You are on page 1of 1

Teknik Industri merupakan bidang keilmuan yang mempelajari proses

industri baik dari sisi manajemen ataupun teknik. Salah satu fokus teknik industri
adalah peningkatan produktivitas dan efektifitas sistem produksi. Pada sistem
produksi terdapat beberapa bagian yang dapat diteliti, untuk meningkatkan
produktivitas dan efektifitas, salah satunya bagian persediaan. Pengendalian
persediaan bertujuan untuk menjamin kebutuhan bahan baku maupun bahan jadi
dan kelancaran kegiatan produksi dengan biaya persediaan seefesien mungkin.
Pada rencana penyusunan Tugas Akhir yang akan saya tempuh, saya
berencana melakukan penelitian pada CV atau UMKM di sekitar provinsi
Yogyakarta yang bergerak pada bidang manufaktur. Pada penelitian tersebut, saya
berencana melakukan pengamatan pada bagian sistem produksi khususnya terkait
pengendalian persediaan bahan baku. Tujuan saya melakukan penelitian ini karena
beberapa CV atau UMKM yang pernah saya amati selama perkuliahan, belum
menerapkan pengendalian persediaan bahan baku yang baik dan terukur.
Pengendalian bahan baku memiliki kaitan dengan biaya persediaan yang akan
dianggarkan oleh CV atau UMKM. Pengendalian produksi yang baik akan
menghasilkan rencana pengadaan bahan baku setiap bulannya yang sesuai dengan
kebutuhan produksi, sehingga tidak terdapat peningkatan biaya persediaan akibat
kelebihan bahan baku maupun peningkatan biaya pemesanan akibat pemesanan
secara mendadak karena persediaan yang kurang. Untuk menyelesaikan
permasalahan terkait pengendalian bahan baku tersebut, tentu perlu dilakukan
pengamatan lebih detail untuk menentukan metode yang sesuai dengan
permasalahan.
Adapun tahapan – tahapan penelitian yang akan saya lakukan adalah dengan
mengajukan Dosen Pembimbing, menentukan tempat penelitian yang bergerak
pada bidang manufaktur, melakukan pengamatan pada bagian sistem produksi
khususnya persediaan bahan baku, menentukan metode terkait pengendalian
persediaan bahan baku, dan menyusun draft Tugas Akhir. Penelitian ini saya akan
lakukan pada semester 9, dimulai pada bulan Juli hingga September 2019.

You might also like