You are on page 1of 22

LAPORAN RESIDENSI I

BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE


TAHUN 2017

F. INSTALASI RADIOLOGI
4.1. Organisasi dan Manajemen Instalasi Radiologi
4.1.1. Visi
“ Menjadi lebih professional untuk menunjang pelayanan
prima guna mendukung tercapainya RSUD kelas B yang
terakreditasi

Tabel 100
Uji check list pernyataan Visi
Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Kabupaten Bone
Tahun 2017
No Pernyataan Uji Ya Tidak
1 Apakah pernyataan visi memberikan √
gambaran yang jelas dari kondisi ideal
organisasi di masa datang ?
2 Apakah pernyataan visi memiliki pengaruh √
dan menantang ?
3 Apakah pernyataan visi bersifat singkat √
dan mudah dimengerti?
4 Apakah pernyataan visi bersifat menarik √
bagi karyawan, pelanggan dan stakeholders
?
5 Apakah pernyataan visi bersifat tetap √
sepanjang waktu atau selalu up to date ?
Sumber: Data Primer, Residensi I BLUD RSUD Tenriawaru
Kabupaten Bone, Tahun 2017

Berdasarkan uji visi Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru


Bone diatas, dapat disimpulkan bahwa:
a. Visi Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Bone
memberikan gambaran visi dari kondisi ideal organisasi masa
datang yang ingin dicapai di Instalasi Radiologi yaitu
pelayananradiologi yang prima.
b. Visi Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Bone
memiliki pengaruh dan menantang karena target
pencapaiannya untuk menjadi RSUD kelas B sudah tercapai.

263 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

c. Visi Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Kabupaten


Bone terdiri dari 1 kalimat (14 kata) tidak sinkat dan sulit
untuk dimengerti.
d. Visi Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Bone
tersebut bersifat menarik bagi karyawan, pelanggan
stakeholders karena dari visi tersebut menambah motivasi bagi
karyawan meningkatkan kinerja untuk memenuhi pelayanan
prima dan mencapai RSUD kelas B dan untuk bagi stakeholder
yang terkait bisa meningkatkan kemauan untuk bekerja sama
demi tercapainya visi
e. Visi Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Kabupaten
Bone bersifat tetap sepanjang waktu, berlaku kapan saja, dan
dapat saja di up to date sesuai dengan kebutuhan Instalasi
Radiologii.

4.1.2. Misi
1. Memberikan pelayanan radiologi yang bermutu, berorientasi
pada kecepatan, ketetapan, keselamatan dan kenyamanan
berlandaskan etika dan profesionalisme
2. Menyediakan peralatan, fasilitas, sarana dan prasarana yang
aman mutakhir
3. bersinergi dengan unit pelayanan lainya

Tabel 101
Uji Checklist Pernyataan Misi Instalasi Radiologi diBLUD
RSUD Tenriawaru Kabupaten Bone Tahun 2017
No Pernyataan Uji Ya Tidak
1 Apakah pernyataan misi menyatakan secara

jelastentang manfaat kehadiran organisasi ?
2 Apakah pernyataan misi telah jelas sehingga
semua karyawan dalam organisasi dapat

melihat bagaimana mereka
dapatberkontribusi ?
3 Dapatkah misi itu bertahan terhadap

perubahan-perubahan dalam administrasi ?
4 Apakah pernyataan misi itu mampu √

264 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

menjawab pertanyaan tentang : siapa, apa


&untuk siapa kita melakukan itu & mengapa
itu penting ?
5 Apakah pernyataan misi itu mampu
memberikan jawaban terhadap alasan
mengapa kita membelanjakan dana pada √
usaha-usaha organisasi, program atau sub
program ?

Sumber: Data Primer, Residensi I BLUD RSUD Tenriawaru


Kabupaten Bone, Tahun 2017

Dari tabel diatas dapat dibuat analisis sederhana mengenai misi


instalasi Radiologi yakni:
a. Misi Instalasi RadiologiBLUD RSUD Tenriawaru Bone
menyatakan secara jelas manfaat keberadaan organisasinya
yang telah dijabarkan dalam beberapa misi yaitu seperti
memberikan pelayanan bermutu, menyediakan sarana dan
prasarana untuk kebutuhan masyarakat dan berupaya untuk
selalu bersinergi dengan unit pelayanan yang lain.
b. Misi Instalasi RadiologiBLUD RSUD Tenriawaru Bone jelas
dan mudah dimengerti sehingga semua pegawai dapat dengan
mudah berkontribusi di dalamnya, sehingga bisa tercapai misi
yag diharapkan.
c. Misi Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Bone
mengikuti perkembangan-perkembanagn yang terjadi pada
organisasi dimasa datang, namun tetap mengacu pada kondisi
organisasi saat ini, sehingga jika terjadi perubahan bisa segera
menyesuaikan dengan perubahan administrasi yang akan terjadi
dimasa akan datang
d. Misi Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Bone
mampu memberikan jawaban atas misi yang telah dijabarkan
yaitu pelayanan diberikan untuk kebutuhan masyarakat dan
harus bermutu dengan ketersediaannya sarana dan prasarana
guna kepentingan pelayanan.

