You are on page 1of 13

Asuransi kesehatan murni allianz

Asuransi kesehatan adalah asuransi yang memberikan penggantian biaya jika seseorang berobat di
rumah sakit. Pada umumnya produk asuransi kesehatan yang ada di pasaran, khususnya produk
untuk perorangan, menitikberatkan pada manfaat rawat inap dan pembedahan. Untuk cara
klaimnya, hampir semua produk asuransi kesehatan dilengkapi fasilitas kartu cashless yaitu pasien
yang mau berobat tinggal menunjukkan kartu asuransi kesehatan saja saat hendak dirawat
dan tidak perlu membawa uang tunai. Itulah paket standar dalam semua produk asuransi
kesehatan.

Saat ini, Allianz memiliki tiga produk asuransi kesehatan murni yang berdiri sendiri alias bukan
merupakan manfaat tambahan atau rider. Asuransi kesehatan murni ini ditujukan untuk perorangan
dan keluarga, serta memakai sistem cashless, yaitu Allisya Care, Smarthealth Maxi Violet, dan
SmartMed Premier. Allisya Care dan Smarthealth Maxi Violet adalah kembar identik, dengan
perbedaan yang sedikit saja. Kali ini kita akan menyimak apa saja perbedaan antara Allisya Care
dengan Smarthealth Maxi Violet, dan juga persamaan keduanya.
Perbedaan Allisya Care dengan Maxi Violet
No Keterangan Allisya Care Maxi Violet
1 Akad Syariah Konvensional
2 Mata uang Rupiah Rupiah dan USD
Bulanan, triwulanan,
3 Cara bayar premi Tahunan
semesteran, tahunan.
Lebih murah sekitar
4 Nilai premi 5%. (Tabel Premi Lebih tinggi sekitar 5%
diSINI)
No claim bonus Ada, besarnya
5 (memotong premi tergantung surplus Ada, 20%
perpanjangan) dana tabarru
Persamaan Allisya Care dengan Maxi Violet
Maxi
No Keterangan Allisya Care
Violet
1 Jenis produk Asuransi murni, non-unitlink Sama
Satu tahun, dapat
2 Masa kontrak Sama
diperpanjang tiap tahun
Sesuai Tabel Manfaat, klik
3 Rincian manfaat Sama
diSINI.
4 Manfaat dasar Rawat inap Sama
Rawat Jalan, Rawat Gigi,
5 Rider Sama
Persalinan, Santunan Harian
8 pilihan plan (100, 150, 200,
6 Pilihan plan 350, 500, 600, 750, dan Sama
1000)
7 Usia masuk 15 hari sd 60 tahun Sama
8 Maksimum proteksi Usia 70 tahun Sama
Cashless di RS jaringan
Fasilitas pelayanan AdMedika
9 Reimburse di luar jaringan
Sama
klaim
AdMedika
10 Diskon polis keluarga 5% Sama
Diskon jika memiliki
11 10% Sama
Tapro
Seleksi kesehatan saat
12 Tidak ada Sama
pengajuan
Ada 3 kemungkinan:
Keputusan
13 Diterima, diterima dengan Sama
underwriting
pengecualian, atau ditolak.
Penyakit yang sudah
14 Dikecualikan permanen Sama
ada (pre-existing)
Tidak ada masa tunggu,
Masa tunggu
15 kecuali untuk penyakit Sama
perawatan
khusus.
Masa tunggu penyakit
16 12 bulan Sama
khusus
Layanan evakuasi
17 Ada Sama
medis darurat
Sesuai limit dasar tiap
18 Batasan klaim Sama
manfaat (ada inner limit).
Batas manfaat
19 Tidak terbatas Sama
tahunan
20 Cakupan wilayah Seluruh dunia Sama
Koordinasi manfaat
21 jika memiliki askes Bisa Sama
lain
Bisa dilakukan saat
22 Perubahan polis Sama
perpanjangan
Perbedaan SmartMed Premier dengan Maxi Violet atau Allisya Care
No Smartmed Premier Maxi Violet atau Allisya Care
Klaim biaya RS sesuai Ada inner limit untuk tiap item
1
tagihan. manfaat.
