You are on page 1of 8

1. Apoteker melakukan pengenceran injeksi digoxin 0,025 mg/ml secara non steril.

Berapa lamakah sediaan yang telah diencerkan tersebut bertahan...


a. 30 menit setelah penyiapan
b. 60 menit setelah penyiapan
c. 24 jam setelah penyiapan
d. 36 jam setelah penyiapan
e. 48 jam setelah penyiapan
2. Industri X akan membuat injeksi ondansetron 10 ml menggunakan HPLC. Luas area
puncak 26.400. luas area larutan standar 24.000. kadar ondansetron 2 mcg/ml.
Dilakukan pengenceran 20 kali. Berapa banyak injeksi ondasetron yang diperlukan?
a. 1,1
b. 2,2
c. 3,3
d. 4,4
e. 5,5
3. Sebuah industri akan memproduksi sediaan mata, agar zat aktif kontak lama dangan
mata, zat apa yg mempengaruhi?
a. Benzalkonium klorid
b. NaCl
c. HPMC
d. Na. Sitrat
e. As. Sitrat
4. Industri akan membuat produk tablet orodispersible (ODS) loratadin 10 mg, tablet
ODS harus mudah larut dalam rongga mulut. Disintegran yang sesuai untuk obat
tersebut adalah...
a. Crosspovidon
b. Amilum
c. Mikrokristalin selulosa
d. Laktosa
e. Metilpropil selulosa
5. Industri farmasi akan membuat produk sirup acetaminofen 125 mg/5ml, asetaminofen
bersifat sukar larut dalam air, bagaimanakah cara meningkatkan kelarutan
asetaminofen?
a. Menurunkan tingkat ionisasi
b. Menurunkan pH
c. Menurunkan konstanta dielektrik
d. Melakukan kompleksi langsung
e. Menurunkan penyerapan air
6. Dilakukan uji validasi metode tablet simetikon. Diperoleh hasil % recoveri dari 3
replikasi aitu 98-120%. Parameter uji apa ang dilakukan?
a. Liniearitas
b. Akurasi
c. Presisi
d. Selektivitas
e. Sensitivitas
7. Industri farmasi memproduksi obat tetes mata tetra hidrozolin HCl. Berdasarkan
pernyataan CPOB proses produksi dilakukan di ruang kelas tertentu. Apakah kelas
yang dimaksud?
a. Kelas A – E
b. Kelas A – D
c. Kelas A – B
d. Kelas D – E
e. Kelas C – D
8. Industri farmasi memproduksi sediaan injeksi streptomisin. Air untuk sediaan injeksi
(Water for injection) harus memenuhi persyaratan yang tercantum dalam CPOB.
Proses pengolahan dengan cara destilasi konstan dengan suhu tertentu. Suhu yang
dimaksud adalah...
a. Diatas 100 oC
b. Diatas 90 oC
c. Diatas 80 oC
d. Diatas 70 oC
e. Diatas 60 oC
9. Industri farmasi sedang mengembangkan bentuk sediaan larutan dengan bahan aktif
ibuprofen. Ibuprofen memiliki sifat sukar larut dalam air. Oleh karena itu, untuk
meningkatkan kelarutan ditambah polimer hidrofilik. Apakah metode yang
digunakan?
a. Kosolvensi
b. Solubilisasi
c. Kompleks inklusi
d. Dispersi padat
e. Pembentukan garam
10. Apoteker di instalasi farmasi rumah sakit menyiapkan resep yang berisi anestesi
membutuhkan 30 ml larutan lidokain 1% (BM 234). Tersedia di instalasi tersebut
lidokain HCl dengan (BM 288). Berapakah mg lidokain HCl yang diperlukan?
a. 234,75
b. 300,00
c. 369,2
d. 812,23
e. 1230,34
11. Suatu industri farmasi akan memproduksi suatu sediaan kapsul amoksisilin, salah satu
persyaratan yang harus dipenuhi adalah uji disolusi. Alat manakah yang harus
digunakan?