265 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

e. Misi Instalasi radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Bone


mampu memberikan jawaban terhadap alasan pembelanjaan
dana terhadap usaha organiasi program dan sub program, ini
dituangkan dalam misi ke dua yaitu adanya penyediaan sarana
dan prasarana yang mutakhir sesuai kebutuhan masyarakat dan
misi yang ke tiga yaitu selalu bersinergi dengan unit pelayanan
yang lain, dalam arti setiap sarana dan prasarana yang
disediakan disesuaikan dengan kebutuhan unit pelayanan lain.

4.1.3. Tujuan
“Menjadikan pendukung pelayanan yang mampu
memberikan pelayanan yang profesional ”

4.1.4. Struktur Organisasi

Gambar 14
Struktur Organisasi
Instalasi Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Bone
Tahun 2017

DIREKTUR

KEPALA UPF

KEPALA
INSTALASI
RADIOLOGI

PEMERIKSA ADMINISTRA PEMELIHARAAN KAMAR


PESAWAT PPR LOGISTIK
AN PASIEN SI GELAP

266 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

Dari struktur organisasi di atas ada garis komando dari Direktur


BLUD RSUD.Tenriawaru Bone langsung kepada kepala instalasi
radiologi. Artinya Segala bentuk kegiatan di Instalasi radiologi
dibawah pengawasan langsung oleh Direktur atau kepala instalasi
radiologi bertanggung jawab secara langsung terhadap Direktur
RSUD. Dan untuk staf medis, coordinator radiographer, serta
Penanggung jawab yang lain, bertanggung jawab langsung
terhadap kepala Instalasi radiologi terhadap segala pelayanan yang
diberikan pada instalasi radiologi.
Dari analisis kesesuaian dengan Permenkes Nomor
1045/MENKES/PER/XI/2006 tentang pedoman organisasi rumah
sakit didepartemen kesehatan bahwa semua instalasi dibawah
direktur pelayanan medik dan SDM jadi kepala-kepala instalasi
bertanggung jawab langsung terhadap direktur yanmed dan SDM.

Job Description
a. Kepala Instalasi Radiologi
Tugas Pokok
1. Membuat dan mengevaluasi prosedur pelayanan
radiologi, mengevaluasi kegiatan pelayanan radiologi,
meliputi : pelaksanaan dan hasil pemeriksaan
radiodiagnostik.
2. Merencanakan sumber daya untuk pelaksanaan kegiatan,
mengevaluasi kebutuhan sumber daya yang
dipergunakan, membuat laporan realisasi volume
kegiatan pelayanan radiologi, sebagai dasar perencanaan,
mengolah data menjadi informasi, sebagai penunjnag
pengambilan keputusan manajemen.
Uraian tugas
1. Menyusun system dan SPO tentang :
a. Pedoman pelayanan radiologi diinstalasi radiologi
b. Standar pemeriksaan radiodiagnostik

267 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

c. Pengelolaan administrasi diinstalasi radiologi


d. Prosedur kerja dengan pesawat X-Ray dan bahaya
radiasi
2. Kepala instalasi memimpin kegiatan diinstalasi radiologi
atas pelaksanaan dan hasil pemeriksaan radiodiagnostik
3. Perencanaan pengembangan instalasi radiologi sesuai
dengan perkembangan teknologi kedokteran
4. Bertanggung jawab mempertahankan program control
mutu instalasi radiologi
5. Bertanggung jawab memberikan rekomendasi dan
penetapan pelayanan radiologidan diagnostic imaging
diluar rumah sakit
6. Bertanggung jawab untuk memantau dan mereview
sesuai pelayanan radiologi dan diagnostic imaging
7. Menyusun rencana kerja diinstalasi radiologi dengan
menganalisa rencana dan hasil kerja tahun sebelumnya,
penyeleksi kegiatan yang akan datang
8. Membuat rencana kebutuhan tenaga
9. Menilai dan mengendalikan pelaksanaan tugas staf
melalui laporan atau memeriksa langsung kerja staf
Tanggung jawab
1. Ketepatan dan kesesuaian rencana dan tata kerja
diinstalasi radiologi
2. Ketepatan dan kebenaran pelaksanaan kegiatan:
a. Pemeriksaan radiodiagnostik
b. Ketepatan hasil pemeriksaan radiodiagnostik
c. Ketepatan pelayanan radiologi
3. Ketepatan dan kesesuaian rencana kebutuhan sumber
daya dengan realisasi
4. Kebenaran dan ketepatan laporan baik diinstalasi
radiologi maupun untuk dikirim ke rekam medic setiap
bulan

