You are on page 1of 2

ANALISIS KAPASITAS RUANG TERBUKA HIJAU (RTH) KAMPUS

UNHAS GOWA DALAM MEREDUKSI EMISI KENDARAAN BERMOTOR

ABSTRAK

The development of an area is followed by the development of technology, moreover in the field of
transportation. The activity of the motor vehicles emit the pollutants such as carbon dioxide (CO2),
carbon monoxide (CO), hydrocarbon (HC) etc. The increase of emission contribution should be
followed by the increase in green open space to reduce the emission. Based on that then the aim
of this research was to find out the capabilities of green open space on the new campus of
Engineering Faculty of Hasanuddin University on absorbing CO2 emission. The study has
conducted the primary survey for the measurement of the lush of vegetation and the motor vehicles
volume. The research was applied the zoning system because each area requires a different green
open space then research location was divided into 6 zones. The result showed in the all zones,
the green open space already capable to absorb 100% of CO2 emissions.
Keywords : Green Open Space, Emission, CO2, Vegetation

Perkembangan suatu daerah diikuti dengan perkembangan teknologi terlebih dibidang


transportasi. Adapun aktivitas kendaraan bermotor akan mengemisikan gas buang kendaraan
seperti karbon dioksida (CO2), karbon monoksida (CO), hidrokarbon (HC) dsb. Peningkatan
kontribusi emisi seharusnya diimbangi dengan peningkatan ruang terbuka hijau (RTH) untuk
mereduksi emisi. Berdasarkan hal tersebut maka perlu dilakukan penelitian untuk mengetahui
kemampuan RTH kampus baru Fakultas Teknik Unhas Gowa dalam menyerap emisi CO2
kendaraan bermotor. Dalam penelitian ini dilakukan pengambilan data primer untuk volume
kerimbunan vegetasi dan volume kendaraan bermotor untuk menghitung emisi CO2. Dalam
penelitian ini diterapkan sistem zonasi dikarenakan masing-masing area memiliki kebutuhan RTH
yang berbeda-beda berdasarkan beban emisi yang dihasilkan oleh kendaraan bermotor yang
melintas diarea tersebut, sehingga lokasi penelitian dibagi menjadi 6 zona. Hasil penelitian
menujukkan pada ke enam zona, RTH dapat menyerap 100% emisi CO2.
Kata Kunci : Ruang Terbuka Hijau, Emisi, CO2, Vegetasi

You might also like