You are on page 1of 13

DETEKSI DINI KANKER

PAYUDARA
DENGAN METODE SADARI
IIKB KANTOR PUSAT PT NMU
SELASA, 13 FEBRUARI 2018

OLEH : DR. BAYU CHRISPRIANTI


APA ITU SADARI
• SINGKATAN DARI PEMERIKSAAN
PAYUDARA SENDIRI
• CARA EFEKTIF MENEMUKAN
TUMOR PAYUDARA SEDINI
MUNGKIN
• PEMERIKSAAN INI MUDAH
DILAKUKAN SETIAP WANITA
• BAGI WANITA USIA PRODUKTIF
PEMERIKSAAN PALING BAIK
DILAKUKAN HARI KE 4 - 7 SETELAH
MENSTRUASI
• BAGI WANITA TELAH
MENOPAUSELEBIH BAIK
DILAKUKAN PADA TANGGAL YANG
SAMA SETIAP BULAN
FAKTOR RESIKO KANKER PAYUDARA
• Usia haid pertama dibawah 12 tahun
• Wanita tidak menikah
• Wanita menikah tidak memiliki anak
• Wanita yang mengalami stress berat
• Tidak menyusui
• Menggunakan Kontrasepsi hormonal
• Usia menopouse lebih dari 55 tahun
• Pernah operasi tumor jinak payudara
• Konsumsi lemah dan alkohol secara berlebihan
• Perokok aktif dan pasif
LANGKAH2 PEMERIKSAAN SADARI
PAHAMI BILA ADA KELAINAN
PADA PAYUDARA
ANDA
• Teraba benjolan di payudara seringkali terasa
nyeri
• Perubahan tekstur kulit payudara
• Kulit payudara mengeras seperti kulit jeruk
• Terdapat luka yang tak kunjung sembuh
• Keluar cairan dari puting
• Terdapat cekungan ataupun tarikan di kulit
payudara
LANGKAH 1 SAMPAI 6
LANGKAH2 SADARI
1. Berdiri di depan cermin. Kedua tangan diangkat keatas
kepala, perhatikan apakah ada kelainan pada kedua
payudara atau puting, seperti: perubahan warna kulit,
tarikan pada kulit, perubahan pada puting susu,
seperti: menjadi rata dengan sekitarnya, tertarik
kedalam, mengeluarkan cairan.
2. Kedua tangan diletakkan di pinggang. Perhatikan
adanya kelainan atau perubahan bentuk pada
payudara. Perhatikan adanya tanda seperti: perubahan
warna kulit, tarikan pada kulit, perubahan pada puting
susu, seperti: menjadi rata dengan sekitarnya, tertarik
kedalam, mengeluarkan cairan.
3. Kedua tangan diletakkan di depan payudara dengan
siku mengarah ke samping, tekan telapak tangan yang
satu sekuatkuatnya pada telapak tangan yang lain.
Cara ini akan menegangkan otot-otot dada, adanya
perubahan seperti cekungan dan benjolan akan
terlihat jelas.
4. Tekan daerah sekitar puting pelan-pelan saja, apakah
ada cairan yang keluar. Lakukan gerakan ini pada
kedua payudara.
5.Ambil posisi berbaring, tangan kanan diletakkan di bawah kepala,
dan letakkan bantal kecil dibawah punggung kanan. Raba
seluruh payudara kanan dengan tiga ujung jari tengah yang
dirapatkan. Lakukan gerakan memutar dengan tekanan lembut
tetapi mantap, mulai dari tepi dengan arah mengikuti perputaran
jarum jam.
6. Ambil posisi berbaring, tangan kiri diletakkan dibawah kepala
dan letakkan bantal kecil dibawah punggung kiri. Raba seluruh
payudara kiri dengan tiga ujung jari tengah yang dirapatkan.
Lakukan gerakan memutar dengan tekanan lembut tetapi
mantap, mulai dari tepi dengan arah mengikuti perputaran jarum
jam.

You might also like