You are on page 1of 3

LAPORAN HASIL

DESIMINASI ILMU MANAJEMEN KEPERAWATAN


DI RUANG RAWAT MINA RSI IBNU SINA SIMPANG EMPAT

1. Evaluasi struktur
 Kesiapan Materi
Materi yang diberikan dalam desiminasi ilmu sudah dipersiapkan dan akan
disebarluaskan dalam bentuk leaflet yang berisi gambar dan tulisan. Materi
yang diberikan dalam penyuluhan cukup lengkap, jelas dan terperinci.
 Kesiapan Media
Media yang akan digunakan dalam desiminasi ilmu semuanya lengkap dan
siap digunakan, yaitu menggunakan lembar balik dan leaflet
 Kehadiran Audiens
Kehadiran tidak sesuai dengan sasaran yang diharapkan yaitu
kehadirannya hanya 62%, jumlah audiens / perawat yang hadir hanya 8
orang dari 13 perawat, 2 audience berprofesi diluar profesi perawat dan
hanya 1 orang yang meninggalkan tempat saat acara desiminasi ilmu
berlangsung.
 Setting tempat sesuai rencana

2. Evaluasi proses
a. Waktu
Fase dimulai tidak sesuai dengan waktu yang di rencanakan, yaitu
pada hari Selasa tanggal 27 Maret 2018, pukul 08.00-09 tetapi waktu
pelaksanaan dimulai pada pukul 08.30 – 09.10 WIB

b. Moderator : Senci Napeli Wulandari, S. Kep


Sudah menjalankan tugasnya sesuai dengan perannya, tetapi masih
kurang agak kaku dalam membuka dan memimpin acara

c. Penyaji : Yolanda Putri Putri. D, S.Kep


Cukup baik dalam menyampaikan materi kepada audiens sehingga
audiens dapat memahami materi yang disampaikan, dan dapat menarik
perhatian audiens sehingga audiens fokus terhadap materi yang
disampaikan. Hanya saja penyaji sedikit terbata-bata dalam penyampaian
materi.

d. Fasilitator :
 Ardiansyah Putra, S.Kep
 Annisa Khaidir, S. Kep
 Sesar Fauza Fatimah, S.Kep
 Sari Afma Yuliane, S.Kep
 Refika Rahmi, S.Kep
 Wezi Yetri Yeni, S.Kep

Fasilitator sudah menjalankan tugasnya sesuai dengan perannya.


Sudah melakukan persiapan acara sesbelum acara dimulai dan
memfasilitasi peserta selama pertemuan. Fasilitator kurang aktif
memotivasi audiens dalam mengajukan pertanyaan atau pemberian kritik
dan saran dan fasilitator tampak hanya berkumpul dalam satu titik tertentu
dan tidak menyebar di dekat audience.
e. Peserta
Peserta terdiri dari 10 orang, satu orang meninggalkan tempat selama
acara berlangsung. Peserta / perawat cukup berpartisipasi aktif dalam
pelaksanaan. Dua orang audiens/perawat mengajukan pertanyaan kepada
penyaji.

f. Pertanyaan
 Perawat Reza : Coba demonstrasikan komunikasi SBAR !
Jawaban : pelaksana simulasi cukup baik dalam mendemonstrasikan
bagaimana komunikasi SBAR walaupun ada sedikit kekurangan,
seperti perawat pelaksana melaporkan keadaan pasien ke katim,tetapi
katim tidak memberi feedback kepada perawat pelaksana tentang
rencana asuhan atau tindakan yang akan diberikan selanjutnya kepada
pasien.
 Ns. Elfia, S.Kep : Coba jelaskan bagaimana pendokumentasian
menggunakan metode SBAR !
Jawaban: penyaji menjelaskan cara pendokumentasian SBAR dengan
baik dan jelas kepada peserta.

2. Evaluasi hasil
a. Audiens / perawat memahami dan menerima dengan baik materi yang
disampaikan oleh penyaji
b. Para pelaksana desiminasi ilmu menjalankan tugasnya dengan baik
c. Acara berjalan tertib dan lancar dari awal sampai akhir

You might also like