You are on page 1of 1

ABSTRAK

Dalam penulisan karya tulis ini penulis menuliskan dan


memaparkan manfaat . Di negara tersebut memiliki sistem
pendidikan yang aneh bahkan cenderung berbeda dengan sistem
pendidikan yang ada di Indonesia. Bagaimana caranya siswa dan
siswi di negara tersebut bisa pintar bahkan mendapatkan prestasi
yang bagus. Lebih anehnya lagi di negara tersebut siswa bisa lebih
pintar karena tidak mendapatkan PR dari pihak sekolah apalagi dari
pihak guru, dan juga apa jadinya jika anak SMP sampai dengan SMA
belajar seperti anak kuliahan yang hanya mempelajari pelajaran
yang diminatinya, contohnya anak tersebut akan melanjutkan
studinya di bidang sosial maka siswa tersebut hanya akan belajar
mata pelajaran sosial saja. Di negara Finlandia pelajar-pelajar
mendapatkan waktu istirahat yang sangat lama yakni lima belas
menit, bahkan negara tersebut memiliki waktu belajar yang sangat
singkat yakni 45 menit. Dari beberapa pernyataan diatas mereka
menyimpulkan bahwa dengan sistem tersebut anak-anak bisa
menjadi anak yang pintar karena tidak terbebani dengan tugas
sekolah dan mendapatkan waktu istirahat yang optimal yang
beralasan untuk memperbaharui otak untuk menangkap pelajaran-
pelajaran yang lainnya. Metode yang digunakan dalam karya tulis ini
berupa studi pustaka, yaitu dengan mengumpulkan data-data atau
pernyataan-pernyataan yang berhubungan dengan sistem
pendidikan di negara Finlandia. Dari penulisan karya tulis yang
berjudul “ Sistem pendidikan Di Negara Finlandia “ ini
dimaksudkan untuk memenuhi dan melaksanakan tugas akhir
sekolah yang sudah direkomendasikan oleh sekolah, ada juga
alasan yang paling penting bagi seorang penulis yaitu seorang
penulis bisa melihat dan bisa berkaca dalam pola belajar pelajar-
pelajar di negara Finlandia, mengapa demikian? Karena hal itu
sangat berguna bagi penulis agar penulis ini dapat
menginformasikan kepada seorang pembaca agar mereka tahu
bagaimana sistem pendidikan di negara tersebut dan bagaimana
dampaknya.

vii

You might also like