268 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

5. Kebenaran laporan realisasi terhadap perencanaan atau


target yang ditetapkan
b. Koordinator Radiografer / Radiografer
Tugas Pokok
Membantu penuh kepala instalasi didalam segala pelaksanaan
kegiatan radiologi baik didalam merencanakan maupun
mengevaluasi pelaksanaannya
Uraian Tugas
1. Ikut menyusun system dan SPO tentang :
a. Pedoman pelayanan radiologi diinstalasi radiologi
b. Standar pemeriksaan radiodiagnostik
c. Pengelolaan administrasi diinstalasi radiologi
d. Prosedur kerja dengan pesawat X-Ray dan bahaya
radiasi
2. Membuat dan mengevaluasi system pemeriksaan pasien
rawat jalan dan rawat inap
3. Mempersiapkan guna melakukan pemeriksaan sesuai
dengan jenis pemeriksaan dan prosedur yang telah
ditetapkan
4. Bertanggung jawab mengawasi manajemen administrasi
instalasi radiologi
5. Mengatur posisi pasien dan objek yang akan dibuat
radiografi
6. Mengarahkan pengaturan penyinaran radiasi secara tepat
7. Melakukan proteksi yang benar
8. Menjaga sikap selama pemeriksaan
9. Mengatur ketepatan waktu dalam melakukan position
10. Merencanakan dan mengevaluasi system dan prosedur
selama dalam pemeriksaan
11. Memberikan kebenaran tentang tindakan pemeriksaan
sesuai dengan surat permintaan

269 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

12. Membuat dan menyajikan laporan kegiatan pelayanan


radiologi tentang pelayanan rawat jalan dan rawat inap
kepentingan manajemen maupun pihak lain yang
berkepentingan
13. Merencanakan sumber daya yang dibutuhkan untuk
penyelenggaraan pelayanan radiologi diinstalasi radiologi
14. Membandingkan dengan target yang ditetapkan
15. Membuat uraian staf
16. Mengawasi terhadap pelaksanaan kegiatan radiologi
17. Membuat, memeriksa dan menandatangani surat sesuai
dengan kebutuhan
18. Menyelesaikan masalah yang timbul instalasi radiologi
sehubungan dengan kegiatan pelayanan yang tidak dapat
disesuaikan oleh staf
19. Melaksanakan tugas lain yang diberikanoleh atasan
langsung atau terkait dengan kegiatan instalasi radiologi
Tanggung Jawab
1. Ketepatan kesesuaian rencana dan tata kerja diinstalasi
radiologi.
2. Ketepatan kebenaran pelaksanaan kegiatan meliputi :
a. Pelayanan pemeriksaan radiodiagnostik
b. Pencatatan dan pengelolaan administrasi
c. Pengambilan penyimpanan hasil pemeriksaan
radiodiagnostik
3. Kebenaran dan ketepatan laporan baik harian maupun
bulanan
4. Kebenaran laporan realisasi terhadap perencanaan atau
target yang ditetapkan

270 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

c. Dokter spesialis radiologi


Uraian Tugas
1. Dokter ahli radiologi adalah dokter yang bertanggung
jawab atas pelaksanaan pemeriksaan radiografi
kegawatdaruratan selama 24 jam
2. Jika dokter jaga on site berhalangan , maka dokter jaga
sebagai pengantinya
3. Daftar jaga on site bagi dokter hari senin sampai dengan
hari sabtu pada jan 07.00 – 14.00 wita
4. Sedangkan daftar jaga ( on call ) untuk dokter tersebut pada
hari senin sampai dengan sabtu diluar jam kerja pukul
14.00 sampai dengan keesokan harinya
Tanggung jawab
1. Kebenaran dan ketepatan dari hasil pemeriksaan
2. Bertanggung jawab atas system pelayanan radiodiagnostik
gawat darurat selama 24 jam
3. Bertanggung jawab kepada kepala instalasi radiologi
Wewenang
1. Memberi masukan atau saran serta pertimbangan kepada
kepala instalasi radiologi
2. Meminta arahan dari kepala instalasi radiologi
3. Berkoordinasi dengan kepala instalasi radiologi dan seluruh
staf radiologi
d. Penanggung jawab administrasi
1. Menerima surat konsul dari dokter dan mencatat identitas
pasien dalam buku agenda sesuai dengan jalur yang telah
ditentukan
2. Memberikan nomor foto sesuai dengan nomor urut pasien
pada buku agenda
3. Menyampaikan surat konsul dari dokter kepada petugas
didalam kamar pemeriksaan radiologi

