You are on page 1of 2

MOTIVATION LETTER

Selama saya mengenal ismafarsi, saya telah mengikuti tahapan pertama yaitu LK 1
sebagai perkenalan awal . Saat itu saya benar-benar masih belum tahu apa-apa dan
masih mencari-cari tau tentang ismafarsi yang membuat saya penasaran dan ingin tahu
lebih dalam lagi. Pada kegiatan LK 1 yang saya ikuti disana saya mendapatkan ilmu dan
pengetahuan baru yang mungkin tidak bisa saya dapatkan ditempat lain.

Dalam kegiatan ismafarsi ini saya bertemu dengan orang-orang baru yang memiliki
beragam pola pikir dan hal ini yang membuat saya semakin banyak ilmu , semakin
kesini saya semakin ingin mengenal ismafarsi lebih dalam lagi dan lebih jauh lagi, saya
ingin belajar lebih tentang ismafarsi . bagi saya kurang cukup belajar tentang ismafarsi
hanya di LK 1 saya. Oleh karena itu saat ini adalah waktu yang sangat tepat untuk
melanjutkan menggali ilmu lebih banyak lagi.

Harapan kedepannya setelah saya mengikuti kegiatan ini, saya dapat menguasai serta
menjiwai tentang ismafarsi dan segala hal yang terkait dengan hal tersebut. Bukan
hanya sekedar mengenal saja tapi dapat mengaplikasikan ilmu yang sudah didapatkan
dari kegiatan LK 2 tersebut serta mampu menggyunakan ilmu dengan baik dan dapat
menjadi bekal untuk mengabdi kepada wilayah.

Tekad saya mengikuti kegitan ini, saya yang ingin ikut serta didalam ISMAFARSI dan
ingin mengambil peran menjadi bagian dari anggota ismafarsi. Oleh karena itu saya
harus belajar dan terus belajar serta membekali diri tentang ismafarsi tak luput juga
dengan pengembangan diri pribadi. Agar saya dapat berkembang menjadi pribadi yang
lebih pantas untuk memimpin wilayah Jawa timur dan Bali. RPLF merupakan langkah
saya untuk mewujudkan mimpi. Apabila saya dapat lolos menjadi peserta RPLF 2018,
saya akan sangat bangga dan sangat bersyukur. Saya akan mendapatkan ilmu baru dan
juga bisa bertemu dengan orang orang yang terpilih dan punya tekad yang kuat untuk
menjadi pribadi yang lebih lebih lagi, dan bisa berbagi pengalaman yang pernah di
jalaninya tentunya dengan itu bisa berteman akrab dan itu merupakan kebahagian bagi
saya karena semakin banyak teman akrab maka semakin mempermudah kita dalam
urusan dunia tentunya teman yang baik.

You might also like