a. Disolusi tipe 1
b. Disolusi tipe 2
c. Disolusi tipe 4
d. Disolusi tipe 3
e. Disolusi tipe 5
12. Industri farmasi memproduksi tablet metformin dengan kemasan strip, untuk
dipasarkan di Indonesia dan di ekspor ke negara ASEAN. Perlu dilakukan uji
stabilitas agar sesuai CPOB. Apakah zona iklim untuk uji stabilitas yang akan
dilakukan?
a. Zona I
b. Zona II
c. Zona III
d. Zona IV A
e. Zona IV B
13. Industri farmasi memproduksi asetaminofen 500mg dengan metode granulasi basah.
Dari hasil pengujian ternyata awktu hancur produk tersebut tidak memenuhi
persyaratan. Bahan apakah yang bisa ditambahkan untuk mengatasi permasalahan
tersebut?
a. Laktosa
b. Gelatin
c. Amilum jagung
d. Propiletilenglikol
e. Magnesium stearat
14. Pasien anak 10 th sakit diare dengan keadaan hipokalemia, dokter memberikan injeksi
kalium klorida. Apoteker menyiapkan injeksi 10 ml yang mengandung 2meq/ml
kedalam 500 ml dekstrose 5%. Berapakah konsentrasi akhir kalium klorida (meq)?
a. 0,02
b. 0,04
c. 0,06
d. 0,08
e. 0,10
15. Industri farmasi membuat emulsi minyak ikan. Stabilitas emulsi ditingkatkan dengan
meningkatkan viskositas media yang membuat halangan sterik untuk mencegah
koalesensi. Apakah bahan yang dapat digunakan untuk tujuan tsb?
a. Gliserin
b. Propilenglikol
c. Karbomer
d. Larutan dapar
e. Larutan garam
16. Sebuah industri membuat tablet salut metronidazol menggunakan metode granulasi
basah. Proses produksi dimulai dari proses penimbangan hingga pengemasan. Apakah
produk yang termasuk produk ruahan?
a. Campuran masa
b. Granul
c. Tablet salut
d. Tablet inti
e. Obat dalam kemasan
17. Seorang anak berumur 5 th pergi ke apotek bersama ibunya membawa resep
klindamisin 2% 100 g. Di apotek hanya tersedia salep klindamisin 5% 50 g.
Berapakah salep tersebut diambil?
a. 10 gram
b. 20 gram
c. 30 gram
d. 40 gram
e. 50 gram
18. Badan POM melakukan pemeriksaan kosmetik. Ternyata hampir semua kosmetik
mengandung merkuri. Analisis apa yang tepat untuk digunakan pada pemeriksaan tsb?
a. AAS
b. HPLC
c. GC
d. FTIR
e. Spektorfotometri UV/VIS
19. Industri farmasi melakukan uji disolusi terbanding terhadap tablet furosemid ada 3 pH
yang berbeda. Berapakah pH tersebut?
a. 1,2; 3,0; 5,0
b. 1,2; 4,0; 6,0
c. 1,2; 4,5; 6,5
d. 1,2; 4,5; 6,8
e. 1,2; 4,5; 7,0
20. Fungsi NaOH dalam pengelolaan beta lactam adalah...
a. Memecah ikatan cincin beta lactam dan cincin iso piridin
b. Memecah ikatan cincin beta lactam dan cincin thiazolidin
c. Memecah ikatan cincin beta lactam dan cincin quinolon
d. Memecah ikatan cincing beta lactam dan cincin piridin
e. Memecah ikatan cincin beta lactam dan cincin iso quinolon
21. Seorang apoteker bekerja di instalasi farmasi suatu rumah sakit ingin membuat
alkohol 70% sebanak 3L untuk desinfektan dari alkohol absolut (99,5%). Berapakah
alkohol absolute yang diperlukan?
a. 1,8 L
b. 2,0 L
c. 2,1 L
d. 2,3 L
e. 2,5 L
22. Indilkator ini akan memberikan kompleks warna biru kuat pada larutan titrasi dengan
menggunakan metode titrasi iodimetri
a. Fenolftalein
b. Metil red
c. Amylum
d. Bromtimol blue
e. Metilen blue
23. Seorang apoteker akan melakukan pengukuran dengan spektrofotometer suatu larutan
parasetamol. Diketahui A (1cm 1%)dengan panjang gelombang 275 nm adalah 750.