271 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

4. Menerima dan memasukkan foto yang sudah kering


kedalam amplop film yang sudah diisi dengan identitas
pasien untuk disampaikan kepada dokter spesialis radiologi
untuk dibaca
5. Melaporkan hasil kegiatan harian instalasi radiologi
kebagian rekam medik
6. Melaksanakan tugas lain sesuai dengan petunjuk atasan
sepanjang berhubungan dengan bidang tugasnya
e. Radiografer
1. Menyalakan dan memanaskan pesawat rontgen terlebih
dahulu sebelum melakukan pemeriksaan
2. Memanggil pasien satu persatu untuk dilakukan pemotretan
sesuai dengan urutan pengantar
3. Melakukan pemotretan dengan ramah dan sopan, sehingga
pasien merasa aman
4. Melaksanakan tugas lain sesuai dengan petunjuk atasan
sepanjang berhubungan dengan bidang tugasnya
f. Petugas kamar gelap
1. Menyiapkan peralatan pengolahan film sebagai bahan
pelaksanaan tugas
2. Melaksanakan pemgisian film pada kaset sebagai bahan
pemotretan sesuai dengan ukuran sebelum dilakukan
pemotretan
3. Mengolah film hasil pemotretan dengan menerapkan teknis
pencucian yang baik
4. Mengganti cairan developer dan cairan fixer serta menjaga
kebersihan ruang kamar gelap agar selalu bersih
5. Mengirim film yang sudah diolah atau dicuci kepada
petugas administrasi
6. Melaksanakan hubungan baik dan kerja sama dengan
petugas lainnya

272 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

7. Melaksanakan tugas lain sesuai dengan petunjuk atasan


sepanjang berhubungan dengan bidang tugasnyA

4.2. Deskripsi Fisik dan Bangunan Instalasi Radiologi


4.2.1. Denah Ruangan

Gambar 15
Denah Instalasi Radiologi RSUD Tenriawaru Bone
Tahun 2017

R.KONSUL DAN USG


10'-0"

RUANG X-RAY

7'-8"

R.TUNGGU
APOTIK

TEMPAT ISTIRAHAT
RUANG ADMINISTRASI

Denah instalasi Radiologi RSUD Tenriawaru Bone terdapat


- Ruangan tunggu
- Ruangan administrasi
- Ruangan istirahat petugas
- Ruangan X – Ray
- Ruangan kamar gelap
- Ruangan USG
- 2 ruang operator
- 3 KM Pasien
- 1 KM petugas
- 2 Gudang
- 1 kamar ganti pasien

273 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

4.2.2. Keadaan Fisik Bangunan

Tabel 102
Analisis Kesesuaian
Instalasi RadiologiBLUD RSUD Tenriawaru Bone
Berdasarkan standar keputusan menteri kesehatan RI Nomor
1014/MENKES/SK/XI/2008
Tentang standar pelayanan radiologi diagnostic disarana
pelayanan kesehatan

No Standar Kondisi Instalasi Radiologi Ket


RSUD Tenria waru Kab.Bone
1. Letak unit/rinstalasi instalasi radiologi berhadapan √
radiologi hendaknya dengan banguna rawat jalan, dan
mudah dijangkau dari disamping kiri terdapat ruangan
ruangan gawat IGD dan, disebelah kanan terdapat
darurat,perawatan ICU dan, dan dibelakang instalasi
intensive care, kamar radiologi terdapat instalasi
bedah dan ruangan hemodialisa,laboratorium dan jalan
lainnya menuju farmasi. Instalasi radiologi
sangat mudah diakses.
2. Disetiap instalasi diinstalasi radiologi terdapat alarm √
radiologi dilengkapi dan pemadam kebakaran
dengan alat pemadam
kebakaran dan alarm
sesuai dengan
kebutuhan
3 Suhu ruang pemeriksa Instalasi radiologi tidak dilengkapi -
20-24 C dan dengan alat pengukur suhu
kelembaban 40-60%
4. Ketebalan dinding ketebalan dinding diagnostic adl 30 √
bata merah dengan cm + 20 cm
ketebalan 25 cm dan
kerapatan 2,2 g/cm3
atau beton dengan
ketebalan 20cm atau
setara dengan 2 mm
timah hitam (Pb)
5. Pintu ruangan pesawat Pintu ruang pesawat sinar X terbuat √
sinar X dilapisi dari kayu/tripleks dengan ketebalan
dengan timah hitam 200 mm + 2,00 mm Pb, dengan
dengan ketebalan tinggi pintu 225 cm dan lebar 176
tertentu sehingga cm