2 Limit tahunan 6 miliar. Limit tahunan tidak terbatas.
Usia masuk 15 hari sd 75
3 Usia masuk 15 hari sd 60 tahun.
tahun.
Masa perlindungan hingga Masa perlindungan hingga usia
4
usia 80 tahun. 70 tahun.
Plan kamar terendah 500 ribu, Plan kamar terendah 100 ribu,
5
tertinggi 6 juta. tertinggi 1 juta.
6 Ada manfaat khusus Manfaat khusus hanya santunan
kemoterapi, dialisis, kematian dan evakuasi medis
HIV/AIDS, santunan darurat.
kematian, dan evakuasi medis
darurat.
Rider: Persalinan, Rawat Jalan Rider: Persalinan, Rawat Jalan,
7
& Gigi. Rawat Gigi, Santunan Harian.
Cashless untuk rider Rawat Rawat Jalan dan Rawat Gigi
8
Jalan & Gigi. hanya reimburse.
Mata uang tersedia dalam
9 Mata uang hanya Rupiah.
Rupiah dan USD.
Cashless di Indonesia,
10 Cashless hanya di Indonesia.
Singapura, Malaysia.
Masa tunggu 30 hari dari
11 tanggal disetujui untuk Tidak ada masa tunggu.
perawatan karena sakit.
Untuk rawat inap dan
12 persalinan, ada pilihan co- Tidak ada co-share.
share: 0, 10, atau 20%.
Ada pilihan no claim bonus:
13 No claim bonus 20%.
0% atau 20%.
Keputusan underwriting ada 5
kemungkinan: Diterima,
Keputusan underwriting ada 3
Diterima dengan ekstrapremi,
kemungkinan: Diterima,
14 Diterima dengan
Diterima dengan pengecualian,
pengecualian, Diterima
Ditolak.
dengan ekstrapremi dan
pengecualian, Ditolak.
Kondisi pre-existing (penyakit
Pre-existing dikecualikan
15 yang sudah ada) dikecualikan
permanen.
24 bulan pertama.
Tidak ada garansi
16 Ada garansi perpanjangan.
perpanjangan.
17 Premi lebih mahal. Premi lebih murah.
Tidak ada diskon jika sekalian Ada diskon 10% jika sekalian
18
ambil Tapro. ambil Tapro.
Persamaan SmartMed Premier dengan Smarthealth Maxi Violet atau Allisya Care
Maxi Violet atau
No SmartMed Premier
Allisya Care
1 Ada fasilitas cashless (gesek kartu) Sama
2 Bisa reimburse (bayar dulu lalu minta ganti) Sama
3 Cashless di RS jaringan AdMedika Sama
Non Syariah untuk
4 Non syariah Maxi Violet tetapi
Syariah untuk
Allisya Care
5 Asuransi murni tanpa nilai tunai Sama
6 Berdiri sendiri, bukan rider unitlink Sama
7 Produk tahunan Sama
Diskon 5% jika menyertakan anggota keluarga
8 Sama
dalam satu polis
9 Berlaku di seluruh dunia Sama
Akses ke layanan Allianz Medical Hotline 24
10 Sama
jam 365 hari setahun
Asuransi kesehatan kumpulan Allianz
Salah satu aset paling berharga dari perusahaan atau organisasi adalah karyawan. Selain
penghasilan yang memadai dan lingkungan kerja yang nyaman, perhatian terhadap kesejahteraan
karyawan juga sama pentingnya agar mereka merasa senang dan menimbulkan semangat kerja di
perusahaan.
Pemenuhan program kesejahteraan karyawan merupakan tujuan semua pihak. Perhatian
perusahaan yg total terhadap masa depan karyawan tentunya akan semakin meningkatkan loyalitas
dan produktifitas karyawan dalam mencapai tujuan perusahaan. Di samping itu, kelengkapan
fasilitas dan perlindungan lainnya seperti asuransi kesehatan, kecelakaan, dana pensiun, pesangon
dan tabungan proteksi juga akan sangat menarik minat pekerja berkualitas lainnya untuk turut
bergabung dengan perusahaan.