Berapa absorbansi jika konsentrasi 10 ppm dengan tebal kuvet 1 cm?
a. 0,075
b. 0,001
c. 0,75
d. 0,1
e. 0,22
24. Metode analisis yang menggunakan pengukuran bobot suatu zat dalam sampel atau
perhitungan bobot zat dalam sampel adalah...
a. Metode kompleksometri
b. Metode potensiometri
c. Metode gravimetri
d. Metode titrasi bebas air
e. Metode asidimetri
25. Tekanan tinggi untuk mengirim fase gerak ke dalam kolom dengan tekanan tinggi,
laju dan efisiensi pemisahan dapat ditingkatkan dengan besar serta untuk menganalisis
kation, anionik, dan organik. Disebut apakah?
a. KLT
b. HPLC
c. GC
d. KLTP
e. FTIR
26. Di rumah sakit apoteker mendapat permintaan dari dokter larutan injeksi famotidi
25mg dalam 100 ml larutan dekstrosa 5%. Berapa ml larutan injeksi famotidin yang
diperlukan jika yang tersedia adalah 10mg/ml?
a. 0,5
b. 2
c. 2,5
d. 5
e. 7,5
27. Industri farmasi membeli bahan baku PCT. Bahan baku tsb diterima dengan sertifikat
analisis CoA dengan kadar bahan baku 100%. Pada saat di uji oleh analisis QC, hasil
yang di dapat adalah 99%. Apakah bahan tersebut dapat diluluskan?
a. Dapat, karena telah melakukan validasi zat aktif dari bahan baku
b. Dapat, karena penyimpangannya kecil, yaitu hanya 1%
c. Dapat, karena berpatokan pada kadar yang tertera pada FI
d. Tidak dapat, karena tidak memenuhi yang tertera di CoA
e. Tidak, karena dapat merubah farmakologi dari bahan baku
28. Sesorang QC pabrik ingin cek kadar Kalsium dalam tablet antasida. Pake metode apa?
a. AAS
b. Sepktrofotometer UV/VIS
c. KCKT
d. GC
e. KLTP
29. Sebuah Sebuah pabrik sedang membuat suatu evaluasi untuk tablet yang mengalami
Capping akibat terlalu banyak fines. Apakah yang harus ditambahkan supaya
menghindari kejadian Capping?
a. Lubrikan
b. Pengikat
c. Mengganti bahan
d. Glidan
e. Disinetgran
30. Suatu industri farmasi akan melakukan validasi retrospektif terhadap tablet asam
mefenamat yang selama ini di produksi. Diperlukan data produksi beberapa bets
untuk melihat konsistensi produk. Berapa bets yang dipersyaratkan CPOB?
a. 40 hingga 60
b. 30 hingga 50
c. 20 hingga 40
d. 10 hingga 30
e. 0 hingga 20
31. Bagian Produksi Industri Farmasi akan memproduksi sediaan Aminofilin dalam
Ampul. Proses pengisian dan pengemasan primer dilakukan di ruangan dengan sistem
aliran udara laminar dengan kecepatan tertentu yang harus selalu terjaga dan
divalidasi sesuai persyaratan CPOB. Berapakah kecepatan aliran udara yang
dipersyaratkan?
a. 0,15 sampai 0,26 m/det
b. 0,25 sampai 0,37 m/det
c. 0,36 sampai 0,54 m/det
d. 0,45 sampai 0,67 m/det
e. 0,52 sampai 0,73 m/det
32. RnD suatu industri ingin melakukan pengujian kadar metoklopramid dengan kckt.
Data apa yang digunakan untuk pengujian kadar?
a. AUC
b. Panjang gelombang
c. Waktu retensi
d. Tinggi puncak
e. Absorbansi
33. Sebuah pabrik ingin membuat tablethisap ekstrak gingseng. Dari hasil yang didapat
nilai index carr 25%. Menurut data tersebut bagaimana sifat alirnya?
a. Sangat baik
b. Baik
c. Cukup
d. Buruk
e. Sangat buruk
34. Industri hendak membuat sirup Ibuprofen, dimana Ibuprofen tersebut praktis tidak
larut air tetapi larut dalam etanol. Sediaan apa yang sebaiknya dibuat?