274 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

tingkat radiasi
disekitar ruangan (
satu milisievert/tahun)
6. Ventilasi setinggi 2 m Ventilasi setinggi 2,9 m dari lantai √
dari lantai sebelah
luar agar orang diluar
tidak terkena paparan
radiasi
7. Diatas pintu masuk terdapat lampu peringatan diatas √
ruang pemeriksa pintu masuk pasien dan pintu dan
dipasang lampu merah pintu masuk petugas menuju ruang
yang menyala pada pemeriksaan untuk menandakan
saat pesawat sedang dilakukan penyinaran
dihidupkan sebagai
tanda sedang
dilakukan penyinaran
( lampu peringatan
tanda bahaya radiasi )

Sumber: Data primer, Residensi I BLUD RSUD Tenriawaru Kabupaten


Bone, Tahun 2017

Dari Analisis KesesuaianInstalasi Radiologi BLUD RSUD


Tenriawaru BoneBerdasarkan standar keputusan menteri kesehatan
RI Nomor 1014/MENKES/SK/XI/2008 Tentang standar pelayanan
radiologi diagnostic disarana pelayanan kesehatan. Dari 7
persyaratan bangunan 1 yang tidak memenuhi syarat, jadi untuk
persentasenya yang tidak memenuhi 14,28% sedangkan untuk
persentase yang memenuhi adalah 85,71%.
4.2.3. Keadaan Sarana dan Prasarana
Adapun kesesuian peralatan di Instalasi Radiologi RSUD
Tenriawaru Bone dengan Standar Peralatan berdasarkan Peraturan
Menteri Kesehatan RI Nomor 56 Tahun 2014untuk Rumah Sakit
Kelas B adalah sebagai berikut :

Tabel 103
Peralatan Instalasi Radiologi RSUD Tenriawaru Bone
Berdasarkan Permenkes No.56 Tahun 2014
Standar Peralatan Hasil
No Keterangan
Berdasarkan Permenkes Observasi

275 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

a. Diagnostik
1 Film viewer 
2 Cassette & Film X-ray semua

ukuran
3 Film marker 
4 Film dryer 
5 MRI Tidak tersedia
6 CT Multislice Tidak tersedia
7 Fluoroskopi √
8 USG 4D 
9 Analog X-ray Fixed Unit dan Tidak tersedia
atau Digital
10 Mobile x-ray 
11 Mammography 
12 Digital Panoramic/ Tidak tersedia
Cephalometri
13 Dental X-ray, Rusak / TM
14 C-arm Tidak tersedia
15 Computed Radiography (CR) 
16 Picture Archiving Tidak tersedia
Communication System'
(PACS)
17 Peralatan protektif radiasi 
18 Perlengkapan proteksi radiasi 
19 Quality Assurance dan

Quality Control
20 Emergency Kit 
21 Viewing box 
22 Generator set 

Sumber: Data Primer, Residensi I BLUD RSUD Tenriawaru


Bone Tahun 2017

Dari analisis kesesuaian Peralatan Instalasi Radiologi RSUD


Tenriawaru Bone Berdasarkan Permenkes No.56 Tahun 2014. Dari
22 item peralatan yang diharuskan dimiliki oleh instalasi radiologi
ada 7 yang belum tersedia dan 15 yang tersedia
Jadi untuk persentase yang belum memenuhi persyaratan
mencapai 31,89 % sedangkan untuk yang memenuhi standar
68,18%