Performance perusahaan dan karyawan akan semakin meningkat yang akhirnya akan menopang
image dan penjualan produk di pasaran. Banyak pihak yang telah menyadari hal tersebut, namun
belum ada pilihan yang tepat. Karena itu, segera sampaikan rencana anda dan perusahaan anda
untuk mengikuti program asuransi Kesehatan kumpulan dari Allianz.
Dengan dukungan dari perusahaan asuransi terbesar di dunia dan team yang solid, kami yakin
dapat memberikan alternatif pilihan yang terbaik dari seluruh program employee benefit yang anda
rencanakan.
Suatu perusahaan dapat terlihat menunjukan kepedulian terhadap karyawan apabila memberikan
program kesehatan yang baik terhadap karyawan. Mengingat biaya medis yang selalu meningkat,
maka kami di Allianz memahami bagaimana pentingnya mengatasi masalah tersebut, untuk itu kami
menyediakan produk asuransi kesehatan kumpulan Allianz yang dinamakan Smarthealth.
Smarthealth adalah asuransi kesehatan kumpulan yang sangat komprehensif. Program ini tidak
hanya memberikan manfaat apabila karyawan atau keluarganya jatuh sakit, tetapi juga memberikan
manfaat mulai dari pencegahan, pemeliharaan, serta perawatan kesehatan mereka. Manfaat
program asuransi kesehatan untuk karyawan ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan budget
perusahaan (customized product), karena itu mohon hubungi saya untuk mencarikan titik temu dan
alternatif solusinya.
Mengapa mau menggunakan Asuransi Kesehatan Kumpulan untuk Karyawan ?
Resiko finansial dan beban administrasi dialihkan kepada perusahaan asuransi
Alokasi biaya terencana dan tetap, sehingga tidak menggangu cashflow perusahaan
Perusahaan akan lebih fokus pada kinerja bisnisnya
Karyawan dan keluarga menjadi tenang dengan proteksi maksimum dan menyeluruh
Meningkatkan loyalitas dan produktifitas kerja karyawan
Layanan kesehatan yang luas dan profesional
Mempersiapkan diri menghadapi probabilitas resiko kesehatan
Apa saja Fasilitas Program Asuransi Kesehatan Kumpulan untuk Karyawan ?
Memiliki Healthcare Management untuk program kesehatan komprehensive dengan dukungan
tenaga staff dan medis yang berkualitas
Memiliki Customer Service Hotline 24 jam. 365 hari setahun
Memiliki berbagai rumah sakit rekanan di kota2 di seluruh Indonesia sebagai provider Allianz
yang akan memberikan kemudahan dan standar layanan medis berkualitas seperti yang
ditentukan oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI)
Menyediakan Buku panduan, Health Newsletter dan Card Member Plus
Apa Keunggulan Program Asuransi Kesehatan Kumpulan Karyawan yang ditawarkan oleh Allianz ?
Program asuransi kesehatan yang didukung oleh sistem komprehensive Health Care
Management dan dikelola oleh perusahaan asuransi terbesar di dunia
Akses informasi dan layanan 24 jam, 7 hari seminggu dan 365 hari setahun
Tersedia rumah sakit/klinik jaringan Ad medika yang lebih luas di seluruh Indonesia
Bebas memilih rumah sakit/klinik di seluruh dunia dengan sistem reimburcement
Tidak ada batasan maksimum akumulasi klaim pertahun (Blue Saphire Light Titanium)
Penggantian setiap klaim secara penuh (Classic Premier)
Tidak ada medical check up maupun masa tunggu (kecuali pre-existing, penyakit khusus dan
pengecualian polis)
Peserta dapat langsung berobat ke dokter spesialis kandungan, mata dan anak
Setiap peserta mendapatkan fasilitas layanan kesehatan internasional dari Global Assistance
Peserta juga akan dibackup oleh Financial Consultant yang profesional dan berkomitmen jangka
panjang dengan support layanan online maupun offline
Smarthealth menyediakan tiga pilihan produk yang disesuaikan dengan kebutuhan pelayanan
kesehatan dan dana yang dimiliki perusahaan untuk memberikan perlindungan kesehatan bagi
karyawannya yaitu:
- Blue Sapphire
Light Titanium
Classic Premier
Blue Sapphire
Blue Sapphire adalah program asuransi kesehatan kumpulan karyawan yang INDEMNITY, yaitu
memberikan batas maksimum manfaat per kejadian sesuai tabel manfaat dengan akumulasi
manfaat pertahun yang tidak terbatas. Manfaat dapat disesuaikan sesuai kebutuhan pemegang polis
dan karyawannya.
