the way from the first to
the second level. The third and the highest level is accessible only by elevator. Both the first and
second levels feature restaurants. The tower has become the most prominent symbol of both Paris
and France, often in the establishing shot of films set in the city.
MENENTUKAN MAIN IDEA DARI SEBUAH PARAGRAF

Berbeda dengan gambaran umum. Main idea adalah inti dari suatu paragraf. Main idea dari
beberapa paragraf bisa digabung dan membentuk gambaran umum.
Possible Questions:
1. The second paragraph talks about.....
2. What is the main idea of the second paragraph?
3. What does the second paragraph talk about?
4. What is the topic of the 3rd paragraph?
5. The main idea of the first paragraph is ......
6. What does the first paragraph discuss about?
Trik menjawab.
Ide pokok hampir selalu terletak di awal kalimat(kalimat pertama) atau kalimat kedua. Ide pokok
terdiri dari berbagai kalimat penjelas.
Contoh:
Mery is a dentist. She is so beautiful. She has fair skin, pointed nose and cute smile. Many boys
loves her very much.
Ide pokoknya adalah : Merry is beautiful dentist.
Cara menjawab bagi yang tidak mengerti arti:
1. Bacalah soal terlebih dahulu cari paragraf yang mau dicari main ideanya.
Example: What is the main idea of paragraph 2? (Artinya kita harus fokus ke paragraf ke dua)
2. Lihat pilihan jawaban (a) dan cari letaknya apakah ada di paragraf yang dimaksud yaitu paragraf
kedua apa tidak kalau memang ada di paragraf yang dimaksud lihat posisi kalimat pilihan jawab
(a) terletak di kalimat berapa?
STEVE IRVIN
Steve Irvin was known around the world as an expert crocodile hunter. He has a great ability at
hunting crocodiles because he had practiced a lot. Irvin was born in 1962. He grew up with wildlife
all around him at his parents reptile park in Queensland, Australia. He took over direction of the
park in 1991, naming it the Australian Zoo. With his wife, Terri Raines, from United States, he
created Tv show The Crocodile Hunter in 1992, which became an instant hit on American cable
television. Irvin and his wife were soon regulars of TVs worldwide.
On September 4, 2006, Irvin was sadly killed. He was stung by a stingray during a
diving expedition on the Great Barrier Reef, where he was filming a documentary. He left behind
a wife and two children, Bindi and Robert. Bindi, his daughter, has starred in her own show
Bindi the Jungle Girl and says she wants to follow her fathers footsteps.
What is the main idea of the second paragraph?
a. Bindi has starred in her own show = Letakknya di paragraf 2 kal. 4
b. Bindi wants to follow her father footsteps = Letakknya di paragraf 2 kal. 4
c. Irvin was sadly killed in a job accident. = Letakknya di paragraf 2 kal. 1
d. Irvin left behindd a wife and two children = Letakknya di paragraf 2 kal. 3

3. Setelah mengetahui letaknya dari semua kalimat di pilihan jawaban a, b , c dan d. Cari mana yang
terletak di paragraf yang dimaksud yang berada di posisi kalimat 1. Jadi jawaban dari pertanyaan
diatas adalah jawaban (c).

You might also like