You are on page 1of 25

BODY MEKANIK & POSISI

KEBUTUHAN MEKANIK TUBUH


• Mekanik tubuh merupakan usaha koordinasi
dari muskuloskeletal dan sistem saraf untuk
mempertahankan keseimbangan yang tepat.
Prinsip Mekanik tubuh
• Gravitasi
• Keseimbangan
• Berat
• Status kesehatan
• Nutrisi
• Emosi
• Situasi dan kebiasan
• Gaya hidup
• Pengetahuan
Posisi Fowler
• Adalah posisi setengah duduk atau duduk,
dimana bagian kepala tempat tidur
ditinggikan. Posisi ini dilakukan untuk
mempertahankan kenyamanan dan
memfasilitasi pernafasan pasien.
• Posisi fowler 90 derajat
• Posisi semifowler 30-45 derajat
Posisi Sim
• Adalah posisi miring kanan atau kiri. Posisi ini
dilakukan untuk memberikan kenyamanan
dan memberikan obat melalui anus.
Posisi Trendelenburg
• Adalah posisi pasien berbaring ditempat tidur
dengan bagian kepala lebih rendah dari pada
kaki. Posisi ini dilakukan untuk melancarkan
peredaran darah ke otak.
Posisi Dorsal Recumbent
• Adalah posisi berbaring terlentang dengan
kedua lutut fleksi (diregangkan) diatas tempat
tidur. Posisi ini dilakukan untuk merawat dan
memeriksa genetalia serta proses persalinan
Posisi Litotomi
• Adalah posisi berbaring terlentang dengan
mengangkat kedua kaki dan menariknya ke
atas bagian perut. Posisi ini dilakukan untuk
memeriksa genetalia pada proses persalinan,
dan memasang kontrasepsi.
Posisi Genu Pektoral
• Adalah posisi menungging dengan kedua kaki
ditekuk dan dada menempel pada bagian atas
tempat tidur. Posisi ini dilakukan untuk
pemeriksaan daerah rektum dan sigmoid
AMBULASI DAN MOBILITAS
• Ambulasi merupakan upaya seseorang untuk
melakukan latihan jalan atau berpindah
tempat.
• Mobilitas merupakan suatu kemampuan
individu untuk bergerak secara bebas, mudah,
dan teratur dengan tujuan memenuhi
kebutuhan aktivitas guna mempertahankan
kesehatannya.
Jenis-jenis Mobilitas
1. Mobilitas Penuh
2. Mobilitas Sebagian
• Mobilitas sebagian temporer
• Mobilitas sebagian permanen
Faktor-faktor yg mempengaruhi
ambulasi :
• Gaya hidup
• Proses penyakit
• Kebudayaan
• Tingkat energi seseorang
• Usia dan status perkembangan
Tindakan yg berhubungan dengan ambulasi

1. Latihan ambulasi :
a. Duduk di atas tempat tidur
Prosedur Kerja :
• Jelaskan tujuan dan prosedur tindakan yang akan dilakukan
kepada pasien.
• Anjurkan pasien untuk meletakkan tangan di samping
badannya dengan telapak tangan menghadap ke bawah.
• Berdirilah di samping tempat tidur dan letakkan tangan
pada bahu pasien.
• Bantu pasien untuk duduk dan beri penopang atau bantal.
b. Turun dari tempat tidur, berdiri, kemudian duduk di kursi
roda.
Prosedur Kerja :
• Jelaskan tujuan dan prosedur tindakan yang akan dilakukan kepada
pasien.
• Pasang kunci kursi roda.
• Berdirilah menghadap pasien dengan kedua kaki merenggang.
• Tekuk sedikit lutut dan pinggang anda.
• Anjurkan pasien untuk meletakkan kedua tangannya di bahu anda.
• Letakkan kedua tangan anda di samping kanan dan kiri pinggang
pasien.
• Ketika kaki pasien menapak di lantai, tahan lutut anda pada lutut
pasien
• Bantu pasien berdiri tegak dan berjalan sampai ke kursi roda.
• Bantu pasien duduk di kursi roda dan atur posisi agar nyaman.
c. Membantu berjalan
Prosedur Kerja :
• Jelaskan tujuan dan prosedur tindakan yang akan
dilakukan kepada pasien.
• Anjurkan pasien untuk meletakkan tangan di samping
badan atau memegang telapak tangan anda.
• Berdiri di samping pasien dan pegang telapak tangan dan
lengan bahu pasien.
• Bantu pasien berjalan.
2. Membantu ambulasi dengan memindahkan pasien
Prosedur memindahkan pasien dilakukan pada pasien yang tidak
dapat atau tidak boleh berjalan sendiri dari tempat tidur ke
branchard.
Prosedur Kerja :
o Jelaskan tujuan dan prosedur tindakan yang akan dilakukan
kepada pasien.
o Atur branchard pada posisi terkunci.
o Lakukan prosedur ini dengan bantuan 2-3 orang.
o Berdiri menghadap pasien.
o Silangkan tangan di depan dada.
o Tekuk lutut anda, kemnudian masukkan tangan ke bagian
bawah tubuh pasien
o Perawat pertama meletakkan tangan di bawah leher atau
bahun dan di bawah pinggang. Perawat kedua meletakkan
tangan di bawah panggang dan kaki pasien.
o Angkat pasien bersama-sama dan pindahkan ke branchard.
o Atur posisi pasien di branchard

You might also like