4.3. Deskripsi Kegiatan Instalasi Radiologi

276 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

4.3.1. Waktu Kerja


a. Shift Pagi pukul 08.00 AM - 14.00 PM
b. Shift Siang pukul 14.00 PM – 21.00 PM
c. Shift Malam Pukul 21.00 PM – 08.00 AM
Instalasi radiologi RSUD Tenria waru Bone memberikan
pelayanan 24 jam dalam 7 hari, oleh karena itu tidak ada hari
libur maka system jaga diatur sedemikian rupa sehingga masing-
masing radiographer memiliki waktu libur. Waktu libur yang ada
yaitu radiographer yang bertugas dinas pagi dan bukan berjalan
maka hari liburnya hari minggu atau disesuaikan dengan kondisi
yang ada, tapi jika radiografernya masuk dalam shift maka
liburnya setelah jaga malam 2 kali atau disesuaikan dengan
kondisi.
Pembagian jasa radiographer diatur menjadi 3 shift yaitu
pagi, sore dan malam. Masuk pagi 4 orang ( disesuaikan jika ada
yang sakit, ijin dan cuti ), jaga sore 1 orang dan malam 1 orang.
Dan jika hari libur minggu ( hari nasional ) maka yang masuk
jaga pagi hanya 1 orang.
4.3.2. Kegiatan Pelayanan Instalasi Radiologi
a. Kegiatan pelayanan Radiologi pasien rawat inap
1. Perawat dapat menghubungi petugas radiologi lewat
telepon untuk memastikan kapan pasien diantar ke
radiologi, baik tindakan dengan kontras dan non kontas.
2. Surat permintaan rongen diserahkan ke petugas radiologi
3. Petugas melakukan pencatatan
4. Selanjutnya kepada penderita dilakukan tindakan sesuai
dengan permintaan dokter
5. Petugas radiologi memberitahukan kapan hasil foto rongen
dapat diambil
6. Hasil bacaan dibuat rangkap dua ( satu arsip dan satu untuk
pasien )
7. Hasil foto rongen diambil oleh paramedic / keluarga pasien

277 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

b. Kegiatan Pelayanan radiologi Pasien Rawat Jalan


1. Pemeriksaan dan tindakan radiologi bagi pasien rawat jalan
hanya dilakukan atas dasar permintaan tertulis dari dokter
yang memeriksa atau mengirim atau merujuk disertai klinis
yang lengkap.
2. Surat permintaan rongen tersebut diserahkan pada bagian
pendaftaran
3. Bagi pasien rujukan dari rumah sakit lain, pkm,serta dokter
praktek diluar RSUD Tenria waru Bone harus membawa
surat rujukan dan selanjutnya mendaftar ke bagian medical
record terlebih dahulu
4. Petugas radiologi melakukan pencatatan kedalam buku
register radiologi
5. Selanjutnya kepada penderita dilakukan tindakan sesuai
dengan permintaan dokter
6. Petugas radiologi memberitahukan kapan hasil pemeriksaan
foto rongen dapat diambil
7. Hasil foto rongen diberikan kepada pasien untuk
selanjutnya diserahkan kedokter pengirim
8. Penderita dengan jaminan BPJS, SKTM, penderita kiriman
dari praktek dokter diluar RSUD Tenriawaru Bone, harus
membawa surat rujukan dan mendaftar ke loket ( medical
record )
9. Hasil bacaan foto rongen dibuat rangkap dua, lembar
pertama untuk pasien dan lembar ke dua untuk arsip
radiologi
10. Hasil foto yang sudah dievaluasi disimpan dibagian
radiologi
11. Semua transaksi tindakan disetorkan / diserahkan ke bagian
keuangan untuk diproses
c. Kegiatan Pelayanan radiologi Pasien IGD

278 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

1. Kegiatan pelayanan radiologi untuk pasien dari IGD yang


memerlukan cito adalah diluar jam kerja ( pukul 07.00 -
14.00 )
2. Pelaksanaan sama dengan prosedur pemeriksaan rawat
jalan dan rawat inap
3. Petugas IGD segera menghubungi petugas radiologi
4. Perawat IGD mengantarkan pasien bersama surat
permintaan pemeriksaan dari dokter jaga IGD
5. Petugas radiologi melakukan pencatatan dibuku register
radiologi
6. Selanjutnya dilakukan pemeriksaan / tindakan radiologi
sesuai dengan yang tertulis pada permintaan pemeriksaan
radiologi
7. Perawat mengembalikan pasien ke IGD berikut foto yang
diserahkan ke dokter jaga
d. Kegiatan pelayanan pada pasien non kontras
Persiapan pemeriksaan non kontras dilakukan tanpa persiapan
khusus, pasien langsung dibawah ke instalasi radiologi untuk
dilakukan radiografi
1. Foto thorax
2. Pemeriksaan extremitas atas
3. Pemeriksaan extremitas bawah
4. Pemeriksaan kepala
5. Pemeriksaan tulang belakang
6. Pemeriksaan abdomen ( BNO)

4.4. Kinerja Kegiatan Instalasi Radiologi


Data Kegiatan Pelayanan Pasien Radiologi di Instalasi Radiologi
BLUD RSUD Tenriawaru Bone.

