You are on page 1of 3

Arti Penting Bahasa Indonesia Terhadap Siswa SD

Oleh:
Maria Wihelmina

Kata kunci: Bahasa Indonesia


I. Abstrak

Artikel ini memiliki tema bahasa Indonesia dengan judul


“ArtiPenting Bahasa Indonesia Terhadap Siswa SD”. Bahasa merupakan
suatu petunjuk kita sebagai manusia dalam berkomunikasi dengan orang yang
berada di sekitar atau di sekeliling kita. Dan kegunaan bahasa tersebut
sangatlah penting sehingga kita sebagai manusia harus dapat menggunakan
atau berbicara dengan sangat sopan dan hati-hati dalam berbicara dengan
lawan bicara yang telah kita temui baik di dalam keluarga,sekolah,tempat
bekerja, dan lingkungan di sekitar kita. Alasan membuat artikel dengan judul
tersebut karena banyak siswa dan siswi SD yang berbicara atau
berkomunikasi dengan lawan bicaranya menggunakan bahasa Indonesia yang
tidak jelas,sopan,baik,serta baku. Dan semoga siswa dan sisiwi SD dapat
menghargai,mempraktikan, dan menyampaikan bahasa Indonesia dengan
jelas,padat,dan baku, serta sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan(EYD).
Hasil dari artikel ini supaya siswa dan siswi SD sadar akan pentingnya bahasa
Indonesia dalam kehidupan sehari-hari.

II. Pendahuluan
Pada zaman modern ini banyak siswa/siswi SD yang berbicara atau
berkomunikasi dengan bahasa Indonesia yang masih tidak baku atau dapat
dibilang masih sangat kurang dalam pemilihan kata dan kalimat yang baku.
Maka dari perilaku siswa dan siswi SD yang berbicara atau berkomunikasinya
dengan menggunakan bahasa Indonesia yang tidak baku bisa dikata sebagai
suatu permasalahan dalam pendidikan dan dalam kehidupan mereka sehari-
hari. Masih banyak siswa dan siswi SD yang mengabaikan bahasa Indonesia
yang baku, misalnya dengan zaman ini siswa dan siswi SD lebih suka
berbicara dengan bahasa indonesia yang gaul contohnya panggilan aku/ saya
diganti menjadi gue, panggilan kamu diganti menjadi elu.
Dan di zaman ini jarang siswa dan siswi SD yang berbicara atau
berkomunikasi dengan lawan bicaranya menggunakan bahasa Indonesia yang
baku dan baik. Tujuan dari pembuatan artikel ini yaitu, semoga semau siswa
dan siswi SD dapat menghargai,mempraktikan, dan menyampaikan bahasa
Indonesia dengan jelas,padatdan dapat diterima oleh oleh lawan bicara atau
orang yang disekitar kita, serta menyampaikan bahasa Indonesia dengan Ejaan
Yang Disempurnakan(EYD).
III. Pembahasan

Kurangnya arti penting dalam menggunakan bahasa Indonesia


disebabkan oleh munculnya bahasa gaul dan bahasa modern yang sering
disukai oleh siswa dan siswi SD zaman ini, sehingga menimbulkan dan
menyebabkan siswa dan siswi SD lebih cenderung berbicara terhadap lawan
bicaranya dengan menggunakan bahasa gaul dan bahasa modern, serta
mengabaikan bahasa Indonesia yang telah menjadi bahasa pemersatu bangsa.
Efek dari kurangnya arti penting dalam menggunakan bahasa Indonesia yaitu
para siswa mendapatkan nilai yang rendah terhadap mata prlajaran bahasa
Indonesia sehingga harus diadakan penambahan waktu pelajaran khusus mata
pelajaran bahasa Indonesia. Kurang memaknai arti bahasa Indonesia dalam
kehidupan sehari-hari, kurang jelas dalam menyampaikan suatu terhadap
teman sekelasnya atau terhadap lawan bicaranya.

Dari pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa siwa dan sisiwi


zaman sekarang lebih cenderung menyukai bahasa modern dan bahasa gaul
daripada bahasa Indonesia yang menjadi bahasa pemersatu bangsa. Dan
siswa-siswi SD lebih cenderung mengabaikan bahasa Indonesia sehingga
membuat siswa dan siswi SD menjadi buta akan pentingnya berbicara
terhadap lawan bicaranya dengan menggunakan bahasa Indonesia.

IV. Saran
Saran yang lebih tepat dari kesimpulan diatas adalah kita sebagai
manusia harus mengingkatkan arti pentingnya berbicara atau berkomunikasi
terhadap lawan bicara dengan menggunakan bahasa Indonesia yang
jelas,padat, dan baku. Dan mengajarkan siswa dan siswi yang kita temui
dalam menyampaikan suatu informasi dengan menggunakan bahasa Indonesia
yang baku dan sesuai dengan Ejaan Yang Disempurnakan(EYD).

You might also like