a. Larutan
b. Eliksir
c. Suspensi
d. Emulsi o/w
e. Emulsi w/o
35. Bagian RnD suatu industri merencanakan suatu formula sediaan larutan oral
bromheksin HCl susah larut air. Formula sebagai berikut bromheksin HCl, PEG 400,
etil alkohol, sodium benzoat, aspartam, green.., apple. Apakah jenis sediaan tersebut?
a. Suspensi
b. Eliksir
c. Larutan oral
d. Sirup kering
e. emulsi
36. RnD melakukan kegiatan optimasi formula tablet vitamin B1 100 mg, dengan metode
kempa langsung. Sebelum dilakukan pencetakan, dilakukan perkiraan waktu yang
dibutuhkan untuk mencampurkan bahan aktif dan eksepien supaya memenuhi syarat
monografi. Syarat manakah yang dimaksud?
a. Kekuatan
b. Disolusi
c. Kerapuhan
d. Keseragaman kandungan
e. Waktu hancur
37. Bagian PPIC merencanakan produksi tablet Na Diklofenak 500mg. Kapasitas mesin
untuk produksi 175.000 tablet/jam. Proses produksi dilakukan selama 12 jam/hari
menggunakan 2 set alat produksi. Berapa tablet yg dibuat dalam sehari ?
a. 1.500.000
b. 2.100.000
c. 3.600.000
d. 4.200.000
e. 4.800.000
38. Suatu industri farmasi sedang memproduksi tablet CTM 4 mg. Pada proses
pengempaan, terjadi kerusakan tablet berupa terlepasnya bagian atas. Kerusakan ini
disebut...
a. Lamination
b. Capping
c. Chipping
d. Sticking
e. Picking
39. Uji disolusi 6 tablet tidak memenuhi kriteria uji disolusi, maka harus melakukan
penambahan berapa tablet lagi?
a. 6 tablet
b. 12 tablet
c. 24 tablet
d. 30 tablet
e. 36 tablet
40. Sebuah persahaan yang akan memproduksi tablet ibu profen dengan menggunakan
pewarna FD&C 3 red yang larut air. Carapegeringan yang paling sesuai adalah...
a. Freeze dryer
b. Fluidzed set dryer
c. Spray drer
d. Tray dryer
e. Vaccum dryer
41. RnD suatu industry obat akan melakukan validasi metode analisis obat suspense oral
yang mengandung alumina dan magnesium karbonat. Validasi dilakukan dengan 3
konsentrasi berbeda dengan 3 kali pengulangan. Parameter apa yang dimaksud?
a. Akurasi
b. Liniearitas
c. Robustness
d. Presisi
e. Spesifitas
42. Suatu industri farmasi memproduksi tablet zn so4 dispersibel. Untuk menilai
konsistensi proses produksi, dilakukan validasi proses kembali meski proses produksi
telah berjalan. Apakah jenis validasi yg dimaksud?
a. Validasi ulang
b. Validasi metode
c. Validasi prospektif
d. Validasi retrospektif
e. Validasi konkuren
43. Bagian kontrol kualitas bahan baku obat ingin menentukan kadar dengan sampel
asetilsystein. Yang disuplai dari pedagang besar bahan baku obat. Dilakukan kalibrasi
untuk menghitung kadar sebenarnya asetilsystein. Maka teknik baku apa yang
digunakan dalam metode tersebut?
a. Eksternal standar
b. Internal standar
c. Addition standar
d. Deviasi standar
e. Working standar
44. Sebuah industri farmasi memproduksi gel natrium diklofenak dengan bahan metil
selulosa, metil paraben, propilen glikol, polisorbat 80, purifed water. Setelah diuji
daya sebar kecil, tindakan apa yang harus dilakukan ?
a. Menurunkan konsentrasi metil selulosa
b. Menurunkan konsentrasi metil paraben
c. Menurunkan konsentrasi propilen glikol
d. Menurunkan konsentrasi polisorbat 80
e. Menurunkan konsentrasi purifed water
45. Dilakukan uji disolusi allopurinol metode aqueos, memenuhi syarat penerimaan
masing-masing unit tidak lebih Q+15%. Berapa jumlah tablet yang digunakan untuk
uji?
a. 3
b. 6
c. 12
d. 18
e. 24
46. A
47. A
48. A
49.

You might also like