You are on page 1of 3

ABSTRAK

Pasien pulang atas permintaan sendiri (PAPS) adalah pasien rawat inap yang
menurut pernyataan dokter masihmemerlukan rawat inap dan belum diperbolehkan
pulang, tetapi ataspermintaan sendiri atau keluarga memutuskan untuk pulang
ataumenghentikan rawat inap di rumah sakit.Dampak pasien PAPS terhadap rumah
sakit antara lain adalah penurunan pendapatan rumah sakit, dalam jangka lama dapat
menurunkan kinerja rumah sakit dan akhirnya juga berpengaruh terhadap
pengembangan dan kelangsungan hidup rumah sakit.
Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat deskriptif dengan metode
pendekatan kualitatif yang bertujuan untuk menganalisis determinan pulang atas
permintaan sendiri (PAPS) di ruang rawat inap RSUD kota Padangsidimpuan.
Informan dalam penelitian ini ada 6 orang yang ditentukan secara purposive.
Pengumpulan data meliputi data primer dengan wawancara mendalam (in-depth
interview) dan data sekunder diperoleh dari RSUD kota Padangsidimpuan dan
instansi terkait. Hasil penelitian dianalisa berdasarkan content analysis
Hasil penelitian menunjukkan determinan pulang atas permintaan sendiri
(PAPS) di ruang rawat inap RSUD kota Padangsidimpuan adalah faktor predisposisi
pengetahuan dan persepsi, faktor pemungkin fasilitas kesehatan, pelayanan tenaga
kesehatan, keterjangkauan biaya, akses geografi dan faktor penguat perilaku petugas
kesehatan.
Diharapkan dokter/perawat membangun komunikasi yang lebih baik dengan
pasien atau keluarga pasien sehingga pasien mengetahui perkembangan penyakitnya
dan bersedia menjalani perawatan di rumah sakit, direktur rumah sakit melengkapi
fasilitas sesuai dengan standar rumah sakit kelas B dan bidang pelayanan rumah sakit
dapat meningkatkan mutu pelayanan untuk menekan angka PAPS.

Kata Kunci : Analisis, Determinan, PAPS.

Universitas Sumatera Utara


ABSTRACT

Patient's going back home at their own demand (PAPS) is inpatient who
according to the doctor’s statement still require hospitalization and not allowed to go
home, but at his own request or a family decides to return or stop inpatient in
hospital. Impact of PAPS patients to hospitals include decrease in hospital revenue,
in the long term can degrade the performance of the hospital and finally also affect
the development and survival of hospital.
This research was a descriptive research with qualitative approach that aims
to analyze determinant of the patient's going back home at their own demand at the
RSUD Padangsidimpuan. There was 6 informants in this study who was determined
purposively. The data collection includes primary data with in-depth interviews and
secondary data which obtained from RSUD Padangsidimpuan and other relevant
agencies. Analyzed based on content analysis.
The result of this study showed determinant of the patient's going back home
at their own demand at the RSUD Padangsidimpuan is predisposing factor is
knowledge and perseption, enabling factor affordability of health facilities, health
care worker, cost, income, access geography and reinforcing factor is behavioral
health personnel.
I t is recommended doctors or nurses establish good communication with
patients or family patients so that patients know progression of the disease and
willing to undergo treatment, director of the hospital complete of the facilities
according with standard of the hospital type B and field hospital services increasing
the health services quality to reduce the number of return patient as their own
demand.

Keyword : Analyze, Determinant, PAPS

Universitas Sumatera Utara


DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama : Destari Uma Iro Siregar

Tempat/Tanggal Lahir : Huta Padang, 21 Desember 1989

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Status Perkawinan : Belum Menikah

Anak ke : 2 dari 3 Bersaudara

Alamat Rumah : Lingkungan III Simatorkis Sisoma

Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli

Selatan, Provinsi Sumatera Utara

RIWAYAT PENDIDIKAN

1. 1996-2002 : SD Negeri 142428 Padangsidimpuan

2. 2002-2005 : MTs N Model Padangsidimpuan

3. 2005-2008 : SMAN 1 Padangsidimpuan

4. 2008-2011 : Prodi III Keperawatan STIKes Flora Medan

5. 2012-2014 : Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas

Sumatera Utara

Universitas Sumatera Utara

You might also like