Tabel 104
Distribusi kunjungan pasien berdasarkan cara bayar Instalasi
Radiologi RSUD Tenriawaru Bone

279 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

Tahun 2016

No Askses BPJS Swasta PBI KIS Total


Lokal
1. 13.65 % 21.33 % 22.69 % 31.99 % 5.68%
Total 100 %

Sumber: Data Sekunder, Residensi I BLUD RSUD Tenriawaru Bone


Tahun 2017

Berdasarkan table diatas distribusi kunjungan pasien diinstalasi


Radiologi RSUD Tenriawaru Bone dilihat berdasarkan cara
pembayaran oleh pasien di Instalasi Radiologi dapat diketahui bahwa
jenis pembayaran tertinggi ialah yang melakukan pembayaran yang
menggunakan kategori PBI lokal yaitu sebanyak 31,99 % Sedangkan
yang terendah ialah pada jenis pembayaran KIS yaitu 5,68 %

3.4.1 Indikator SPM


Tabel 105
Pencapaian SPM tahun 2015-2016
BLUD RSUD Tenriawaru Bone
Berdasarkan Standar Pelayanan Minimal tahun 2008
Capaian Tahun 2016 Capaian
No Indikator Target Semester Semester Tahun
1 2 2015
1 Waktu tunggu hasil ≤ 3 jam 37,47 30,42 55 menit
pelayanan thorax foto menit menit
2 Pelaksana ekspertisi hasil 100% 100% 100% 97%
pemeriksaan
3 Kejadian kegagalan ≤ 2% 6,36% 4,93% 1,9%
pelayanan rontgen
4 Kepuasan pelanggan >80% 85,60% 77,90% 79%

Sumber: Data primer, Residensi I BLUD RSUD Tenriawaru Bone


Tahun 2017

Tabel di atas menunjukkan dari 4 indikator pelayanan radiologi, terdapat


2 indikator yang belum memenuhi target, yaitu indikator :
1. Kejadian kegagalan pelayanan rontgen

280 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

Capaian indikator ini masih tinggi, belum sesuai dengan target yang
diharapkan yaitu ≤ 2%. Tingginya angka kejadian kegagalan
disebabkan faktor posisi pasien dan kondisi penyinaran (KV dan mA).
Kesalahan juga bisa terjadi pada tahap pencucian. Selain itu, faktor
tegangan listrik yang rendah dapat membuat jenis foto tertentu tidak
dapat diambil seperti spinal, cervical, kepala dan pelvis.
Untuk mengurangi tingkat kesalahan, petugas diwajibkan untuk menjaga
ketelitian dan berhati-hati dalam melakukan proses foto pasien.
2. Kepuasan pelanggan
Tingkat kepuasan pelanggan belum mencapai target yang diharapkan
yaitu > 80%. Berdasarkan hasil survey kepuasan, pelanggan
umumnya mengeluhkan fasilitas toilet dan ruang tunggu yang belum
memadai. Pihak RSUD Tenriawaru telah menyiapkan toilet untuk
pasien dan menjaga kebersihannya melalui jasa cleaning service.
Selain itu, telah disiapkan kursi tunggu tambahan untuk pasien di
depan instalasi radiologi.

4.5. Sumber Daya Manusia Instalasi Radiologi


Jumlah ketenagaan dalam unit kerja Instalasi Radiologi Rumah
Sakit Umum Tenriawaru berjumlah 12 orang terdiri dari :

Tabel 106
Jumlah Pegawai Berdasarkan Tingkat Pendidikan
Instalasi RadiologiBLUD RSUD Tenriawaru Bone
Tahun 2017
Tingkat Pendidikan Jumlah Pegawai
S1 5
DIII 7
Total 12

Sumber: Data Primer, Residensi I BLUD RSUD Tenriawaru Bone


Tahun 2017

Tabel 107
Jumlah Pegawai Berdasarkan Status Kepegawaian
Instalasi RadiologiBLUD RSUD Tenriawaru Bone
Tahun 2017

281 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

STATUS PEGAWAI JUMLAH


PNS 9
HONORER 3
TOTAL 12
Sumber: Data primer, Residensi I BLUD RSUD Tenriawaru Bone
Tahun 2017