Produk dasar : RAWAT INAP
Rider / Manfaat Tambahan : MELAHIRKAN, RAWAT JALAN, RAWAT GIGI, KACAMATA
Light Titanium
Light Titanium adalah program asuransi kesehatan kumpulan karyawan yang manfaatnya sama
dengan Blue Sapphire hanya saja dalam bentuk mata uang USD. Manfaat dapat disesuaikan sesuai
kebutuhan pemegang polis dan karyawannya.
Produk dasar : RAWAT INAP
Rider / Manfaat Tambahan : MELAHIRKAN, RAWAT JALAN, RAWAT GIGI, KACAMATA
Classic Premier
Classic Premier adalah program asuransi kesehatan kumpulan karyawan dengan penggantian
penuh (As Charged) sesuai tagihan rumah sakit atau standar tabel yang menjadi hak peserta
dengan batas maksimum akumulasi manfaat pertahunnya. Manfaat standar dipilih oleh karyawan /
perusahaan dan tidak dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Produk dasar : RAWAT INAP
Rider / Manfaat Tambahan : MELAHIRKAN, RAWAT JALAN, RAWAT GIGI, KACAMATA
Ketentuan Program Asuransi Kesehatan Kumpulan Karyawan (Smart Health)
Usia Masuk :
Usia 15 hari 65 tahun
70 tahun untuk perpanjangan
23 tahun untuk anak yang masih kuliah
15 45 tahun untuk program melahirkan
Mata Uang :
Rupiah dan Dollar
Minimum Peserta :
10 orang(Blue Sapphire & Light Titanium)
100 orang (Classic Premier)
Minimum Premi :
Rp 2,5 juta (Bila untuk Sistem Cashless min premi rawat inap 15 juta)
Asuransi profesi dokter allianz

Setiap tindakan manusia mengandung risiko terjadinya kesalahan atau kegagalan, di mana besar
kecilnya risiko dipengaruhi oleh berbagai macam faktor baik dari dalam diri kita sendiri maupun
faktor lain di luar kendali kita. Begitu pula dengan tindakan medis yang dilakukan oleh seorang
dokter karena bagaimanapun dokter juga adalah manusia.

Allianz mengerti kebutuhan para dokter dalam menghadapi risiko profesinya. Oleh karena itu Allianz
menyediakan asuransi tanggung gugat profesi dokter agar para dokter dapat melaksanakan
pengabdiannya kepada masyarakat tanpa merasa kuatir.
Asuransi tanggung gugat profesi dokter Allianz adalah asuransi Allianz yang memberikan jaminan
kepada para dokter untuk memperoleh ganti rugi finansial yang dibayarkan kepada pihak ketiga,
dalam hal ini pasien, apabila dokter tersebut secara hukum terbukti bertanggung jawab atas
kerugian yang diderita oleh pihak ketiga tersebut.
Dalam pengertian ini, dokter tersebut bukan hanya mewakili dirinya sendiri tetapi juga bawahannya,
pegawai, perawat, atau orang-orang yang disuruh/ditunjuk oleh dokter tersebut untuk mengurus
kepentingannya maupun benda-benda atau barang barang yang berada di bawah pengawasan atau
penyimpanannya.
Asuransi Profesi Dokter Allianz ini diperuntukan untuk :
Dokter Umum, Dokter Gigi, Dokter Spesialis, Dokter Bedah
Dokter yang membuka praktek di rumah sakit / klinik / perumahan
Dokter Muda sampai dengan Dokter Senior
Persyaratan Asuransi Profesi Dokter Allianz:
Memiliki Ijin Praktek Resmi Dari Departemen Kesehatan Republik Indonesia.
