You are on page 1of 4

LO 3

IMUNISASI PADA IBU HAMIL


Permenkes Nomor 42 tahun 2013 Tentang
Penyelenggaraan Imunisasi.
Imunisasi Lanjutan Pada Wanita Usia Subur (WUS)
yaitu imunisasi TT merupakan Imunisasi wajib.
Sebelum imunisasi, dilakukan penentuan status
imunisasi T (screening) terlebih dahulu, terutama
pada saat pelayanan antenatal.
Pemberian imunisasi TT tidak perlu diberikan,
apabila pemberian imunisasi TT sudah lengkap
(status T5) yang harus dibuktikan dengan buku
Kesehatan Ibu dan Anak, rekam medis, dan/atau
kohort.
Status Imunisasi Interval Minimal Masa Perlindungan
Pemberian
T1 - -
T2 4 minggu setelah T1 3 tahun
T3 6 bulan setelah T2 5 tahun
T4 1 tahun setelah T3 10 tahun
T5 1 tahun setelah T4 lebih dari 25 tahun

Pemberian 0,5 ml, IM pada lengan kiri atas

Imunisasi lain diberikan sesuai keadaan ibu hamil dan


faktor risiko pada diri ibu hamil.
• Wanita hamil tidak dianjurkan mendapat
imunisasi MMR dan dianjurkan untuk tidak
hamil selama 3 bulan setelah mendapat
suntikan MMR.

• ibu hamil trimester pertama tidak boleh


diberikan imunisasi Yellow Fever (Demam
Kuning) .

You might also like