You are on page 1of 3

Definisi Dam typhoid

Deman Typhoid adalah penyakit akut yang biasanya mengenai saluran pencernaan dengan segala
deman, gangguaan pada saluran pencernaan.(Mansjoer, 2002,; 432)

Typhoid adalah penyakit infeksi sistemik akut yang disebabkan infeksi salmonella Thypi. Organisme ini
masuk melalui makanan dan minuman yang sudah terkontaminasi oleh faeses dan urine dari orang yang
terinfeksi kuman salmonella. ( Bruner and Sudart, 2001 ).

Penyebab Demam Typhoid

Etiologi typhoid adalah salmonella typhi. Salmonella para typhi A. B dan C. ada dua sumber penularan
salmonella typhi yaitu pasien dengan demam typhoid dan pasien dengan carier. Carier adalah orang yang
sembuh dari demam typhoid dan masih terus mengekresi salmonella typhi dalam tinja dan air kemih
selama lebih dari 1 tahun.

Bahaya Demam Typhoid

a. Komplikasi intestinal

1) Perdarahan usus

2) Perporasi usus

3) Ilius paralitik

b. Komplikasi extra intestinal

1) Komplikasi kardiovaskuler : kegagalan sirkulasi (renjatan sepsis), miokarditis, trombosis,


tromboplebitis.

2) Komplikasi darah : anemia hemolitik, trobositopenia, dan syndroma uremia hemolitik.

3) Komplikasi paru : pneumonia, empiema, dan pleuritis.

4) Komplikasi pada hepar dan kandung empedu :

hepatitis, kolesistitis.

5) Komplikasi ginjal : glomerulus nefritis, pyelonepritis

dan perinepritis.

6) Komplikasi pada tulang : osteomyolitis, osteoporosis, spondilitis dan arthritis.


7) Komplikasi neuropsikiatrik : delirium, meningiusmus, meningitis, polineuritis perifer, sindroma
Guillain bare dan sidroma katatonia

Penanganan Demam Typhoid

a. Klien diistirahatkan 7 hari sampai demam tulang atau 14 hari untuk mencegah komplikasi
perdarahan usus.

b. Mobilisasi bertahap bila tidak ada panas, sesuai dengan pulihnya tranfusi bila ada komplikasi
perdarahan.

c. Diet.

d. Diet yang sesuai ,cukup kalori dan tinggi protein.

e. Pada penderita yang akut dapat diberi bubur saring.

f. Setelah bebas demam diberi bubur kasar selama 2 hari lalu nasi tim.

g. Dilanjutkan dengan nasi biasa setelah penderita bebas dari demam selama 7 hari.

h. Obat-obatan.

i. Klorampenikol

j. Tiampenikol

k. Kotrimoxazol

l. Amoxilin dan ampicillin

Nutrisi Bagi Penderita Demam Typhoid

Sumber karbohidrat: bubur/nasi tim, roti bakar, kentang rebus, biscuit.

Sumber protein hewani: daging empuk; hati, ayam; ikan direbus, ditumis, dikukus, dipanggang; telur
direbus, didadar; susu maksimal 2 gelas per hari

Sumber protein nabati: tahu, tempe ditim, direbus, ditumis; susu kedelai

Sayuran: sayuran berserat rendah dan sedang seperti kacang panjang, buncis muda, bayam, labu siam,
tomat masak, wortel direbus, dikukus, ditumis.

Buah-buahan: semua sari buah; buah segar yang matang (tanpa kulit dan biji) dan tidak banyak
menimbulkan gas seperti pepaya , pisang, jeruk, alpukat.
Lemak: margarin, mentega, dan minyak dalam jumlah terbatas untuk menumis atau mengoles.

Minuman: teh encer, sirup.

Bumbu: garam, gula, cuka, salam, lengkuas, kunyit, dalam jumlah tebatas.

Sedangkan makanan yang sebaiknya dihindari sementara adalah:

Sumber karbohidrat: beras ketan, beras tumbuk/merah, roti whole wheat (gandum), jagung, ubi,
singkong, talas, dodol dan kue-kue lain yang manis dan gurih.

Sumber protein hewani: daging berserat kasar, serta daging, ayam, ikan diawetkan, telur mata sapi,
didadar.

Sumber protein nabati: kacang merah serta kacang-kacangan kering seperti kacang tanah, kacang
hijau, kacang kedelai.

Sayuran: sayuran yang berserat tinggi seperti: daun singkong, daun katuk, daun pepaya, daun dan buah
melinjo, oyong, serta semua sayuran yang dimakan mentah.

Buah-buahan: buah-buahan yang dimakan dengan kulit seperti apel, jambu biji, serta jeruk yang
dimakan dengan kulit ari; buah yang menimbulkan gas seperti durian dan nangka.

Lemak: Minyak untuk menggoreng, lemak hewani, kelapa dan santan.

Minuman: kopi dan teh kental; minuman yang mengandung soda dan alcohol.

Bumbu: cabe dan merica.

You might also like