Mencantumkan Izin Praktek di Setiap Rumah Sakit dimana Dokter melakukan praktek medisnya.
Anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI
Jangka waktu Perlindungan Asuransi Profesi Dokter Allianz:
Batas maksimum usia dokter untuk mendaftar adalah 60 tahun dan akan dicover sampai dengan
usia 65 tahun untuk perpanjangan.
Jangka waktu penggantian tidak terbatas selama masih menjadi tertanggung aktif. Termasuk
apabila kasus klaim terjadi saat ini untuk tindakan yang dilakukan beberapa tahun yang telah
lewat sepanjang di saat tindakan dilakukan, si dokter yang menjadi tertanggung telah dicover
oleh asuransi dan asuransinya masih tetap diperpanjang (tanpa putus) sampai dengan saat ini
dimana terjadi tuntutan/gugatan.
Apabila penanggung yang membatalkan polis, maka secara otomatis diberikan perpanjangan
waktu pengajuan klaim sampai dengan tiga tahun kedepan. Namun jika pembatalan dilakukan
oleh tertanggung, maka penanggung berhak untuk tidak memberikan perpanjangan waktu klaim
tersebut.
Manfaat Asuransi Profesi Dokter Allianz :
Mengganti kerugian akibat cedera fisik / mental / kematian pihak ketiga yang disebabkan oleh
malpraktek yang dilakukan oleh dokter sebagai tertanggung maupun karyawan yang membantu
dan memiliki hubungan kerja secara langsung dengan tertanggung.
Mengganti kerugian yang dialami pihak ketiga seperti cedera tubuh, kerusakan harta benda
akibat kelalaian, maupun ketidak sengajaan yang dilakukan oleh dokter dalam menjalankan
profesinya.
Penggantian terhadap biaya pengacara/ pengadilan dimana secara hukum Dokter harus
bertanggung jawab atas kerugian pihak ketiga (Terbatas pada kasus Perdata)
Menjamin kelalaian Dokter (dalam kapasitas profesi dan kompetensinya) diluar lingkup ruang
praktek sehari hari dalam keadaan mendesak dan/ atau darurat
Jumlah maksimum pertanggungan yang bisa dipilih di Asuransi profesi Dokter Allianz adalah Rp.
500,000,000.- dan Rp. 1000,000,000.-
Kelas Definisi Kelompok Profesi :
1.Dokter Umum (Family and General Practice), Alergi (Allergist), Penyakit Kulit (Dermatologist), Ilmu
Esensial Penyakit (Pathologist), Psikiater (Psychiatrist), Psychosomatic Medicine, Gigi Umum
(Dentist)
2.Segala jenis kelompok profesi dokter yang tidak termasuk dalam kategori 1,3, dan 4;
Spesialis Telinga, Hidung, dan Tenggorokan (Ear, Nose, and Throat Medicine), Jantung
(Cardiologist), Saluran Cerna (Gastroenterologist), Penyakit Anak (Pediatrics), Saraf (Neurologist),
Penyakit Dalam (Internist), Mata (Ophthalmologist), Akupuntur (bukan untuk keperluan
kecantikan dan hanya yang berijazah resmi dari kedokteran), Rehabilitasi, Radiologi (Radiologist)
3.Bedah (Surgeon) termasuk grup profesi lain yang melakukan aktivitas pembedahan
(misalnya Bedah Mata, Bedah Jantung, Bedah Anak, Bedah Saraf, dll), Tulang (Orthopedics),
Saluran Kencing (Urologist), Dokter Gigi Spesialis (misalnya Orthodontist, Surgery Dentist,
Prosthodontist, dll), Radioterapi (Radiotherapist)
4.Kandungan dan Kebidanan (Gynaecologist and Obstretriciants), Anastesi (Anesthesiologist)
Pengecualian Asuransi Profesi Dokter Allianz :
Tidak menjamin semua aktivitas dokter yang berhubungan dengan kecantikan.
Kerusakan dan manipulasi genetik.
Penurunan berat badan dengan menggunakan obat obatan.
AIDS atau penyakit yang berkaitan dengan AIDS.