Tabel 108
Perbandingan standar SDM Keputusan Menteri Kesehatan RI
Nomor 1014/MENKES/SK/XI/2008 tentang standar pelayanan SDM
Radiologi Diagnostik pada Instalasi Radiologi BLUD RSUD
Tenriawaru Bone

standar Kondisi Instalsi

No Jenis Pekerjaan Ket


Jml persyaratan Jml kualifikasi
(orang) (orang)
1. Spesialis 2 Memiliki 2 Spesialis √
radiologi SIP radiologi
2 Radiographer 2 org / DIII teknik 7 DIII √
alat radiologi ATRO
memiliki
SIKR
3. Petugas 1 Tikt I 0 0 -
proteksi radiasi memiliki
SIB
4 Fisikiawan 1 DIV / SI 0 0 -
medic
5 Tenaga 1 DIII Atem 1 SI ATEM √
elektromedis
6 Perawat 2 DIII Kep 0 0 -
memiliki
SIP
Tenaga adm 3 SMU / 2 S1 √
7 dan kmr gelap sederajat
Sumber: Data primer, Residensi I BLUD RSUD Tenriawaru Kabupaten
Bone Tahun 2017

Dari analisis kesesuaian Perbandingan standar SDM berdasarkan


Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 1014/MENKES/SK/XI/2008
tentang standar pelayanan SDM Radiologi Diagnostik pada Instalasi
Radiologi BLUD RSUD Tenriawaru Bone. Masih ada beberapa tenaga
yang belum ada diinstalasi radiologi yaitu petugas ptroteksi radiasi,
perawat dan fisikiawan medic.

4.6. Kebijakan-Kebijakan Instalasi Radiologi

282 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

Adapun kebijakan-kebijakan yang berlaku di Instalasi


radiologiBLUD RSUD Tenriawaru Kabupaten Bone telah disahkan oleh
direktur RSUD Tenriawaru dalam bentuk Standar Operasional Prosedur
(SOP), adapun SOP pada Instalasi Radiologi sebagai berikut:
1. Pelayanan radiologi dilaksanankan sesuai dengan peraturan
perundang-undangan
2. Instalasi radiologi memberikan pelayanan rutin dan pelayanan
gawat darurat 24 ( dua puluh empat ) jam 3 shift yang adekuat
teratur dan nyaman.
3. Pelayanan RSUD Tenriawaru Bone mempunyai izin pemanfaatan
radiasi radiodiagnostik dan atau sumber radiasi lainnya yang
dikeluarkan oleh BAPPETEN
4. Pelayanan radiologi yang dapat dilaksanakan diinstalsi radiologi
Bone meliputi :
a. Pelayanan Radiodiagnostik
b. USG
5. Instalasi radiologi dipimpin oleh seorang dokter spesialis radiologi
yang memenuhi kualifikasi
6. Rancang banguna dan peralatan yang memenuhi syarat disediakan
untuk mendukung pelayanan radiologi secara efektif dan nyaman
7. Semua petugas yang bekerja diinstalasi radiologi harus sesuai
dengan persyaratan yang ditetapkan oleh rumah sakit
8. Semua petugas radiologi harus memakai TLD (
Thermolumunisensi ) pada saat bertugas dan secara berkala
dievaluasi oleh balai pengamanan fasilitas kesehatan ( BPFK )
Makassar
9. Pertemuan berkala dilakukan setiap bulan yang diikuti oleh semua
petugas instalasi radiologi
10. Pelayanan radiologi tanpa kontras dapat dilaksanakan oleh
radiographer, ekspertise oleh dokter spesialis radiologi pelayanan
radiologi yang menggunakan bahan kontras dan USG hanya boleh
dilakukan oleh dokter spesialis radiologi

283 |
LAPORAN RESIDENSI I
BLUD RSUD TENRIAWARU KABUPATEN BONE
TAHUN 2017

11. Melaksanakan program pendidikan dan pelatihan baik internal


maupun eksternal rumah sakit
12. Melaksankan program orientasi umum rumah sakit maupun
orientasi khusu instalasi radiologi
13. Melaksankan program mutu disertai evaluasi
14. Limbah B3 radiologi ditangani oleh bagian santasi dilokasi TPS
limbah B3 RSUD Tenriawaru Bone
15. Melaksanakan program pemeliharaan alat radiologi sesuai dengan
prosedur pemeliharaan alat, kerusakan alat dan pemangglan teknisi
yang distandarkan oleh rumah sakit
16. Permintaan barang X-ray dan pembekalan penting instalasi
radiologi dilaksanakan melalui logistic farmasi
17. Penyimpanan distribusi semua pembekalan instalasi radiologi
dilaksanakan dengan menggunakan kartu stok opname
18. Instalasi radiologi berkewajiban memberikan edukasi tentang
keamanan proteksi bagi pasien, keluarga pasien dan daerah sekitar
pasien
19. RSUD Tenriawaru Bone berkewajiban memberikan fasilitas
keamanan atau proteksi radiasi dilingkungan instalasi radiologi
baik bagi pekerja radiasi, pasien, keluarga pasien dan daerah
disekita lingkungan instalasi radiologi

284 |

You might also like