You are on page 1of 1

Pada uji ini, bertujuan untuk menentukan suatu polisakarida.

Ini dapat dibuktikan dengan


terbentuknya kompleks adsorpsi yang spesifik pada setiap jenis polisakarida. Percobaan ini
menggunakan 3 sampel yaitu amilum 1%, sukrosa 1%, dan glukosa 1%. Dimana masing-maing
sampel tersebut dimasukkan ke dalam tabung reaksi. Kemudian ditambahkan dengan iodium
menghasilkan larutan berwarna hijau kebiruan pada amilum 1% serta larutan kuning pada
sukrosa 1% dan glukosa 1%. Hal ini menandakan bahwa amilum positif mengandung
polisakarida sedangkan sukrosa dan glukosa negative karena sukrosa merupakan disakarida dan
glukosa merupakan monosakarida. Terbentuknya warna hijau kebiruan ini disebabkan molekul
amilosa dan amilopektin yang membentuk suatu molekul dengan molekul dari larutan iodium.
Oleh karena itu, monosakarida dan disakarida tidak menghasilkan warna larutan yang spesifik
karena tidak mengandung amilosa dan amilopektin. Hal ini telah sesuai dengan teori. Menurut
literatur, amilum ditambah dengan iodium akan menghasilkan warna biru. Warna biru yang
dihasilkan akibat adanya reaksi iodium yang merupakan hasil pembentukan rantai poliiodida
dari reaksi amilum dan iodium.
Adapun rx yang terjadi:

Amilum + I2 -> I- amilum (hijau kebiruan)

You might also like