Masih ada gambarnya yang penting


Asuransi Pendidikan Allianz (My Education)
Untuk anda yang ingin menyiapkan dana pendidikan untuk putra putri tercinta, Allianz menyediakan
program asuransi pendidikan untuk mewujudkan rencana anda mengantar putra putri anda
mendapatkan pendidikan yang baik dan bermutu. Produk asuransi pendidikan Allianz ini namanya
MY EDUCATION.
Produk ini sebenarnya juga produk asuransi jiwa. Maksudnya, asuransi dasarnya adalah asuransi
jiwa. Jadi meskipun tujuan utamanya adalah pendidikan kita tetap wajib mengambil pertanggungan
jiwanya. Tapi produk asuransi pendidikan ini menjanjikan nilai tunai yang dapat diambil secara
bertahap. Dana tahapan inilah yang dimaksudkan sebagai dana pendidikan yang jumlahnya jauh
lebih besar dari santunan asuransi jiwa-nya.
Karena itulah sering disebut dengan asuransi pendidikan saja. Dana tahapan pendidikan ini
bersifat pasti dan dapat dicairkan secara bertahap pada tahun polis tertentu sesuai dengan aturan
yang telah ditentukan. Nasabah juga bisa mengambil masa bayar tertentu.
Misalnya dia ambil masa bayar 18 tahun dengan asumsi anak saat masuk asuransi masih berusia di
bawah satu tahun sehingga pada usia tahun ke delapan belas dia masuk Perguruan Tinggi. Setelah
habis masa bayar (18 tahun) maka otomatis dia tak berkewajiban setor lagi, tapi dana tahapan itu
masih tetap keluar secara bertahap sampai sekitar tahun ke 23 (estimasi lulus kuliah).
Manfaat dan Perlindungan
Program My Education ini sangat cocok bagi Anda yang mempunyai putra maupun putri yang
berusia dibawah 1 tahun sampai dengan usia 11 tahun. Sebagai ilustrasi, apabila Anda mengikuti
program ini pada saat usia anak dibawah satu tahun (0 tahun):
Pada usia 6 tahun akan diberikan 10% dari Uang Pertanggungan
Pada usia 12 tahun akan diberikan 20% dari Uang Pertanggungan
Pada usia 15 tahun akan diberikan 30% dari Uang Pertanggungan
Pada usia 18 tahun akan diberikan 50% dari Uang Pertanggungan
Pada usia 19 tahun akan diberikan 20% dari Uang Pertanggungan
Pada usia 20 tahun akan diberikan 25% dari Uang Pertanggungan
Pada usia 21 tahun akan diberikan 25% dari Uang Pertanggungan
Pada usia 22 tahun akan diberikan 30% dari Uang Pertanggungan
Pada usia 23 tahun akan diberikan 30% dari Uang Pertanggungan
Jika Tertanggung meninggal dunia dalam masa pertanggungan asuransi, maka ahli waris akan
menerima santunan kematian sebesar 150% dari Uang Pertanggungan tanpa mengurangi manfaat
dana pendidikan yang telah di jadwalkan.
Syarat & Kondisi
Masa Pembayaran Premi dapat dipilih antara 5 sampai 18 tahun (tergantung dari masa
perlindungan asuransi yang dipilih).
Manfaat tambahan dana pendidikan untuk keperluan dana pendidikan anak maksimum sebesar
240% dari uang pertanggungan ditambah manfaat tambahan.
Perlindungan jiwa bagi tertanggung / orang tua sebesar 150% dari nilai pertanggungan selama
masa pembayaran premi.
Jika tertanggung mengalami musibah meninggal dunia dalam masa pembayaran premi, maka
ahli waris dibebaskan dari kewajiban membayar premi sampai dengan masa pembayaran premi
berakhir (Untuk mendapatkan manfaat ini, polis mesti ditambah rider/ manfaat tambahan waiver
of premium).
Jangka waktu pembayaran premi hanya sampai usia anak 18 tahun.
Manfaat tahapan dana pendidikan akan tetap dibayarkan tanpa menghiraukan status hidup
Tertanggung.
Program asuransi pendidikan Allianz My Education ini juga dapat dilengkapi dengan Rider
tambahan yaitu critical illness plus (CI+), Accidental Death and Disability Benefit (ADDB), Total
Permanent Dissability (TPD), Waiver Of Premium (WOP) dan Waiver of Premium Plus (WOP+).

Masih ada gambar dan catatan


Asuransi travel pro
Asuransi Perjalanan dari Allianz yang bernama TravelPRO memberikan Anda ketenangan saat
Anda menikmati perjalanan, kemanapun tujuan Anda. Liburan yang menyenangkan sangat
ditentukan oleh berbagai kejadian seperti jadwal penerbangan tanpa hambatan, pelayanan agen
perjalanan yang memuaskan, hotel yang nyaman dan sebagainya.
Satu hal yang sama pentingnya, namun sering kali terlupakan, adalah kebutuhan akan asuransi
perjalanan yang komprehensif. Penundaan penerbangan, jatuh sakit, kecelakaan, serta pencurian
dapat merubah keadaan menjadi tidak menyenangkan dan merusak liburan yang telah
direncanakan dengan baik.
TravelPro Insurance dari Allianz, hadir untuk membantu meringankan risiko-risiko selama perjalanan
yang tidak dikehendaki seperti :
Biaya medis karena sakit dan kecelakaan hingga Tidak Terbatas
Perlindungan biaya medis akibat sakit atau kecelakaan dengan metode cashless untuk rawat inap
rumah sakit dengan kondisi yang dijamin dalam Polis
Santunan Harian Rawat Inap Rumah Sakit di luar negeri
Layanan evakuasi darurat dan repatriasi (pemulangan jenazah)
Biaya darurat untuk keluarga yang menemani
Santunan dalam hal meninggal dunia atau cacat tetap karena kecelakaan
Penggantian untuk kehilangan dan kerusakan bagasi
Penggantian biaya pengurusan untuk kehilangan dokumen perjalanan
Santunan untuk penundaan penerbangan dan bagasi, mulai dari 4 jam penundaan berturut turut
Penggantian kerugian bila harus batal melakukan perjalanan maupun bila harus mempersingkat
perjalanan
Kerugian akibat terorisme dijamin
Durasi perjalanan diberlakukan untuk waktu 1 hari sampai 31 hari. Dan ketika lama perjalanan Anda
melebihi waktu yang ditetapkan oleh perusahaan, maka Anda dapat memperpanjang kebutuhan
asuransi perjalanan Anda melalui pembayaran premi khusus sesuai dengan kebijakan dan
kesepakatan perusahaan.
Asuransi Perjalanan Allianz TravelPro, mulai dari memberikan perlindungan terlengkap dari A-Z
dengan pilihan tingkatan manfaat sampai dengan menyediakan layanan darurat 24 jam Allianz
Global Assisstance yang tersedia di seluruh dunia, hanya dengan 1 panggilan telepon. Simak
video berikut ini untuk mengetahui apa itu Allianz Global Assistance.
Keunggulan Asuransi Perjalanan Allianz TravelPRO
Akan memperoleh keuntungan dan ketenangan dalam melakukan perjalanan secara
menyeluruh. Sehingga Anda dapat menikmati perjalanan Anda bersama keluarga.
Dukungan layanan darurat dari Allianz Global Assistance untuk semua wilayah di dunia selama
24 jam dan cukup sekali telepon saja.
Premi yang sangat terjangkau untuk menikmati perlindungan menyeluruh asuransi perjalanan
Anda.
Proses klaim yang sangat mudah, hanya dengan menghubungi Call Center Allianz Insurance
maka anda akan dipandu untuk proses nya.
Semua jenis produk asuransi perjalanan Allianz tersebut berlaku untuk wilayah sebagai berikut :
Gambarrr

Produk asuransi perjalanan Allianz TravelPRO terdiri dari 3 jenis manfaat yaitu: TravelPro
Premium, TravelPro Deluxe, dan TravelPro Superior. Selain itu juga terdapat TravelPro
Schengen Basic dengan manfaat yang paling minimal dan berlaku hanya untuk wilayah Schengen
(Eropa) saja.

You might also like